Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Buka Peluang Kerja Sama Politik dengan Gerindra-PAN, PDI-P: Sikap Kami Merangkul Komponen Bangsa

Kompas.com - 03/04/2024, 08:25 WIB
Nicholas Ryan Aditya,
Novianti Setuningsih

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Sekretaris Jenderal (Sekjen) PDI-P Hasto Kristiyanto membenarkan jika PDI-P Jawa Timur memang membuka peluang bekerja sama politik dengan Gerindra dan Partai Amanat Nasional (PAN) pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak, November mendatang.

Hal itu dikonfirmasi Hasto saat ditanya tentang pernyataan Ketua DPP sekaligus DPD PDI-P Jawa Timur, Said Abdullah yang mengakui terbukanya kerja sama politik antara partai banteng moncong putih dan dua partai politik pengusung pasangan calon (paslon) nomor urut 2 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka, yakni Gerindra dan Partai Amanat Nasional (PAN).

Namun, Hasto mengingatkan kedua partai politik itu tentang kontestasi yang berjalan harus adil tidak seperti pada pemilihan presiden (Pilpres) 2024.

"Yang penting kontestasi yang fair. Kontestasi yang tidak melibatkan alat-alat negara yang tidak melibatkan sumber daya negara," kata Hasto ditemui di kawasan Cikini, Jakarta Pusat, Selasa (2/4/2024).

Baca juga: PDI-P Lakukan Penjajakan dengan Khofifah untuk Pilkada Jatim, PAN Menyambut Baik

Hasto menegaskan bahwa PDI-P memiliki prinsip untuk merangkul semua komponen bangsa, termasuk partai politik.

Hal tersebut, menurut dia, diperlukan karena PDI-P ingin pola pembangunan semesta berjalan dengan baik.

"Ya sikap PDI Perjuangan tetap merangkul seluruh komponen bangsa agar berbagai gagasan dari para pendiri bangsa, pemikiran kebangsaan, pola pembangunan semesta berencana yang telah disusun dengan baik itu dapat dijalankan dengan sebaik-baiknya," ujar Hasto.

Akan tetapi, Hasto mengatakan, harus mengedepankan demokrasi yang berkedaulatan rakyat dalam pembangunan bangsa dan negara.

Dia tidak ingin kejadian seperti Pilpres 2024 kembali terjadi di masa yang akan datang.

"Inilah kerusakan yang terjadi dalam Pemilu Presiden 2024, maka kami terus menggunakan berbagai upaya-upaya hukum sebelum merumuskan langkah-langkah strategis termasuk di dalam Pilkada," kata Hasto.

Baca juga: Usung Khofifah di Pilkada Jatim, PAN Sambut Baik PDI-P Jika Ikut Dukung

Untuk Pilkada, Hasto mencontohkan keterbukaan partainya untuk bekerja sama politik dengan partai politik lawan dalam Pilpres.

Misalnya, ketika Pilpres 2014 dan 2019, PDI-P mengusung Joko Widodo (Jokowi) sebagai calon presiden tetapi tetap bekerja sama politik di tingkat daerah dengan partai politik pengusung Prabowo Subianto.

"Dinamika politik daerah kan memiliki konfigurasi politik sesuai dengan peta politik, kultur yang ada di daerah. Ketika 2014, 2019, Pak Prabowo berhadapan dengan Pak Jokowi itu pun kami ada kerja sama di dalam pelaksanaan Pilkada serentak," ujar Sekretaris TPN Ganjar-Mahfud ini.

Baca juga: Saat TKN dan PDI-P Kompak Minta Kehadiran Puan di Rumah Rosan Jangan Ditarik ke Politik...

Sebelumnya diberitakan, Said Abdullah mengatakan bahwa partainya tengah menjajaki komunikasi politik dengan sejumlah partai politik untuk mengusung mantan Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa dalam Pilkada Jawa Timur 2024.

Said turut menyebutkan partai-partai yang disebut sedang dijajaki PDI-P, yakni Partai Gerindra, Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) hingga Partai Amanat Nasional (PAN).

Soal kemungkinan PDI-Perjuangan menyodorkan nama cawagub pendamping Khofifah, Ketua Banggar DPR RI ini hanya menyebut masih mungkin.

Sebab, mereka berstatus runner-up Pemilu Legislatif 2024 di Jatim dengan perolehan suara 3.735.865 suara, di bawah perolehan suara PKB.

"Soal cawagub dari PDI-P, insya allah," kata Said.

Baca juga: PDI-P Lakukan Penjajakan dengan Khofifah untuk Pilkada Jatim, PAN Menyambut Baik

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Terkini Lainnya

Tanggal 4 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 4 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Tanggal 3 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 3 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Sidang Perdana Hakim Agung Gazalba Saleh di Kasus Gratifikasi dan TPPU Digelar 6 Mei 2024

Sidang Perdana Hakim Agung Gazalba Saleh di Kasus Gratifikasi dan TPPU Digelar 6 Mei 2024

Nasional
Respons MA soal Pimpinan yang Dilaporkan ke KY karena Diduga Ditraktir Makan Pengacara

Respons MA soal Pimpinan yang Dilaporkan ke KY karena Diduga Ditraktir Makan Pengacara

Nasional
KY Verifikasi Laporan Dugaan Pelanggaran Etik Pimpinan MA, Dilaporkan Ditraktir Makan Pengacara

KY Verifikasi Laporan Dugaan Pelanggaran Etik Pimpinan MA, Dilaporkan Ditraktir Makan Pengacara

Nasional
Terbaik di Jatim, KPK Nilai Pencegahan Korupsi dan Integritas Pemkot Surabaya di Atas Rata-rata Nasional

Terbaik di Jatim, KPK Nilai Pencegahan Korupsi dan Integritas Pemkot Surabaya di Atas Rata-rata Nasional

BrandzView
Saksi Sebut SYL Bayar Biduan Rp 100 Juta Pakai Duit Kementan

Saksi Sebut SYL Bayar Biduan Rp 100 Juta Pakai Duit Kementan

Nasional
Dukung Pemasyarakatan Warga Binaan Lapas, Dompet Dhuafa Terima Penghargaan dari Kemenkumham

Dukung Pemasyarakatan Warga Binaan Lapas, Dompet Dhuafa Terima Penghargaan dari Kemenkumham

Nasional
Menginspirasi, Local Hero Pertamina Group Sabet 8 Penghargaan dari Kementerian LHK

Menginspirasi, Local Hero Pertamina Group Sabet 8 Penghargaan dari Kementerian LHK

Nasional
Prabowo Terima Menhan Malaysia, Jalin Kerja Sama Industri Pertahanan dan Pertukaran Siswa

Prabowo Terima Menhan Malaysia, Jalin Kerja Sama Industri Pertahanan dan Pertukaran Siswa

Nasional
Satgas Rafi 2024 Usai, Pertamina Patra Niaga Apresiasi Penindakan Pelanggaran SPBU oleh Aparat

Satgas Rafi 2024 Usai, Pertamina Patra Niaga Apresiasi Penindakan Pelanggaran SPBU oleh Aparat

Nasional
TNI dan Perwakilan Militer Indo-Pasifik Gelar Perencanaan Akhir Latma Super Garuda Shield 2024

TNI dan Perwakilan Militer Indo-Pasifik Gelar Perencanaan Akhir Latma Super Garuda Shield 2024

Nasional
Cegah Penyalahgunaan, Satgas Pangan Polri Awasi Distribusi Perusahaan Gula di Jawa Timur

Cegah Penyalahgunaan, Satgas Pangan Polri Awasi Distribusi Perusahaan Gula di Jawa Timur

Nasional
Jelang World Water Forum Ke-10 di Bali, Panglima Agus Minta Bais TNI Mitigasi Ancaman

Jelang World Water Forum Ke-10 di Bali, Panglima Agus Minta Bais TNI Mitigasi Ancaman

Nasional
Kisah Ayu, Bidan Dompet Dhuafa yang Bantu Persalinan Saat Karhutla 

Kisah Ayu, Bidan Dompet Dhuafa yang Bantu Persalinan Saat Karhutla 

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com