Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Non-aktif karena Beda Pendapat dengan Zulhas, Putra Jaya Tetap Dukung Prabowo-Sandiaga

Kompas.com - 28/12/2018, 16:35 WIB
Jessi Carina,
Inggried Dwi Wedhaswary

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Sekretaris Dewan Kehormatan Partai Amanat Nasional (PAN) Putra Jaya Husin mengatakan, ia tetap mendukung pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut 02 Prabowo Subianto dan Sandiaga Uno meskipun memutuskan non-aktif dari partai.

Ia memutuskan non-aktif dari PAN karena berbeda pendapat dengan Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan.

"Sebagai pribadi, saya berketetapan hati mendukung pencalonan Prabowo-Sandi sebagai capres-cawapres di Pemilu 2019 dan ini sejalan dengan keputusan Rakernas PAN 2018," ujar Putra melalui keterangan tertulis, Jumat (28/12/2018).

Baca juga: Beda Pendapat dengan Zulkifli Hasan, Elite PAN Putuskan Non-aktif

Putra memastikan keputusannya non-aktif dari PAN tidak terkait Pemilihan Presiden 2019. Dia mengajukan non-aktif sebelum PAN memutuskan dukungan Pilpres dalam Rakernas.

Putra mengatakan, dia telah mendukung Prabowo sejak Pilpres 2014 dan mengaku ikut terlibat dalam proses pemberian dukungan kepada Prabowo-Hatta saat itu.

"Saat ini saya juga masuk dalam Struktur Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo-Sandi," kata dia.

Dengan non-aktif dari partai, dia berharap bisa memberikan dedikasi penuh untuk memenangkan Prabowo-Sandiaga. Apalagi, dia juga tidak mencalonkan diri dalam Pemilihan Legislatif 2019.

Baca juga: Lagi, Elite PAN Mundur karena Tak Cocok dengan Gaya Zulhas Kelola Partai

"Tenaga dan pikiran saya bisa sepenuhnya didedikasikan dalam BPN Prabowo-Sandi," ujar Putra.

Sebelumnya, Putra mengaku keputusannya non-aktif dari partai dipicu oleh perbedaan pendapat dengan Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan.

"Saya non-aktif dari partai. (Saya) berbeda pendapat (dengan Ketua Umum) tentang bagaimana cara mengelola partai," ujar Putra.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com