Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jawab Prabowo, Jokowi Sebut Pertumbuhan Ekonomi RI Nomor 3 di G20

Kompas.com - 30/03/2019, 19:26 WIB
Fabian Januarius Kuwado,
Sandro Gatra

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Calon presiden nomor urut 01 Joko Widodo merespons pernyataan sang rival, Prabowo Subianto mengenai pertumbuhan ekonomi Indonesia sebesar 5 persen.

Jokowi mengatakan, dengan pertumbuhan ekonomi sebesar 5,17 persen, Indonesia berada pada posisi ketiga di antara negara-negara G20.

"Kalau kita lihat di lingkup G20, (pertumbuhan ekonomi) negara kita nomor 3 dunia loh," ujar Jokowi saat dijumpai di bilangan Sabang, Jakarta Pusat, Sabtu (30/3/2019).

Jokowi meminta semua pihak tak membandingkan pertumbuhan ekonomi Indonesia dengan negara-negara yang tak sejajar.

Ia melanjutkan, pencapaian pertumbuhan ekonomi itu adalah suatu prestasi. Sebab, di tengah ketidakpastian global, banyak negara-negara yang justru mengalami pelemahan ekonomi.

Namun, perekonomian Tanah Air tetap stabil dan pertumbuhan ekonominya tetap berada sedikit di atas 5 persen. Bahkan, cenderung membaik.

"Semuanya turun, tapi kita masih bisa bertahan dan naik sedikit demi sedikit. Saya kira itulah yang kita kerjakan," ujar Jokowi.

Capres nomor urut 02 Prabowo Subianto sebelumnya menyinggung terkait ekonomi Indonesia sekarang yang dikatakan baik.

Contohnya, pertumbuhannya yang dikatakan mencapai 5 persen.

"Tapi elite di sana mengatakan ekonomi bagus. Tunggu, ini mereka yang ngomong ya, pertumbuhan bagus. Jadi mereka itu ngomongnya harus pake logat asing. Pertumbuhan ekonomi Indonesia adalah 5 persen. 5 persen ndasmu!," ujar Prabowo sebagaimana dikutip Tribunnews.com.

Ia menuturkan bahwa yang naik justru adalah harga-harga dan hutang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com