JAKARTA, KOMPAS.com - Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto berkesempatan berziarah ke Mausoleum Ho Chi Minh di Hanoi, Vietnam, Sabtu (14/5/2022).
Mausoleum Ho Chi Minh merupakan tempat peristirahatan terakhir sang proklamator sekaligus Presiden ke-1 Vietnam Ho Chi Minh.
Kedatangan Prabowo ke mausoleum disambut secara resmi sebagai tamu kenegaraan Vietnam. Setibanya di mausoleum, Prabowo menuju ke makam Ho Chi Minh, menaruh karangan bunga, dan memberikan penghormatan.
“Presiden Ho Chi Minh adalah inspirasi dan contoh yang baik untuk semua orang yang mencintai kebebasan di dunia,” tulis Prabowo dalam buku tamu mausoleum.
Baca juga: Kala Prabowo Beri Pujian Kekuatan Militer Vietnam di Hadapan Presiden Nguyen Xuân Phúc...
“Ia adalah pahlawan besar dalam perjuangan melawan kolonialisme, imperialisme, dan ketidakadilan,” sambung dia.
Sebagai informasi, Ho Chi Minh adalah pemimpin perjuangan kemerdekaan Vietnam melawan Jepang, Prancis, dan Amerika Serikat. Ia menggelorakan pembebasan Vietnam dan menjadi simbol kemerdekaan Vietnam.
Setelah kematian Ho Chi Minh, Vietnam mengabadikan namanya dengan mengubah Kota Saigon menjadi Ho Chi Minh City, yang merupakan kota terbesar di Vietnam.
Selama melawat ke Vietnam, Prabowo telah bertemu dengan Presiden Vietnam Nguyen Xuân Phúc dan Menhan Vietnam Jenderal Phan Van Giang di Hanoi, Jumat (13/5/2022).
Dalam dua pertemuan tersebut, Prabowo membahas mengenai upaya penguatan kerja sama di bidang pertahanan antara Indonesia dan Vietnam.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.