Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
KILAS

Di Hadapan DPR RI, Kepala BNPT Paparkan Capaian Penanggulangan Terorisme Selama 2023

Kompas.com - 27/06/2024, 15:51 WIB
Inang Sh ,
A P Sari

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Kepala Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) Rycko Amelza Dahniel mengatakan, pihaknya berhasil melaksanakan Rencana Aksi Nasional Pencegahan dan Penanggulangan Ekstremisme Berbasis Kekerasan yang Mengarah pada Terorisme (RAN PE) selama 2023.

Menurutnya, program tersebut berhasil mewujudkan berbagai praktik baik, mulai dari lingkup nasional hingga daerah. 

"RAN PE ini dilaksanakan secara kolaboratif dan telah mewujudkan beragam praktik baik, mulai dari lingkup nasional,” ungkapnya, dikutip dari siaran pers, Kamis (27/6/2024).

Dia mengatakan itu saat memaparkan capaian penanggulangan terorisme di hadapan anggota Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) dalam Rapat Kerja Komisi III DPR RI dengan BNPT di Gedung DPR RI Jakarta, Kamis. 

Rycko mengatakan, komitmen pemerintah meningkat dalam upaya pencegahan ekstremisme kekerasan dibuktikan dengan adanya inisiatif para kementerian/lembaga (K/L) menyusun RAN di K/L masing-masing. 

“Di tingkat daerah, terdapat sembilan provinsi dan delapan kabupaten/kota yang memiliki rencana aksi daerah (RAD) tentang pencegahan dan penanggulangan ekstremisme kekerasan yang mengarah pada terorisme (RAD PE)," ujarnya dalam siaran pers.

Baca juga: Kepala BNPT Sebut Indonesia Zero Terrorist Attack Sepanjang 2023 hingga Juni 2024, tapi Tak Boleh Lengah

Beragam praktik baik tersebut menuai hasil baik dengan tidak adanya serangan teroris secara terbuka di Indonesia sepanjang 2023 hingga Juni 2024.

"Sepanjang 2023 dan sampai Juni 2024, tidak terjadi serangan teroris (zero terrorist attack) di Indonesia," ungkapnya. 

Selain RAN PE, Rycko turut memaparkan keberhasilan kegiatan sinergisitas yang menyinergikan 46 kementerian/lembaga untuk aktif dalam program penanggulangan terorisme. 

Menurutnya, sinergitas tersebut berhasil memberikan manfaat bagi mitra deradikalisasi melalui bantuan fisik dan nonfisik.

"Sinergitas telah berhasil memberikan manfaat bagi mitra deradikalisasi di wilayah sasaran melalui bantuan fisik dan nonfisik yang dikoordinasi BNPT," jelas Rycko. 

Kepala Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) Rycko Amelza Dahniel  dalam Rapat Kerja Komisi III DPR RI dengan BNPT di Gedung DPR RI Jakarta, Kamis (27/6/2024). DOK. Humas BNPT Kepala Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) Rycko Amelza Dahniel  dalam Rapat Kerja Komisi III DPR RI dengan BNPT di Gedung DPR RI Jakarta, Kamis (27/6/2024).

Pada kesempatan itu, Wakil Ketua Komisi III DPR RI Habiburokhman mengapresiasi terhadap BNPT atas segala capaian yang diraih.

Salah satunya adalah penyelenggaraan event internasional The 10th World Water Forum (WWF) 2024 yang berjalan aman.

"Terima kasih kepada BNPT atas kinerjanya untuk mengamankan negara hingga zero attack terrorist, terutama dalam pengamanan WWF. Semoga jadi amal ibadah Bapak dan Ibu sekalian," ucapnya.

Baca juga: Terima Kunjungan Delegasi Jepang, Kepala BNPT Perkenalkan Program Deradikalisasi

Adapun Komisi III DPR RI mendukung perubahan Susunan Organisasi Tata kerja (SOTK) BNPT sesuai amanat Undang-undang (UU) Nomor 5 Tahun 2018 agar tugas-tugas penanggulangan terorisme dapat lebih optimal, baik di dalam maupun luar negeri.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

KPK Kembali Minta Bantuan Masyarakat soal Buronan Harun Masiku

KPK Kembali Minta Bantuan Masyarakat soal Buronan Harun Masiku

Nasional
[POPULER NASIONAL] PDI-P Bantah Hasto Menghilang | Kominfo Tak Respons Permintaan 'Back Up' Data Imigrasi

[POPULER NASIONAL] PDI-P Bantah Hasto Menghilang | Kominfo Tak Respons Permintaan "Back Up" Data Imigrasi

Nasional
Tanggal 2 Juli 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 2 Juli 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Anggota DPR: PDN Itu Seperti Brankas Berisi Emas dan Berlian, Obyek Vital

Anggota DPR: PDN Itu Seperti Brankas Berisi Emas dan Berlian, Obyek Vital

Nasional
Kuasa Hukum Sebut Staf Hasto Minta Perlindungan ke LPSK karena Merasa Dijebak KPK

Kuasa Hukum Sebut Staf Hasto Minta Perlindungan ke LPSK karena Merasa Dijebak KPK

Nasional
Kuasa Hukum Bantah Hasto Menghilang Setelah Diperiksa KPK

Kuasa Hukum Bantah Hasto Menghilang Setelah Diperiksa KPK

Nasional
Pejabat Pemerintah Dinilai Tak 'Gentle' Tanggung Jawab Setelah PDN Diretas

Pejabat Pemerintah Dinilai Tak "Gentle" Tanggung Jawab Setelah PDN Diretas

Nasional
Tutup Bulan Bung Karno, PDI-P Gelar 'Fun Run' hingga Konser di GBK Minggu Besok

Tutup Bulan Bung Karno, PDI-P Gelar "Fun Run" hingga Konser di GBK Minggu Besok

Nasional
Beri Sinyal Poros Ketiga di Pilkada Jakarta, PDI-P: Kami Poros Rakyat

Beri Sinyal Poros Ketiga di Pilkada Jakarta, PDI-P: Kami Poros Rakyat

Nasional
Kasus Ahli Waris Krama Yudha Jadi Momentum Reformasi Hukum Kepailitan dan PKPU di Indonesia

Kasus Ahli Waris Krama Yudha Jadi Momentum Reformasi Hukum Kepailitan dan PKPU di Indonesia

Nasional
Gaspol! Hari Ini: Di Balik Layar Pencalonan Anies Baswedan-Sohibul Iman

Gaspol! Hari Ini: Di Balik Layar Pencalonan Anies Baswedan-Sohibul Iman

Nasional
PAN Pertimbangkan Kaesang jika Ridwan Kamil Tak Maju di Pilkada DKI

PAN Pertimbangkan Kaesang jika Ridwan Kamil Tak Maju di Pilkada DKI

Nasional
PDI-P Buka Peluang Usung Anies Baswedan, tapi Tunggu Restu Megawati

PDI-P Buka Peluang Usung Anies Baswedan, tapi Tunggu Restu Megawati

Nasional
38 DPW PAN Dukung Zulhas untuk jadi Ketum Lagi

38 DPW PAN Dukung Zulhas untuk jadi Ketum Lagi

Nasional
PKS Usung Duet Anies-Sohibul, PDI-P Utamakan Kader Sendiri

PKS Usung Duet Anies-Sohibul, PDI-P Utamakan Kader Sendiri

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com