Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Saat Jusuf Kalla Asyik Joget Bersama Cucu di Video Tik Tok

Kompas.com - 27/09/2018, 10:31 WIB
Luthfia Ayu Azanella,
Bayu Galih

Tim Redaksi


JAKARTA, KOMPAS.com – Pejabat negara, setinggi apa pun jabatannya, tetaplah seorang manusia biasa. Pun dengan Wakil Presiden Republik Indonesia Jusuf Kalla.

Di tengah tugas dan tanggung jawab kenegaraan yang diemban selama mendampingi Presiden Joko Widodo memimpin negeri, Kalla sama seperti lelaki pada umumnya yang memiliki keluarga.

Bersama keluarganya, Kalla menjelma sebagai sosok suami, ayah, dan kakek yang penuh kehangatan.

Potret kehangatan Kalla bersama keluarganya kali ini terlihat saat menikmati waktu bersama Jamila, cucunya, muncul dalam sebuah unggahan di Tik Tok, platform sosial berupa berbagi video didukung dengan musik.

Dalam video berdurasi 20 detik itu Wapres Kalla terlihat menggerakkan kedua tangan dan kakinya mengikuti gaya cucu yang tengah merekam aksinya bermain Tik Tok.

Jusuf Kalla mengenakan pakaian tidur berwarna biru muda yang dipadu dengan celana panjang berwarna putih. Saat itu ia terlihat memasuki kamar, di dalamnya terdapat Jamila tengah memainkan sebuah musik sembari merekam aksinya berjoget.

Baca juga: Di New York, Wapres Kalla Serukan Rekonsiliasi untuk Perdamaian

Menyadari kedatangan kakeknya, Jamila pun berbalik arah dan memberikan senyuman sembari meneruskan gerakannya.

Alih-alih menyuruh sang cucu untuk istirahat dan tidur, Kalla justru perlahan bergabung masuk ke dalam frame. Dia berjoget bersama Jamila, yang merupakan anak dari Muchlisa Kalla, anak sulung Kalla.

Jamila tak henti-hentinya tertawa melihat sang kakek yang ikut berjoget di belakangnya. Sementara, Kalla terlihat serius dan antusias menyelaraskan gerakan dengan alunan musik yang dimainkan.

Tak ada keraguan yang terpancar dari raut muka keduanya. Seolah tak bersekat, kakek-cucu ini tak malu lagi merekam aksi joget bersama mereka.

Awal mula viral

Kepada Kompas.com, juru bicara Wapres Kalla, Husain Abdullah, menyebutkan bahwa video itu adalah video lama yang dibuat pada Agustus lalu. Video itu kemudian tersebar luas.

"Mulanya video itu buat intern (teman-teman) Jamila, cucunya. Tapi ibunya kirim ke keluarganya lalu viral keluar," ujar Husain melalui pesan WhatsApp Kamis (27/9/2018) pagi.

Dari keterangan Husain, video itu diambil di Rumah Dinas Wakil Presiden RI yang terletak di Jalan Diponegoro, Menteng, Jakarta Pusat.

"Itu spontan saja ikuti cucu. Pak JK memang suka main sama cucu-cucunya," kata Husain.

Menurut dia, pria asal Watampone, Sulawesi Selatan ini hanya menanggapi santai saat diberitahu video dirinya bersama sang cucu tersebar dan menjadi perbincangan di jagat maya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ukir Sejarah, Walkot Surabaya Terima Penghargaan Satyalancana Karya Bhakti Praja Nugraha

Ukir Sejarah, Walkot Surabaya Terima Penghargaan Satyalancana Karya Bhakti Praja Nugraha

BrandzView
Jokowi dan Gibran Disebut Bukan Bagian PDI-P, Kaesang: Saya Enggak Ikut Urusi Dapurnya

Jokowi dan Gibran Disebut Bukan Bagian PDI-P, Kaesang: Saya Enggak Ikut Urusi Dapurnya

Nasional
Helikopter Panther dan KRI Diponegoro Latihan Pengiriman Barang di Laut Mediterania

Helikopter Panther dan KRI Diponegoro Latihan Pengiriman Barang di Laut Mediterania

Nasional
Kaesang Sebut PSI Sudah Kantongi Bakal Calon Gubernur DKI Jakarta

Kaesang Sebut PSI Sudah Kantongi Bakal Calon Gubernur DKI Jakarta

Nasional
Hasto: Di Tengah Panah 'Money Politic' dan 'Abuse of Power', PDI-P Masih Mampu Jadi Nomor 1

Hasto: Di Tengah Panah "Money Politic" dan "Abuse of Power", PDI-P Masih Mampu Jadi Nomor 1

Nasional
Jokowi Suntik Modal Hutama Karya Rp 18,6 T untuk Pembangunan Tol Sumatera

Jokowi Suntik Modal Hutama Karya Rp 18,6 T untuk Pembangunan Tol Sumatera

Nasional
Ke Kader yang Akan Ikut Pilkada, Megawati: Kalau Bohong, Lebih Baik Tidak Usah

Ke Kader yang Akan Ikut Pilkada, Megawati: Kalau Bohong, Lebih Baik Tidak Usah

Nasional
Hakim: Hinaan Rocky Gerung Bukan ke Pribadi Jokowi, tetapi kepada Kebijakan

Hakim: Hinaan Rocky Gerung Bukan ke Pribadi Jokowi, tetapi kepada Kebijakan

Nasional
Belum Putuskan Maju Pilkada di Mana, Kaesang: Lihat Dinamika Politik

Belum Putuskan Maju Pilkada di Mana, Kaesang: Lihat Dinamika Politik

Nasional
Jokowi Bakal Diberi Posisi Terhormat, PDI-P: Untuk Urusan Begitu, Golkar Paling Sigap

Jokowi Bakal Diberi Posisi Terhormat, PDI-P: Untuk Urusan Begitu, Golkar Paling Sigap

Nasional
PPP Jadi Partai yang Gugat Sengketa Pileg 2024 Terbanyak

PPP Jadi Partai yang Gugat Sengketa Pileg 2024 Terbanyak

Nasional
Wapres Doakan Timnas Indonesia Melaju ke Final Piala Asia U23

Wapres Doakan Timnas Indonesia Melaju ke Final Piala Asia U23

Nasional
Ada 297 Sengketa Pileg 2024, KPU Siapkan Pengacara dari 8 Firma Hukum

Ada 297 Sengketa Pileg 2024, KPU Siapkan Pengacara dari 8 Firma Hukum

Nasional
Novel Baswedan dkk Laporkan Nurul Ghufron ke Dewas KPK, Dianggap Rintangi Pemeriksaan Etik

Novel Baswedan dkk Laporkan Nurul Ghufron ke Dewas KPK, Dianggap Rintangi Pemeriksaan Etik

Nasional
Kumpulkan Seluruh Kader PDI-P Persiapan Pilkada, Megawati: Semangat Kita Tak Pernah Pudar

Kumpulkan Seluruh Kader PDI-P Persiapan Pilkada, Megawati: Semangat Kita Tak Pernah Pudar

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com