Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jejak Kebersamaan PDI-P dan Keluarga Jokowi di 5 Pilkada dan 2 Pilpres, Kini Diisukan Renggang

Kompas.com - 03/11/2023, 05:30 WIB
Fitria Chusna Farisa

Penulis

Bobby yang merupakan suami dari Kahiyang Ayu itu dipasangkan dengan Aulia Rachman. Bobby-Aulia berhasil mengungguli pesaingnya, Akhyar Nasution-Salman Alfarisi, dengan perolehan 53,5 persen suara melawan 46,5 persen suara.

Pada 26 Februari 2021, Bobby dan Aulia resmi dilantik sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota Medan.

Renggang?

Belakangan, hubungan PDI-P dengan Jokowi dan keluarga jadi tanda tanya. Muncul isu keretakan di antara keduanya, pasca Gibran menjadi bakal cawapres pendamping bakal capres Koalisi Indonesia Maju, Prabowo Subianto, untuk Pemilu 2024.

Sekretaris Jenderal (Sekjen) PDI-P Hasto Kristiyanto baru-baru ini bahkan menyindir sejarah hubungan partai banteng dan keluarga Jokowi pada 7 kali pemilihan.

"Seluruh simpatisan, anggota, dan kader partai sepertinya belum selesai rasa lelahnya setelah berturut-turut bekerja dari lima pilkada dan dua pilpres. Itu wujud rasa sayang kami," kata Hasto dalam keterangan tertulis, Minggu (29/10/2023).

Hasto pun menyebut, Jokowi telah meninggalkan PDI-P meski selama puluhan tahun memberikan dukungan. Hal ini menimbulkan kesedihan dan kekecewaan mendalam buat PDI-P dan akar rumput.

Baca juga: PDI-P Mengaku Tak Ikut Campur soal Usulan Hak Angket MK

"Kami begitu mencintai dan memberikan privilese yang begitu besar kepada Presiden Jokowi dan keluarga, namun kami ditinggalkan karena masih ada permintaan lain yang berpotensi melanggar pranata kebaikan dan konstitusi," tutur Hasto.

PDI-P mengungkap, Gibran telah berpamitan dari partai untuk menjadi cawapres Prabowo. Namun, kakak kandung Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep itu belum mengembalikan kartu tanda anggota (KTA).

Oleh PDI-P, Gibran dianggap membangkang karena tidak tegak lurus terhadap keputusan partai yang mengusung Ganjar Pranowo dan Mahfud MD sebagai bakal capres-cawapres Pemilu 2024.

"Tanpa adanya surat resmi pemberhentian Mas Gibran dari DPP partai, maka sesungguhnya secara etika politik dari dalam hatinya dan dari penilaian publik, Mas Gibran sudah keluar dari PDI Perjuangan itu sendiri," kata Ketua DPP PDI-P Ahmad Basarah di Sekolah Partai PDI-P, Jakarta, Sabtu (28/10/2023).

Menyusul pencawapresan Gibran, Bobby Nasution menyatakan dukungan buat kakak iparnya itu. Terkait ini, PDI-P mengaku belum menentukan nasib Bobby di partai.

“Nanti kita tunggu dulu Mas Bobby, segalau apa, kayak gimana,” kata Ketua DPP PDI-P Puan Maharani di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (31/10/2023).

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Baca tentang


Terkini Lainnya

KPK Sebut Keluarga SYL Kembalikan Uang Rp 600 Juta

KPK Sebut Keluarga SYL Kembalikan Uang Rp 600 Juta

Nasional
Dituntut 12 Tahun Bui, SYL Sebut KPK Tak Pertimbangkan Kontribusinya di Masa Krisis

Dituntut 12 Tahun Bui, SYL Sebut KPK Tak Pertimbangkan Kontribusinya di Masa Krisis

Nasional
Pastikan Upacara HUT RI Ke-79 di IKN Aman, BNPT Gelar Asesmen di Beberapa Titik Vital

Pastikan Upacara HUT RI Ke-79 di IKN Aman, BNPT Gelar Asesmen di Beberapa Titik Vital

Nasional
KPK Cecar Said Amin soal Sumber Uang Pembelian 72 Mobil dan 32 Motor Eks Bupati Kukar

KPK Cecar Said Amin soal Sumber Uang Pembelian 72 Mobil dan 32 Motor Eks Bupati Kukar

Nasional
Imigrasi Sebut Pelayanan Visa hingga Paspor Online Sudah Pulih 100 Persen

Imigrasi Sebut Pelayanan Visa hingga Paspor Online Sudah Pulih 100 Persen

Nasional
Jemaah Haji Belum ke Masjidil Haram, Difasilitasi PPIH Doa di Depan Kabah

Jemaah Haji Belum ke Masjidil Haram, Difasilitasi PPIH Doa di Depan Kabah

Nasional
Bantah Nasdem soal Bakal Cawagub Anies, PKS: Wagubnya Harus Sohibul Iman

Bantah Nasdem soal Bakal Cawagub Anies, PKS: Wagubnya Harus Sohibul Iman

Nasional
Tak Ada Uang Pengganti, Jaksa KPK Banding Vonis Eks Dirut Pertamina Karen Agustiawan

Tak Ada Uang Pengganti, Jaksa KPK Banding Vonis Eks Dirut Pertamina Karen Agustiawan

Nasional
Rincian Aliran Uang yang Diterima dan Dipakai SYL untuk Pribadi, Keluarga hingga Partai Nasdem

Rincian Aliran Uang yang Diterima dan Dipakai SYL untuk Pribadi, Keluarga hingga Partai Nasdem

Nasional
Pengacara SYL Singgung 'Green House' Petinggi Parpol di Kepulauan Seribu dari Uang Kementan

Pengacara SYL Singgung "Green House" Petinggi Parpol di Kepulauan Seribu dari Uang Kementan

Nasional
Bareskrim: 800 Korban Penipuan WN China Dijanjikan Kerja, Modus 'Like' and 'Subscribe' Konten

Bareskrim: 800 Korban Penipuan WN China Dijanjikan Kerja, Modus "Like" and "Subscribe" Konten

Nasional
Hal Memberatkan Tuntutan SYL, Korupsi karena Tamak

Hal Memberatkan Tuntutan SYL, Korupsi karena Tamak

Nasional
Pakar: Kesadaran Keamanan Data Digital di Indonesia Rendah, Banyak Password Mudah Ditebak

Pakar: Kesadaran Keamanan Data Digital di Indonesia Rendah, Banyak Password Mudah Ditebak

Nasional
Sidang Tuntutan SYL, Nayunda Nabila Kembalikan Uang ke KPK Total Rp 70 Juta

Sidang Tuntutan SYL, Nayunda Nabila Kembalikan Uang ke KPK Total Rp 70 Juta

Nasional
Projo Tuding Pihak yang Sudutkan Budi Arie dari Kubu Kalah Pilpres

Projo Tuding Pihak yang Sudutkan Budi Arie dari Kubu Kalah Pilpres

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com