Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Perkiraan Biaya Cerai dan Pengacara

Kompas.com - 07/04/2022, 02:30 WIB
Issha Harruma,
Nibras Nada Nailufar

Tim Redaksi

 

 

KOMPAS.com – Salah satu yang harus diperhatikan dalam perceraian adalah biaya. Penggugat harus mempersiapkan dana agar perceraiannya dapat dilaksanakan di pengadilan.

Selain biaya di pengadilan, penggugat yang ingin menggunakan jasa kuasa hukum atau advokat juga harus menyiapkan biaya khusus dalam proses perceraiannya.

Berikut perkiraan biaya yang dikeluarkan untuk proses perceraian.

Baca juga: Cara Mengurus Cerai Online

Biaya Cerai di Pengadilan

Biaya perceraian di pengadilan disebut dengan panjar biaya perkara. Besaran biaya ini berbeda-beda di setiap pengadilan.

Namun, secara umum, biaya perceraian terdiri dari:

  • biaya Penerimaan Negara Bukan Pajak (PNBP) pendaftaran;
  • biaya proses, biaya panggilan penggugat dan tergugat (dua kali);
  • biaya PNBP panggilan pertama penggugat dan tergugat;
  • biaya pemberitahuan isi putusan kepada penggugat dan tergugat;
  • biaya PNBP pemberitahuan isi putusan kpd penggugat dan tergugat;
  • biaya redaksi;
  • biaya materai.

Biaya ini hanya dikenakan kepada penggugat yang mampu. Sementara bagi penggugat yang tidak mampu secara ekonomi berhak untuk berperkara secara gratis atau prodeo.

Syarat untuk mengurus gugatan secara cuma-cuma ini adalah mempunyai surat keterangan tidak mampu (SKTM) dari kelurahan. Selain itu, jika ada dokumen lain, seperti Jamkesmas/Jamkesda/Askeskin/Gakin juga dapat dilampirkan.

Baca juga: Proses Cerai Verstek

Berikut besaran panjar biaya perkara pada beberapa pengadilan yang dapat menjadi tolak ukur dalam memperkirakan biaya perceraian.

Sebagai catatan, di pengadilan agama, pengajuan cerai dibedakan menjadi cerai gugat dan cerai talak. Perkara cerai gugat merupakan gugatan cerai yang diajukan oleh istri, sementara cerai talak dilakukan oleh suami.

Adapun di pengadilan negeri yang melayani perceraian bagi agama selain Islam, tidak dikenal talak.

(1) Panjar Biaya Perkara Cerai Gugat di Pengadilan Agama Padang
No. Uraian Radius I Radius II
1 PNBP Pendaftaran 30.000 30.000
2 Biaya Proses 50.000 50.000
3 Biaya Panggilan Penggugat (2 kali) 200.000 260.000
4 Biaya Panggilan Tergugat (3 kali) 300.000 390.000
5 Biaya PNPB Panggilan Pertama Penggugat 10.000 10.000
6 Biaya PNPB Panggilan Pertama Tergugat 10.000 10.000
7 Biaya PNPB Pemberitahuan Isi Putusan 10.000 10.000
8 Biaya Panggilan Mediasi Penggugat (2 kali) 200.000 260.000
9 Biaya Panggilan Mediasi Tergugat (2 kali) 200.000 260.000
10 Redaksi 10.000 10.000
11 Meterai 6.000 6.000
  Jumlah 1.026.000 1.296.000

 

(1.1) Panjar Biaya Perkara Cerai Talak di Pengadilan Agama Padang
No. Uraian Radius I Radius II
1 PNBP Pendaftaran 30.000 30.000
2 Biaya Proses 50.000 50.000
3 Biaya Panggilan Pemohon (3 kali) 300.000 390.000
4 Biaya Panggilan Termohon (4 kali) 400.000 520.000
5 Biaya PNPB Panggilan Pertama Pemohon 10.000 10.000
6 Biaya PNPB Panggilan Pertama Termohon 10.000 10.000
7 Biaya PNPB Pemberitahuan Isi Putusan 10.000 10.000
8 Biaya Panggilan Mediasi Pemohon (2 kali) 200.000 260.000
9 Biaya Panggilan Mediasi Termohon (2 kali) 200.000 260.000
10 Redaksi 10.000 10.000
11 Meterai 6.000 6.000
  Jumlah 1.226.000 1.556.000

 

(2) Panjar Biaya Perkara Cerai Gugat di Pengadilan Agama Jakarta Timur
No. Uraian Radius I Radius II
1 PNBP Pendaftaran 30.000 30.000
2 Biaya Proses 75.000 75.000
3 Biaya Panggilan Penggugat (2 kali) 250.000 300.000
4 Biaya PNPB Panggilan Pertama Penggugat 10.000 10.000
5 Biaya Panggilan Tergugat (3 kali) 375.000 450.000
6 Biaya PNPB Panggilan Pertama Tergugat 10.000 10.000
7 Biaya Pemberitahuan Isi Putusan kepada Penggugat 125.000 150.000
8 Biaya PNPB Pemberitahuan Isi Putusan kepada Penggugat 10.000 10.000
9 Biaya Pemberitahuan Isi Putusan kepada Tergugat 125.000 150.000
10 Biaya PNPB Pemberitahuan Isi Putusan kepada Tergugat 10.000 10.000
11 Biaya Redaksi 10.000 10.000
12 Meterai 10.000 10.000
  Jumlah 1.040.000 1.215.000

 

(2.1) Panjar Biaya Perkara Cerai Talak di Pengadilan Agama Jakarta Timur
No. Uraian Radius I Radius II
1 PNBP Pendaftaran 30.000 30.000
2 Biaya Proses 75.000 75.000
3 Biaya Panggilan Pemohon (2 kali) 250.000 300.000
4 Biaya PNBP Panggilan Pertama Pemohon 10.000 10.000
5 Biaya Panggilan Termohon (3 kali) 375.000 450.000
6 Biaya PNBP Panggilan Pertama Termohon 10.000 10.000
7 Biaya Pemberitahuan Isi Putusan kepada Termohon 125.000 150.000
8 Biaya PNBP Pemberitahuan Isi Putusan kepada Pemohon 10.000 10.000
9 Biaya Pemberitahuan Isi Putusan kepada Termohon 125.000 150.000
10 Biaya PNBP Pemberitahuan Isi Putusan kepada Termohon 10.000 10.000
11 Panggilan Ikrar Talak Pemohon 125.000 150.000
12 Panggilan Ikrar Talak Termohon 125.000 150.000
13 Biaya Redaksi 10.000 10.000
14 Meterai 10.000 10.000
  Jumlah 1.290.000 1.515.000

 Baca juga: Cara Mengurus Perceraian Sendiri Tanpa Pengacara

 

(3) Panjar Biaya Perkara Gugatan di Pengadilan Negeri Bantul
No. Uraian Radius I Radius II Radius III
1 PNBP Pendaftaran  30.000 30.000 30.000
2 Biaya Proses  100.000 100.000 100.000
3 PNBP Panggilan Pertama kepada Penggugat 10.000 10.000 10.000
4 PNBP Panggilan Pertama kepada Tergugat 10.000 10.000 10.000
5 PNBP Panggilan Pemberitahuan Putusan kepada Penggugat 10.000 10.000 10.000
6 PNBP Panggilan Pemberitahuan Putusan kepada Tergugat 10.000 10.000 10.000
7 Panggilan Penggugat (2 kali) 160.000 200.000 300.000
8 Panggilan Tergugat (3 kali) 240.000 300.000 450.000
9 Panggilan Mediasi untuk Penggugat dan Tergugat (2 kali) 160.000 200.000 300.000
10 Biaya Redaksi  10.000 10.000 10.000
11 Meterai  10.000 10.000 10.000
  Jumlah 750.000 890.000 1.240.000

Baca juga: Kisaran Tarif Pengacara untuk Perceraian

Biaya Advokat

Orang-orang yang merasa tidak mengerti hukum, sibuk, atau tidak ingin bersidang, sering menggunakan jasa advokat untuk mewakilinya dalam mengurus perceraian.

Menyewa jasa pengacara tentu memerlukan biaya tambahan di luar panjar biaya perkara. Tidak ada aturan baku mengenai tarif advokat.

Namun, dalam Pasal 21 Ayat 2 UU Nomor 18 Tahun 2003 tentang Advokat, besarnya honorarium atas jasa hukum advokat ditetapkan secara wajar berdasarkan persetujuan kedua belah pihak.

Biasanya, tarif pengacara dalam menangani perceraian mencakup jasa pengacara, biaya panjar pengadilan dan biaya operasional atau transportasi.

Selain itu, ada juga pengacara yang menerapkan succes fee jika berhasil memenangkan gugatan, misalnya terkait harta gono gini atau hak asuh anak.

Kisaran tarif untuk pengacara perceraian adalah Rp 8 juta hingga Rp 50 juta tergantung dari kerumitan kasus. 

 

Referensi:

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Caleg Tidak Siap Ikuti Sidang Daring, Hakim MK: Suara Putus-putus, Jadi Lapar...

Caleg Tidak Siap Ikuti Sidang Daring, Hakim MK: Suara Putus-putus, Jadi Lapar...

Nasional
Anies-Muhaimin Kunjungi Aceh Usai Pilpres, Ingin Ucapkan Terima Kasih ke Warga

Anies-Muhaimin Kunjungi Aceh Usai Pilpres, Ingin Ucapkan Terima Kasih ke Warga

Nasional
Bareskrim Polri Yakin Penetapan Panji Gumilang sebagai Tersangka TPPU Sah Menurut Hukum

Bareskrim Polri Yakin Penetapan Panji Gumilang sebagai Tersangka TPPU Sah Menurut Hukum

Nasional
Polisi Lengkapi Kekurangan Berkas Perkara TPPU Panji Gumilang

Polisi Lengkapi Kekurangan Berkas Perkara TPPU Panji Gumilang

Nasional
Jokowi Kumpulkan Menteri Bahas Pengungsi Terdampak Erupsi Gunung Ruang

Jokowi Kumpulkan Menteri Bahas Pengungsi Terdampak Erupsi Gunung Ruang

Nasional
Bersama TNI AL, Polisi, dan Basarnas, Bea Cukai Bantu Evakuasi Korban Erupsi Gunung Ruang

Bersama TNI AL, Polisi, dan Basarnas, Bea Cukai Bantu Evakuasi Korban Erupsi Gunung Ruang

Nasional
Prabowo Ingin Berkumpul Rutin Bersama Para Mantan Presiden, Bahas Masalah Bangsa

Prabowo Ingin Berkumpul Rutin Bersama Para Mantan Presiden, Bahas Masalah Bangsa

Nasional
Hanura Sebut Suaranya di Manokwari Dipindah ke PSI, Berdampak ke Perolehan Kursi DPRD

Hanura Sebut Suaranya di Manokwari Dipindah ke PSI, Berdampak ke Perolehan Kursi DPRD

Nasional
Gugat Hasil Pileg, Pengacara Gerindra Malah Keliru Minta MK Batalkan Permohonan

Gugat Hasil Pileg, Pengacara Gerindra Malah Keliru Minta MK Batalkan Permohonan

Nasional
Resmikan Warung NKRI Digital, BNPT Ingatkan Semua Pihak Ciptakan Kemandirian Mitra Deradikalisasi

Resmikan Warung NKRI Digital, BNPT Ingatkan Semua Pihak Ciptakan Kemandirian Mitra Deradikalisasi

Nasional
Klaim Ada Perpindahan Suara ke PKB, PKN, dan Garuda, PPP Minta PSU di Papua Pegunungan

Klaim Ada Perpindahan Suara ke PKB, PKN, dan Garuda, PPP Minta PSU di Papua Pegunungan

Nasional
Berkaca Kasus Brigadir RAT, Kompolnas Minta Polri Evaluasi Penugasan Tak Sesuai Prosedur

Berkaca Kasus Brigadir RAT, Kompolnas Minta Polri Evaluasi Penugasan Tak Sesuai Prosedur

Nasional
Hakim MK Singgung Timnas di Sidang Pileg: Kalau Semangat kayak Gini, Kita Enggak Kalah 2-1

Hakim MK Singgung Timnas di Sidang Pileg: Kalau Semangat kayak Gini, Kita Enggak Kalah 2-1

Nasional
Caleg PDI-P Hadiri Sidang Sengketa Pileg secara Daring karena Bandara Sam Ratulangi Ditutup

Caleg PDI-P Hadiri Sidang Sengketa Pileg secara Daring karena Bandara Sam Ratulangi Ditutup

Nasional
Ketum PGI: 17 Kali Jokowi ke Papua, tapi Hanya Bertemu Pihak Pro Jakarta

Ketum PGI: 17 Kali Jokowi ke Papua, tapi Hanya Bertemu Pihak Pro Jakarta

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com