Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Diusulkan Jadi Ketua Bappilu PPP, Sandiaga Uno Masih Berpeluang Jadi Bakal Cawapres Ganjar

Kompas.com - 16/06/2023, 18:49 WIB
Singgih Wiryono,
Novianti Setuningsih

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Pelaksana tugas (Plt) Ketua Umum (Ketum) Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Mardiono mengatakan, Sandiaga Uno masih berpeluang menjadi bakal calon wakil presiden (Cawapres) Ganjar Pranowo yang diusulkan partainya.

Meskipun, Mardiono mengusulkan Sandiaga Uno diberikan jabatan sebagai Ketua Badan Pemenanggan Pemilu (Bappilu) PPP.

"Tidak (menghilangkan kemungkinan sebagai cawapres Ganjar)," ujar Mardiono ditemui di sela-sela Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) PPP, di Hotel Sultan, Jumat (16/6/2023).

Mardiono mengatakan, setiap usulan untuk jabatan Sandiaga di partai berlambang Kabah itu akan ditentukan sesuai dengan mekanisme rapat.

Baca juga: Resmi Jadi Kader PPP, Sandiaga Uno Dinilai Cukup Berpeluang Jadi Cawapres Ganjar

Menurut Mardiono, PPP memiliki mekanisme pengambilan keputusan yang juga mendengar suara dari akar rumput partai.

Apalagi, untuk usulan bakal cawapres sebagai pendamping Ganjar yang telah diusung sebagai bakal calon presiden (capres) oleh PPP.

"Karena PPP menyadari sepenuhnya bahwa ini yang kita putuskan bukan main-main soal presiden dan wakil presiden, sehingga PPP harus cermat dan berhati-hati, juga selalu PPP mendengarkan dari arus-arus bawah," katanya.

Saat ini, Mardiono mendorong agar Sandiaga bisa menjadi Ketua Bappilu karena dinilai mampu menjalankan tugas tersebut.

Baca juga: Sekjen PDI-P Sebut PPP Sudah Usulkan Sandiaga Uno Jadi Bakal Cawapres Ganjar

Namun, usulan dari Mardiono tersebut belum final. Ia menyerahkan kepada forum Rapimnas untuk menentukan tugas Sandiaga di PPP.

"Saya percaya Pak Sandi akan mampu menjalankan tugas itu (sebagai Bappilu), tetapi memang hari ini belum ada keputusan. Insya Allah nanti keputusannya akan (diumumkan) besok," ujar Mardiono.

Diketahui, Sandiaga Uno telah resmi menjadi kader PPP. Peresmian tersebut dilakukan di kantor Dewan Perwakilan Partai (DPP) PPP di Jakarta Pusat pada 14 Juni 2023.

Sebelum gabung dengan PPP, Sandiaga Uno adalah Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra.

Baca juga: PPP Gelar Rapimnas Hari Ini, Bahas Tugas yang Akan Diberikan ke Sandiaga Uno

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Kemendikbud Sebut Kuliah Bersifat Tersier, Pimpinan Komisi X: Tidak Semestinya Disampaikan

Kemendikbud Sebut Kuliah Bersifat Tersier, Pimpinan Komisi X: Tidak Semestinya Disampaikan

Nasional
Wapres Minta Alumni Tebuireng Bangun Konsep Besar Pembangunan Umat

Wapres Minta Alumni Tebuireng Bangun Konsep Besar Pembangunan Umat

Nasional
Khofifah-Emil Dardak Mohon Doa Menang Pilkada Jatim 2024 Usai Didukung Demokrat-Golkar

Khofifah-Emil Dardak Mohon Doa Menang Pilkada Jatim 2024 Usai Didukung Demokrat-Golkar

Nasional
Pertamina Raih Penghargaan di InaBuyer 2024, Kado untuk Kebangkitan UMKM

Pertamina Raih Penghargaan di InaBuyer 2024, Kado untuk Kebangkitan UMKM

Nasional
Soal Isu Raffi Ahmad Maju Pilkada 2024, Airlangga: Bisa OTW ke Jateng dan Jakarta, Kan Dia MC

Soal Isu Raffi Ahmad Maju Pilkada 2024, Airlangga: Bisa OTW ke Jateng dan Jakarta, Kan Dia MC

Nasional
Cegah MERS-CoV Masuk Indonesia, Kemenkes Akan Pantau Kepulangan Jemaah Haji

Cegah MERS-CoV Masuk Indonesia, Kemenkes Akan Pantau Kepulangan Jemaah Haji

Nasional
Dari 372 Badan Publik, KIP Sebut Hanya 122 yang Informatif

Dari 372 Badan Publik, KIP Sebut Hanya 122 yang Informatif

Nasional
Jemaah Haji Indonesia Kembali Wafat di Madinah, Jumlah Meninggal Dunia Menjadi 4 Orang

Jemaah Haji Indonesia Kembali Wafat di Madinah, Jumlah Meninggal Dunia Menjadi 4 Orang

Nasional
Hari Keenam Penerbangan, 34.181 Jemaah Haji tiba di Madinah

Hari Keenam Penerbangan, 34.181 Jemaah Haji tiba di Madinah

Nasional
Jokowi Bahas Masalah Kenaikan UKT Bersama Menteri Pekan Depan

Jokowi Bahas Masalah Kenaikan UKT Bersama Menteri Pekan Depan

Nasional
KIP: Indeks Keterbukaan Informasi Publik Kita Sedang-sedang Saja

KIP: Indeks Keterbukaan Informasi Publik Kita Sedang-sedang Saja

Nasional
Digelar di Bali Selama 8 Hari, Ini Rangkaian Kegiatan World Water Forum 2024

Digelar di Bali Selama 8 Hari, Ini Rangkaian Kegiatan World Water Forum 2024

Nasional
Golkar Resmi Usung Khofifah-Emil Dardak di Pilkada Jatim 2024

Golkar Resmi Usung Khofifah-Emil Dardak di Pilkada Jatim 2024

Nasional
Fahira Idris: Jika Ingin Indonesia Jadi Negara Maju, Kuatkan Industri Buku

Fahira Idris: Jika Ingin Indonesia Jadi Negara Maju, Kuatkan Industri Buku

Nasional
Waspada MERS-CoV, Jemaah Haji Indonesia Diminta Melapor Jika Alami Demam Tinggi

Waspada MERS-CoV, Jemaah Haji Indonesia Diminta Melapor Jika Alami Demam Tinggi

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com