Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tanggal 12 Januari Hari Memperingati Apa?

Kompas.com - 10/01/2023, 00:00 WIB
Issha Harruma

Penulis


KOMPAS.com - Tanggal 12 Januari 2023 jatuh pada hari Kamis. Pada hari ini, terdapat peringatan Hari Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) Nasional.

Selain itu, ada juga peringatan lain hari ini. Berikut beberapa hari penting yang jatuh pada 12 Januari 2023.

Baca juga: Hari Nasional dan Internasional Bulan Januari 2023

Hari K3 Nasional

Hari Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) Nasional diperingati di seluruh tanah air pada tanggal 12 Januari setiap tahun.

Hari ini ditetapkan dengan Keputusan Menteri Tenaga Kerja Nomor: Kep-245/Men/1990 tentang Hari Keselamatan dan Kesehatan Kerja Nasional.

Tanggal 12 Januari dipilih sebagai hari peringatan karena merupakan hari diundangkannya UU Nomor 1 Tahun1970 tentang Keselamatan Kerja.

Adapun tujuan ditetapkannya Hari K3 Nasional adalah untuk meningkatkan kesadaran dan kepatuhan norma K3, sekaligus mendorong gerakan nasional dalam membudayakan keselamatan dan kesehatan kerja.

Hari K3 Nasional diharapkan dapat menjadi momentum yang tepat dan strategis untuk mendorong semua pihak dalam berpartisipasi aktif membudayakan K3 di Indonesia.

Dengan adanya peringatan ini, semua pihak diharap dapat turun tangan untuk bekerja sama agar budaya K3 benar-benar terwujud di setiap tempat kerja dan lingkungan masyarakat umum di seluruh tanah air.

Selain itu, Hari K3 Nasional juga menjadi tanda dimulainya Bulan K3 Nasional yang berlangsung hingga 12 Februari.

Tahun ini, tema pokok Bulan K3 Nasional 2023 adalah “Terwujudnya Pekerjaan Layak yang Berbudaya K3 Guna Mendukung Keberlangsungan Usaha di Setiap Tempat Kerja”.

Peringatan Hari K3 Nasional diimbau untuk diisi dengan kegiatan-kegiatan yang terus meningkatkan pengenalan, kesadaran, penghayatan dan pengamalan keselamatan dan kesehatan kerja.

Baca juga: Hari Libur Nasional 2023

Hari Pemuda di India

India merayakan Hari Pemuda Nasional setiap tanggal 12 Januari.

Tanggal ini dipilih untuk menghormati hari kelahiran Swami Vivekananda, salah satu pemimpin spiritual dan sosial terbesar di India.

Filosofi dan yoga Advaita Vedanta yang disebarkan oleh Vivekananda mendorong para pemuda untuk menjadi pencari kebenaran dan penggerak yang mengubah masyarakat.

Pada 1984, pemerintah India mendeklarasikan tanggal lahir Swami Vivekananda, 12 Januari, sebagai Hari Pemuda Nasional untuk menghormati pemimpin spiritual tersebut.

Saat ini, hampir 50 persen populasi India berusia di bawah 25 tahun.

Besarnya peran pemuda bagi masa depan negara membuat perayaan Hari Pemuda menjadi begitu penting bagi negara ini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Menhub Targetkan Bandara VVIP IKN Beroperasi 1 Agustus 2024

Menhub Targetkan Bandara VVIP IKN Beroperasi 1 Agustus 2024

Nasional
Korban Dugaan Asusila Ketua KPU Sempat Ditangani Psikolog saat Sidang

Korban Dugaan Asusila Ketua KPU Sempat Ditangani Psikolog saat Sidang

Nasional
Polri: Kepolisian Thailand Akan Proses TPPU Istri Fredy Pratama

Polri: Kepolisian Thailand Akan Proses TPPU Istri Fredy Pratama

Nasional
Polri dan Kepolisian Thailand Sepakat Buru Gembong Narkoba Fredy Pratama

Polri dan Kepolisian Thailand Sepakat Buru Gembong Narkoba Fredy Pratama

Nasional
Lewat Ajudannya, SYL Minta Anak Buahnya di Kementan Sediakan Mobil Negara Dipakai Cucunya

Lewat Ajudannya, SYL Minta Anak Buahnya di Kementan Sediakan Mobil Negara Dipakai Cucunya

Nasional
KPK Duga Eks Wakil Ketua DPR Azis Syamsuddin Terima Fasilitas di Rutan Usai Bayar Pungli

KPK Duga Eks Wakil Ketua DPR Azis Syamsuddin Terima Fasilitas di Rutan Usai Bayar Pungli

Nasional
Desta Batal Hadir Sidang Perdana Dugaan Asusila Ketua KPU

Desta Batal Hadir Sidang Perdana Dugaan Asusila Ketua KPU

Nasional
Soal Lonjakan Kasus Covid-19 di Singapura, Kemenkes Sebut Skrining Ketat Tak Dilakukan Sementara Ini

Soal Lonjakan Kasus Covid-19 di Singapura, Kemenkes Sebut Skrining Ketat Tak Dilakukan Sementara Ini

Nasional
DKPP Akan Panggil Sekjen KPU soal Hasyim Asy'ari Pakai Fasilitas Jabatan untuk Goda PPLN

DKPP Akan Panggil Sekjen KPU soal Hasyim Asy'ari Pakai Fasilitas Jabatan untuk Goda PPLN

Nasional
Menhub Usul Kereta Cepat Jakarta-Surabaya Masuk PSN

Menhub Usul Kereta Cepat Jakarta-Surabaya Masuk PSN

Nasional
SYL Diduga Minta Uang ke Para Pegawai Kementan untuk Bayar THR Sopir hingga ART

SYL Diduga Minta Uang ke Para Pegawai Kementan untuk Bayar THR Sopir hingga ART

Nasional
Delegasi DPR RI Kunjungi Swedia Terkait Program Makan Siang Gratis

Delegasi DPR RI Kunjungi Swedia Terkait Program Makan Siang Gratis

Nasional
Hari Ke-11 Penerbangan Haji Indonesia, 7.2481 Jemaah Tiba di Madinah, 8 Wafat

Hari Ke-11 Penerbangan Haji Indonesia, 7.2481 Jemaah Tiba di Madinah, 8 Wafat

Nasional
Ketua KPU Protes Aduan Asusila Jadi Konsumsi Publik, Ungkit Konsekuensi Hukum

Ketua KPU Protes Aduan Asusila Jadi Konsumsi Publik, Ungkit Konsekuensi Hukum

Nasional
Sindir Bobby, PDI-P: Ada yang Gabung Partai karena Idealisme, Ada karena Kepentingan Praktis Kekuasaan

Sindir Bobby, PDI-P: Ada yang Gabung Partai karena Idealisme, Ada karena Kepentingan Praktis Kekuasaan

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com