Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Akrabnya Jokowi dan Megawati Saat "Reshuffle" Kabinet Indonesia Maju di Istana

Kompas.com - 16/06/2022, 09:11 WIB
Dian Erika Nugraheny,
Sabrina Asril

Tim Redaksi

"Sekali-kali kita makan di sini," ucap presiden.

"Tempatnya bagus, Pak, lebih modern (desainnya)," ujar Airlangga.

Jamuan makan siang itu menghadirkan menu khas Nusantara dan western. Antara lain nasi goreng, steak, jus kedondong-kelapa dan puding kelapa.

Usai makan siang bersama, kedelapan tokoh bersiap menuju Istana Negara untuk pelantikan para menteri dan wakil menteri (wamen) hasil reshuffle kabinet.

Baca juga: Menyoal Reshuffle Menteri Jokowi yang Dianggap Mengecewakan

Mereka yang dilantik yakni Hadi Tjahjanto sebagai Menteri Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN), Zulkifli Hasan sebagai Menteri Perdagangan, Raja Juli Antoni sebagai Wamen ATR/BPN, John Wempi Watipo sebagai Wamendagri dan Afriansyah Noor sebagai Wamenaker.

Jokowi tuntun Megawati

Kedelapan tokoh tampak berjalan beriringan dari kompleks Istana Merdeka menuju Istana Negara.

Sambil berjalan, presiden dan para ketua parpol masih tampak berbincang akrab.

Saat berjalan kaki itu, Megawati berada di samping kanan Jokowi, sedangkan Surya Paloh berada di samping kirinya.

Baca juga: Ini Pertunjukan Politik, Bukan Reshuffle Kabinet...

Megawati yang mengenakan setelan pakaian warna merah bermotif tampak mengenakan tongkat kayu. Tongkat tersebut memang kerap digunakannya dalam beberapa kali penampilan di depan publik.

Sempat pula terlihat Prabowo Subianto dan Muhaimin melihat-lihat tongkat yang dipakai Megawati itu. Megawati pun tampak memberi penjelasan kepada keduanya.

Tiba di Istana Negara, Presiden Jokowi kemudian menuntun Megawati untuk naik tangga menuju ruang pelantikan.

Setelah pelantikan selesai pun keakraban Megawati dan Jokowi masih berlanjut.

Baca juga: Profil Raja Juli Antoni, Elite PSI yang Jadi Wakil Menteri ATR/BPN

Hal itu terlihat setelah Jokowi memberi selamat kepada menteri dan wakil menteri serta para istri mereka.

Saat itu, Megawati yang didampingi Sekjen PDI-P Hasto Kristiyanto tampak berbincang dengan Jokowi, Mensesneg Pratikno dan Sekretaris Kabinet Pramono Anung.

Pembicaraan berlangsung beberapa menit sebelum akhirnya Megawati dan Hasto meminta berpamitan kepada Jokowi, Pratikno dan Pramono.

Jokowi, Pratikno, dan Pramono pun mengantarkan kepulangan Megawati dan Hasto hingga pintu keluar Istana Negara.

Tak lupa, Jokowi kembali menuntun Megawati saat turun tangga pintu samping Istana Negara.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Meneropong Kabinet Prabowo-Gibran, Menteri 'Triumvirat' hingga Keuangan Diprediksi Tak Diisi Politisi

Meneropong Kabinet Prabowo-Gibran, Menteri "Triumvirat" hingga Keuangan Diprediksi Tak Diisi Politisi

Nasional
Dewas KPK Gelar Sidang Perdana Dugaan Pelanggaran Etik Nurul Ghufron Hari Ini

Dewas KPK Gelar Sidang Perdana Dugaan Pelanggaran Etik Nurul Ghufron Hari Ini

Nasional
Jokowi Resmikan 40 Kilometer Jalan Inpres Senilai Rp 211 Miliar di NTB

Jokowi Resmikan 40 Kilometer Jalan Inpres Senilai Rp 211 Miliar di NTB

Nasional
Jokowi Akan Resmikan Bendungan dan Panen Jagung di NTB Hari ini

Jokowi Akan Resmikan Bendungan dan Panen Jagung di NTB Hari ini

Nasional
Meski Isyaratkan Merapat ke KIM, Cak Imin Tetap Ingin Mendebat Prabowo soal 'Food Estate'

Meski Isyaratkan Merapat ke KIM, Cak Imin Tetap Ingin Mendebat Prabowo soal "Food Estate"

Nasional
Setelah Jokowi Tak Lagi Dianggap sebagai Kader PDI-P...

Setelah Jokowi Tak Lagi Dianggap sebagai Kader PDI-P...

Nasional
Pengertian Lembaga Sosial Desa dan Jenisnya

Pengertian Lembaga Sosial Desa dan Jenisnya

Nasional
Prediksi soal Kabinet Prabowo-Gibran: Menteri Triumvirat Tak Diberi ke Parpol

Prediksi soal Kabinet Prabowo-Gibran: Menteri Triumvirat Tak Diberi ke Parpol

Nasional
Jokowi Dianggap Jadi Tembok Tebal yang Halangi PDI-P ke Prabowo, Gerindra Bantah

Jokowi Dianggap Jadi Tembok Tebal yang Halangi PDI-P ke Prabowo, Gerindra Bantah

Nasional
Soal Kemungkinan Ajak Megawati Susun Kabinet, TKN: Pak Prabowo dan Mas Gibran Tahu yang Terbaik

Soal Kemungkinan Ajak Megawati Susun Kabinet, TKN: Pak Prabowo dan Mas Gibran Tahu yang Terbaik

Nasional
PKS Siap Gabung, Gerindra Tegaskan Prabowo Selalu Buka Pintu

PKS Siap Gabung, Gerindra Tegaskan Prabowo Selalu Buka Pintu

Nasional
PKB Jaring Bakal Calon Kepala Daerah untuk Pilkada 2024, Salah Satunya Edy Rahmayadi

PKB Jaring Bakal Calon Kepala Daerah untuk Pilkada 2024, Salah Satunya Edy Rahmayadi

Nasional
Saat Cak Imin Berkelakar soal Hanif Dhakiri Jadi Menteri di Kabinet Prabowo...

Saat Cak Imin Berkelakar soal Hanif Dhakiri Jadi Menteri di Kabinet Prabowo...

Nasional
Prabowo Ngaku Disiapkan Jadi Penerus, TKN Bantah Jokowi Cawe-cawe

Prabowo Ngaku Disiapkan Jadi Penerus, TKN Bantah Jokowi Cawe-cawe

Nasional
Orang Dekat Prabowo-Jokowi Diprediksi Isi Kabinet: Sjafrie Sjamsoeddin, Dasco, dan Maruarar Sirait

Orang Dekat Prabowo-Jokowi Diprediksi Isi Kabinet: Sjafrie Sjamsoeddin, Dasco, dan Maruarar Sirait

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com