Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[GELITIK NASIONAL] Langkah Golkar Dekati PDI-P Saat Desakan Munaslub Kian Menguat

Kompas.com - 31/07/2023, 07:00 WIB
Achmad Nasrudin Yahya

Editor

JAKARTA, KOMPAS.com - Selamat pagi sahabat setia Kompas.com. Mengawali pagi ini, kami menyajikan seputar peristiwa politik terkini yang terangkum dalam rubrik Geliat Politik Nasional.

Dalam edisi kali ini, kami menyoroti langkah Partai Golkar yang mulai mendekati PDI Perjuangan (PDI-P) di tengah isu musyawarah nasional luar biasa (munaslub).

Dalam pendekatan ini, muncul pula nama Gubernur Jawa Barat sebagai bakal calon wakil presiden (bacawapres) yang akan diusung Golkar.

Munculnya nama Kang Emil, sapaan Ridwan Kamil, memperlihatkan Golkar tak lagi ngotot untuk mendorong Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto menjadi bakal calon presiden (bacapres).

Tawarkan Ridwan Kamil

Di tengah mencuatnya isu munaslub untuk menggantikan posisi Airlangga, Golkar tiba-tiba menawarkan Ridwan Kamil sebagai bacawapres.

Wakil Ketua Umum Partai Golkar Melchias Marcus Mekeng menjelasan alasan mengapa akhirnya melirik Ridwan menjadi bacapres.

Baca juga: Tak Lagi Ngotot Dorong Airlangga, Golkar Mulai Tawarkan Ridwan Kamil sebagai Cawapres

Menurutnya, Ridwan Kamil mempunyai elektabilitas bagus berdasarkan hasil temuan sejumlah lembaga survei.

"Ridwan Kamil itu disurvei calon presiden (capres) nomor empat loh, di survei cawapres kadang-kadang nomor satu, kadang-kadang nomor dua. Itu (Ridwan Kamil) kan kader Golkar, dia salah satu wakil ketua umum," ujar Melchias dihubungi awak media, Jumat (28/7/2023).

Ia mengakui bahwa saat ini Golkar harus realistis meskipun banyak kader yang terus menjagokan Airlangga untuk menjadi bacapres maupun bacawapres.

Di sisi lain, Melchias mengaku belum ada pembahasan soal dorongan Ridwan Kamil menjadi bacawapres Ganjar dalam pertemuan Airlangga dengan Ketua DPP PDI-P Puan Maharani, Kamis (27/7/2023).

Baca juga: Golkar Mulai Usulkan Ridwan Kamil Jadi Bakal Cawapres, PDI-P: Tunggu Megawati Dialog dengan Jokowi

Menurutnya, pembahasan itu bakal menjadi tugas tim teknis yang dibentuk oleh PDI-P dan Golkar.

Oleh karena itu, ia berharap agar kerja sama politik kedua partai politik (parpol) ktu bisa segera terwujud.

"Ikan sepat, ikan bagus, lebih cepat, lebih bagus," ujar dia.

Tunggu Megawati

Sementara itu, Sekretaris Jenderal PDI-P Hasto Kristiyanto mengatakan pihaknya terbuka menerima semua usulan soal bacawapres dari parpol pendukung Ganjar.

Ia juga memberi sinyal keterbukaan PDI-P dengan bacawapres Ridwan Kamil yang didorong oleh Golkar.

Halaman:
Baca tentang


Terkini Lainnya

Tanggal 2 Juli 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 2 Juli 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Anggota DPR: PDN Itu Seperti Brankas Berisi Emas dan Berlian, Obyek Vital

Anggota DPR: PDN Itu Seperti Brankas Berisi Emas dan Berlian, Obyek Vital

Nasional
Kuasa Hukum Sebut Staf Hasto Minta Perlindungan ke LPSK karena Merasa Dijebak KPK

Kuasa Hukum Sebut Staf Hasto Minta Perlindungan ke LPSK karena Merasa Dijebak KPK

Nasional
Kuasa Hukum Bantah Hasto Menghilang Setelah Diperiksa KPK

Kuasa Hukum Bantah Hasto Menghilang Setelah Diperiksa KPK

Nasional
Pejabat Pemerintah Dinilai Tak 'Gentle' Tanggung Jawab Setelah PDN Diretas

Pejabat Pemerintah Dinilai Tak "Gentle" Tanggung Jawab Setelah PDN Diretas

Nasional
Tutup Bulan Bung Karno, PDI-P Gelar 'Fun Run' hingga Konser di GBK Minggu Besok

Tutup Bulan Bung Karno, PDI-P Gelar "Fun Run" hingga Konser di GBK Minggu Besok

Nasional
Beri Sinyal Poros Ketiga di Pilkada Jakarta, PDI-P: Kami Poros Rakyat

Beri Sinyal Poros Ketiga di Pilkada Jakarta, PDI-P: Kami Poros Rakyat

Nasional
Kasus Ahli Waris Krama Yudha Jadi Momentum Reformasi Hukum Kepailitan dan PKPU di Indonesia

Kasus Ahli Waris Krama Yudha Jadi Momentum Reformasi Hukum Kepailitan dan PKPU di Indonesia

Nasional
Gaspol! Hari Ini: Di Balik Layar Pencalonan Anies Baswedan-Sohibul Iman

Gaspol! Hari Ini: Di Balik Layar Pencalonan Anies Baswedan-Sohibul Iman

Nasional
PAN Pertimbangkan Kaesang jika Ridwan Kamil Tak Maju di Pilkada DKI

PAN Pertimbangkan Kaesang jika Ridwan Kamil Tak Maju di Pilkada DKI

Nasional
PDI-P Buka Peluang Usung Anies Baswedan, tapi Tunggu Restu Megawati

PDI-P Buka Peluang Usung Anies Baswedan, tapi Tunggu Restu Megawati

Nasional
38 DPW PAN Dukung Zulhas untuk jadi Ketum Lagi

38 DPW PAN Dukung Zulhas untuk jadi Ketum Lagi

Nasional
PKS Usung Duet Anies-Sohibul, PDI-P Utamakan Kader Sendiri

PKS Usung Duet Anies-Sohibul, PDI-P Utamakan Kader Sendiri

Nasional
Waketum Nasdem: Kalau Parpol Punya Prinsip, Kenapa Tergantung 'Cawe-cawe' Jokowi?

Waketum Nasdem: Kalau Parpol Punya Prinsip, Kenapa Tergantung "Cawe-cawe" Jokowi?

Nasional
Ajak Hidup Sehat, Bank Mandiri Gelar Program Bakti Kesehatan untuk Abdi Dalem Keraton Ngayogyakarta

Ajak Hidup Sehat, Bank Mandiri Gelar Program Bakti Kesehatan untuk Abdi Dalem Keraton Ngayogyakarta

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com