Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ditanya Soal Pilkada Jateng, Jokowi: Tanyakan ke Partai Politik

Kompas.com - 19/06/2024, 13:02 WIB
Fika Nurul Ulya,
Ardito Ramadhan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Presiden Joko Widodo tidak mau berkomentar ketika ditanya awak media mengenai dinamika menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Jawa Tengah 2024.

Jokowi menyatakan, pertanyaan seputar Pilkada Jawa Tengah mestinya ditanyakan ke partai -partai politik.

"Apa? Pilkada Jawa Tengah tanyakan ke partai politik," kata Jokowi di Karanganyar, Rabu (19/6/2024), dikutip dari tayangan YouTube Sekretariat Presiden.

Jokowi juga tidak berkomentar ketika ditanya soal arahan kepada relawannya di Jawa Tengah.

Baca juga: Gerindra, PAN, dan Golkar Bertemu Bahas Pilkada Jateng

Mantan wali kota Solo itu lagi-lagi meminta agar pertanyaan seputar itu ditujukan kepada partai politik.

"Ke parpol, ya," ujar Jokowi.

Sebelumnya diberitakan, beredar kabar Presiden Jokowi mengarahkan relawan untuk mendukung Kapolda Jateng Irjen Pol Ahmad Luthfi maju sebagai bakal calon gubernur.

Diketahui, Ahmad Luthfi juga mengantongi dukungan dari Partai Amanat Nasional (PAN), salah satu partai politik pendukung Jokowi.

"Jadi PAN mendukung, mengusung, dan memenangkan Pak Ahmad Luthfi untuk Gubernur Jateng periode 2024-2029," kata Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan, Sabtu (8/6/2024).

Baca juga: Kapolda Ahmad Luthfi Segera Jadi Irjen Kemendag, Bagaimana Nasibnya pada Pilkada Jateng 2024?

Zulhas menyebutkan, Luthfi akan dijadikan sebagai inspektur jenderal Kementerian Perdagangan sebelum resmi maju Pilkada Jawa Tengah.

Menurut Zulhas, kepemimpinan Luthfi sebagai kapolda Jateng cukup sukses dan layak untuk maju menjadi gubernur.

Zulhas pun tidak membantah bahwa Luthfi adalah orang yang dekat dengan Jokowi.

"Ya, kan sukses (jadi Kapolda), sukses semua kan, sukses semua ya. (Faktor kedekatan sama Jokowi) saya juga dekat sekali," kata dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tanggal 2 Juli 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 2 Juli 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Anggota DPR: PDN Itu Seperti Brankas Berisi Emas dan Berlian, Obyek Vital

Anggota DPR: PDN Itu Seperti Brankas Berisi Emas dan Berlian, Obyek Vital

Nasional
Kuasa Hukum Sebut Staf Hasto Minta Perlindungan ke LPSK karena Merasa Dijebak KPK

Kuasa Hukum Sebut Staf Hasto Minta Perlindungan ke LPSK karena Merasa Dijebak KPK

Nasional
Kuasa Hukum Bantah Hasto Menghilang Setelah Diperiksa KPK

Kuasa Hukum Bantah Hasto Menghilang Setelah Diperiksa KPK

Nasional
Pejabat Pemerintah Dinilai Tak 'Gentle' Tanggung Jawab Setelah PDN Diretas

Pejabat Pemerintah Dinilai Tak "Gentle" Tanggung Jawab Setelah PDN Diretas

Nasional
Tutup Bulan Bung Karno, PDI-P Gelar 'Fun Run' hingga Konser di GBK Minggu Besok

Tutup Bulan Bung Karno, PDI-P Gelar "Fun Run" hingga Konser di GBK Minggu Besok

Nasional
Beri Sinyal Poros Ketiga di Pilkada Jakarta, PDI-P: Kami Poros Rakyat

Beri Sinyal Poros Ketiga di Pilkada Jakarta, PDI-P: Kami Poros Rakyat

Nasional
Kasus Ahli Waris Krama Yudha Jadi Momentum Reformasi Hukum Kepailitan dan PKPU di Indonesia

Kasus Ahli Waris Krama Yudha Jadi Momentum Reformasi Hukum Kepailitan dan PKPU di Indonesia

Nasional
Gaspol! Hari Ini: Di Balik Layar Pencalonan Anies Baswedan-Sohibul Iman

Gaspol! Hari Ini: Di Balik Layar Pencalonan Anies Baswedan-Sohibul Iman

Nasional
PAN Pertimbangkan Kaesang jika Ridwan Kamil Tak Maju di Pilkada DKI

PAN Pertimbangkan Kaesang jika Ridwan Kamil Tak Maju di Pilkada DKI

Nasional
PDI-P Buka Peluang Usung Anies Baswedan, tapi Tunggu Restu Megawati

PDI-P Buka Peluang Usung Anies Baswedan, tapi Tunggu Restu Megawati

Nasional
38 DPW PAN Dukung Zulhas untuk jadi Ketum Lagi

38 DPW PAN Dukung Zulhas untuk jadi Ketum Lagi

Nasional
PKS Usung Duet Anies-Sohibul, PDI-P Utamakan Kader Sendiri

PKS Usung Duet Anies-Sohibul, PDI-P Utamakan Kader Sendiri

Nasional
Waketum Nasdem: Kalau Parpol Punya Prinsip, Kenapa Tergantung 'Cawe-cawe' Jokowi?

Waketum Nasdem: Kalau Parpol Punya Prinsip, Kenapa Tergantung "Cawe-cawe" Jokowi?

Nasional
Ajak Hidup Sehat, Bank Mandiri Gelar Program Bakti Kesehatan untuk Abdi Dalem Keraton Ngayogyakarta

Ajak Hidup Sehat, Bank Mandiri Gelar Program Bakti Kesehatan untuk Abdi Dalem Keraton Ngayogyakarta

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com