Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
KILAS

10.000 Mangrove Ditanam di Sumut, BRGM Tekankan Pentingnya Partisipasi Masyarakat dalam Pemulihan Lingkungan

Kompas.com - 13/10/2023, 16:14 WIB
Inang Sh ,
A P Sari

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Badan Restorasi Gambut dan Mangrove (BRGM) membutuhkan dukungan dari berbagai pihak, utamanya pemerintah daerah (pemda) hingga masyarakat tingkat tapak, dalam melaksanakan percepatan rehabilitasi mangrove.

Salah satu komitmen dan dukungan itu diberikan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumatera Utara (Sumut) melalui kegiatan penanaman 10.000 bibit mangrove di kawasan wisata mangrove Lubuk Kertang, Kabupaten Langkat, Sumut, Kamis (12/10/2023). 

Pada Kesempatan itu, Penjabat (Pj) Gubernur Sumut Hassanudin mengatakan, pemulihan ekosistem mangrove tidak bisa dilaksanakan secara instan.

Untuk itu, kata dia, dibutuhkan edukasi kepada masyarakat agar mangrove dapat dimanfaatkan secara ramah lingkungan dan turut berpartisipasi aktif dalam pelaksanaan percepatan rehabilitasi mangrove

"Perlu kami edukasi masyarakat betapa pentingnya mangrove dan harus kami cari solusi agar masyarakat memiliki penghasilan lain,” ujarnya dalam siaran pers.

Baca juga: Kepala BRGM Hadiri Rakorsus Penanggulangan Karhutla sebagai Upaya Konsolidasi Multipihak

Dengan begitu, kata Hassanudin,  masyarakat tidak menebang mangrove untuk dijual. Menurutnya, langkah ini bukan jalan pintas karena mangrove butuh waktu lama untuk besar.

“Kita sangat butuh mangrove, melindungi dari intrusi air laut, tempat kembang biak ikan, dan sekarang perdagangan karbon. Kita punya hutan mangrove terluas ketiga di Indonesia," jelasnya. 

Pada kesempatan yang sama, Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan Yuliani Siregar mengatakan, sebelum Covid-19, Desa Lubuk Kertang menjadi tempat wisata yang diminati.

Namun, pandemi Covid-19 membuat wisatawan menurun drastis dan penghasilan sebagian masyarakat terganggu.

“Jadi, sebagian masyarakat mulai mengeksploitasi mangrove. Sayangnya, itu dipangkas habis. Padahal, ada tata cara kita menebang mangrove," kata Yuliani.

Baca juga: Mitigasi Perubahan Iklim, BRGM Gelar FGD Model Penerapan FOLU Net Sink 2030 di Riau

Pemulihan kawasan mangrove

Yuliani menambahkan, Pemprov Sumut akan bekerja sama dengan BRGM memulihkan kawasan mangrove, termasuk aspek sosial dan ekonomi, setelah melihat kondisi kerusakan ekosistem mangrove di Lubuk Kertang. 

"Kami akan bekerja sama dengan BRGM dan semua stakeholder. Kami juga libatkan anak-anak muda agar kecintaan mereka pada mangrove tumbuh. Sebab, mereka yang kami harapkan bisa melestarikan ini," ujarnya.

Sementara itu, Deputi Bidang Pemberdayaan Masyarakat BRGM Gatot Soebiantoro menjelaskan, selain aspek sosial dan ekonomi, fungsi mangrove yang sudah rusak perlu segera untuk dikembalikan.

Gatot menyebutkan, rehabilitasi itu membutuhkan waktu yang lama, termasuk  dampak dari kerusakan mangrove untuk diperhatikan.

Baca juga: Sekretaris BRGM Temui Pj Gubernur Papua Selatan Bahas Restorasi Gambut dan Mangrove

Berdasarkan kajian di Sumatera Utara, setiap hektar (ha) mangrove mampu mencegah abrasi seluas 14,1 meter persegi per tahun. 

Halaman:


Terkini Lainnya

Jokowi Makan Mie Gacoan di NTB, Pesan Mi Level 0

Jokowi Makan Mie Gacoan di NTB, Pesan Mi Level 0

Nasional
Kaum Intelektual Dinilai Tak Punya Keberanian, Justru Jadi Penyokong Kekuasaan Tirani

Kaum Intelektual Dinilai Tak Punya Keberanian, Justru Jadi Penyokong Kekuasaan Tirani

Nasional
[POPULER NASIONAL] Para Sesepuh Kopassus Bertemu | Prabowo Ingin Libatkan Megawati Susun Kabinet

[POPULER NASIONAL] Para Sesepuh Kopassus Bertemu | Prabowo Ingin Libatkan Megawati Susun Kabinet

Nasional
Rute Transjakarta 9F Rusun Tambora - Pluit

Rute Transjakarta 9F Rusun Tambora - Pluit

Nasional
Tanggal 4 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 4 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Tanggal 3 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 3 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Sidang Perdana Hakim Agung Gazalba Saleh di Kasus Gratifikasi dan TPPU Digelar 6 Mei 2024

Sidang Perdana Hakim Agung Gazalba Saleh di Kasus Gratifikasi dan TPPU Digelar 6 Mei 2024

Nasional
Respons MA soal Pimpinan yang Dilaporkan ke KY karena Diduga Ditraktir Makan Pengacara

Respons MA soal Pimpinan yang Dilaporkan ke KY karena Diduga Ditraktir Makan Pengacara

Nasional
KY Verifikasi Laporan Dugaan Pelanggaran Etik Pimpinan MA, Dilaporkan Ditraktir Makan Pengacara

KY Verifikasi Laporan Dugaan Pelanggaran Etik Pimpinan MA, Dilaporkan Ditraktir Makan Pengacara

Nasional
Terbaik di Jatim, KPK Nilai Pencegahan Korupsi dan Integritas Pemkot Surabaya di Atas Rata-rata Nasional

Terbaik di Jatim, KPK Nilai Pencegahan Korupsi dan Integritas Pemkot Surabaya di Atas Rata-rata Nasional

BrandzView
Saksi Sebut SYL Bayar Biduan Rp 100 Juta Pakai Duit Kementan

Saksi Sebut SYL Bayar Biduan Rp 100 Juta Pakai Duit Kementan

Nasional
Dukung Pemasyarakatan Warga Binaan Lapas, Dompet Dhuafa Terima Penghargaan dari Kemenkumham

Dukung Pemasyarakatan Warga Binaan Lapas, Dompet Dhuafa Terima Penghargaan dari Kemenkumham

Nasional
Menginspirasi, Local Hero Pertamina Group Sabet 8 Penghargaan dari Kementerian LHK

Menginspirasi, Local Hero Pertamina Group Sabet 8 Penghargaan dari Kementerian LHK

Nasional
Prabowo Terima Menhan Malaysia, Jalin Kerja Sama Industri Pertahanan dan Pertukaran Siswa

Prabowo Terima Menhan Malaysia, Jalin Kerja Sama Industri Pertahanan dan Pertukaran Siswa

Nasional
Satgas Rafi 2024 Usai, Pertamina Patra Niaga Apresiasi Penindakan Pelanggaran SPBU oleh Aparat

Satgas Rafi 2024 Usai, Pertamina Patra Niaga Apresiasi Penindakan Pelanggaran SPBU oleh Aparat

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com