Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
KILAS

Berkontribusi Atasi Pandemi, PLN Raih Penghargaan Penopang Keandalan Sistem Kesehatan

Kompas.com - 14/04/2023, 10:46 WIB
Dwi NH,
A P Sari

Tim Redaksi

KOMPAS.com - PT Perusahaan Listrik Negara (Persero) (PLN) mendapat penghargaan sebagai "Penopang Keandalan Sistem Kesehatan saat Pandemi" atas kontribusinya dalam upaya mengatasi dampak pandemi Covid-19 di Indonesia.

Penghargaan tersebut disampaikan dalam acara Penganugerahan Award Pejuang Anti Covid-19 Katadata Indonesia, Kamis (13/4/2023).

Direktur Utama (Dirut) PLN Darmawan Prasodjo menyampaikan, penghargaan tersebut merupakan capaian bersama hasil kerja keras semua insan PLN yang telah berjuang luar biasa melewati masa-masa sulit pandemi Covid-19.

Sebagai Badan Usaha Milik Negara (BUMN), kata dia, PLN terus berupaya hadir memastikan pasokan listrik yang andal dan mendukung kebijakan pemerintah dalam membantu masyarakat dengan berbagai stimulus sebagai jaring pengaman sosial bagi masyarakat.

"Stimulus yang diberikan salah satunya stimulus listrik yang penyalurannya dilakukan melalui PLN. Begitu Bapak Presiden Republik Indonesia (RI) Joko Widodo (Jokowi) menginstruksikan, kami langsung siap jalankan, dan kami bersyukur, pelaksanaannya berjalan lancar,” kata Darmawan dalam keterangan tertulis yang diterima Kompas.com, Jumat (14/4/2023).

Baca juga: Stimulus Listrik di Babel Sudah Habiskan Anggaran Rp 31 Miliar

Sepanjang pandemi Covid-19, lanjut dia, PLN telah menyalurkan stimulus listrik sebesar Rp 24,23 triliun dari pemerintah untuk pemulihan ekonomi akibat pandemi Covid-19.

Dana stimulus tersebut, sebut Darmawan, digunakan untuk pemakaian listrik gratis, diskon 50 persen bagi pelanggan golongan rumah tangga daya 450 Volt Ampere (VA), bisnis kecil dan industri kecil daya 450 VA.

Selanjutnya, diskon 50 persen dan 25 persen untuk pelanggan rumah tangga dengan daya 900 VA bersubsidi. PLN juga memberikan pembebasan biaya beban atau abonemen dan rekening minimum 50 persen untuk pelanggan industri, bisnis dan sosial.

“Stimulus tersebut bentuk perlindungan sosial yang diberikan pemerintah pada masyarakat. PLN bertugas menyalurkan stimulus ke masyarakat dengan baik dan tepat sasaran,” jelas Darmawan.

Sementara itu, Co-Founder sekaligus CEO Katadata Indonesia Metta Dharmasaputra menyampaikan, penghargaan Pejuang Anti Covid-19 Katadata Indonesia diberikan sebagai apresiasi atas kontribusi PLN ikut meredam dampak pandemi Covid-19 terhadap masyarakat.

Baca juga: PLN Siapkan 616 SPKLU buat Mudik Lebaran

"Penghargaan setinggi-tingginya diberikan kepada bapak-ibu dan perusahaan yang mungkin bekerja dalam diam, bekerja dalam sunyi, bekerja dalam caci maki. Begitu sulitnya mengemban tugas tiga tahun menghadapi pandemi Covid-19," ujarnya.

Menurut Metta, kolaborasi yang dilakukan PLN bersama seluruh stakeholder lainnya selama masa pandemi Covid-19 adalah hal terbesar dalam sejarah umat manusia di muka bumi.

Kolaborasi tersebut, kata dia, juga yang membuat Indonesia dapat melalui pandemi Covid-19 dan kini mulai bertransisi menuju endemi.

"Orang bilang itulah the biggest collaboration event yang pernah terjadi dan saya kira bapak ibu semua turut andil di sini. Perbedaan yang ada menjadi sebuah berkah, kemudian kita tetap bersama-sama mengatasi pandemi Covid-19," kata Metta.

Baca juga: UPDATE 13 April 2023: Kasus Covid-19 Bertambah 990 dalam Sehari, Totalnya Jadi 6.754.583

Bantuan program TJSL

Di samping stimulus listrik, Darmawan menjelaskan, PLN juga menyalurkan bantuan program tanggung jawab sosial dan lingkungan (TJSL) PLN Peduli dan bantuan sosial (bansos) lainnya.

Adapun bansos tersebut, baik berupa dana, alat pelindung diri (APD) dan masker, bantuan pangan dan sembako, obat-obatan, penyediaan vaksin Covid-19 bagi masyarakat, serta sarana dan prasarana kesehatan lainnya.

“Sebagai contoh, PLN membantu pasokan oksigen medis bagi beberapa rumah sakit (rs) yang mengalami kekurangan,” jelas Darmawan.

Tak hanya itu, lanjut dia, beberapa pembangkit PLN juga berinovasi agar dapat memproduksi oksigen medis, salah satunya dari Pembangkit Listrik Tenaga Gas dan Uap (PLTGU) Priok.

Lebih lanjut Darmawan mengatakan, PLN berhasil membuktikan tetap bertahan di tengah kondisi pandemi Covid-19 saat banyak pengamat memprediksi perseroan ini akan ambruk karena demand turun.

Baca juga: Bank Indonesia Tingkatkan Akses Keuangan UMKM dari Sisi Supply dan Demand

Pandemi Covid-19, kata dia, justru membuat PLN berhasil melakukan transformasi baik dari sisi bisnis, pembangkitan, hingga layanan.

Transformasi tersebut, di antaranya PLN berhasil mengurangi hutang sebesar 4 miliar dollar AS dalam kurun waktu dua tahun dan mencatatkan kinerja keuangan terbaik selama 77 tahun terakhir.

"Di tengah pandemi, ketika terjadi krisis energi dalam skala global. Harga komoditas energi primer juga ikut melonjak. Bahkan, PLN pun berhasil membangun sistem keandalan ketenagalistrikan nasional, yang juga terbaik dalam sepanjang sejarah Indonesia," ujar Darmawan.

Berbagai inovasi PLN selama tiga tahun

Untuk diketahui, PLN di bawah kepemimpinan Darmawan selama tiga tahun terakhir telah melakukan banyak inovasi, transformasi, dan efisiensi yang dibalut dalam digitalisasi.

Salah satu inovasi tersebut adalah menghadirkan aplikasi PLN Mobile, yang membuat proses bisnis semula berbelit menjadi ringkas dan jauh lebih baik dengan beragam fitur-fitur layanan.

Baca juga: WhatsApp Rilis Fitur Anti-pembajakan Akun dari Kode Verifikasi SMS

“Salah satu fitur di aplikasi PLN Mobile yang lahir karena pandemi adalah fitur catat meter mandiri,” imbuh Darmawan.

Fitur tersebut, kata dia, hadir dari pengalaman awal pandemi, saat adanya kejadian tagihan listrik pelanggan mengalami kenaikan tiba-tiba di masa pembatasan sosial berskala besar (PSBB).

Kenaikan tagihan listrik pelanggan itu terjadi karena petugas PLN tidak bisa melakukan catat meter dan akhirnya menggunakan perhitungan rata-rata tiga bulan.

"Belajar dari kejadian inilah, maka fitur catat meter mandiri ini lahir. Masyarakat bisa melakukan pencatatan angka stan meter di rumah pada tanggal 24 sampai 27 setiap bulan hanya melalui aplikasi PLN Mobile," ujar Darmawan.

Baca juga: Cara Beli Token Listrik lewat PLN Mobile dengan Mudah

Selain itu, lanjut dia, PLN juga menambahkan sejumlah fitur-fitur baru di PLN Mobile, mulai layanan penyambungan baru, tambah daya, hingga marketplace.

Dengan transformasi dan inovasi yang dilakukan, PLN Mobile kini mendapatkan rating 4,9 dan telah diunduh lebih dari 38 juta downloader.

"Ini adalah pelayanan kami untuk memudahkan pelanggan, baik memenuhi kebutuhan listrik maupun sebagai jembatan komunikasi dalam kondisi apapun termasuk masa pandemi Covid-19, sangat efektif bantu masyarakat,” ujar Darmawan.

 
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Korban Dugaan Asusila Ketua KPU Sempat Ditangani Psikolog saat Sidang

Korban Dugaan Asusila Ketua KPU Sempat Ditangani Psikolog saat Sidang

Nasional
Polri: Kepolisian Thailand Akan Proses TPPU Istri Fredy Pratama

Polri: Kepolisian Thailand Akan Proses TPPU Istri Fredy Pratama

Nasional
Polri dan Kepolisian Thailand Sepakat Buru Gembong Narkoba Fredy Pratama

Polri dan Kepolisian Thailand Sepakat Buru Gembong Narkoba Fredy Pratama

Nasional
Lewat Ajudannya, SYL Minta Anak Buahnya di Kementan Sediakan Mobil Negara Dipakai Cucunya

Lewat Ajudannya, SYL Minta Anak Buahnya di Kementan Sediakan Mobil Negara Dipakai Cucunya

Nasional
KPK Duga Eks Wakil Ketua DPR Azis Syamsuddin Terima Fasilitas di Rutan Usai Bayar Pungli

KPK Duga Eks Wakil Ketua DPR Azis Syamsuddin Terima Fasilitas di Rutan Usai Bayar Pungli

Nasional
Desta Batal Hadir Sidang Perdana Dugaan Asusila Ketua KPU

Desta Batal Hadir Sidang Perdana Dugaan Asusila Ketua KPU

Nasional
Soal Lonjakan Kasus Covid-19 di Singapura, Kemenkes Sebut Skrining Ketat Tak Dilakukan Sementara Ini

Soal Lonjakan Kasus Covid-19 di Singapura, Kemenkes Sebut Skrining Ketat Tak Dilakukan Sementara Ini

Nasional
DKPP Akan Panggil Sekjen KPU soal Hasyim Asy'ari Pakai Fasilitas Jabatan untuk Goda PPLN

DKPP Akan Panggil Sekjen KPU soal Hasyim Asy'ari Pakai Fasilitas Jabatan untuk Goda PPLN

Nasional
Menhub Usul Kereta Cepat Jakarta-Surabaya Masuk PSN

Menhub Usul Kereta Cepat Jakarta-Surabaya Masuk PSN

Nasional
SYL Diduga Minta Uang ke Para Pegawai Kementan untuk Bayar THR Sopir hingga ART

SYL Diduga Minta Uang ke Para Pegawai Kementan untuk Bayar THR Sopir hingga ART

Nasional
Delegasi DPR RI Kunjungi Swedia Terkait Program Makan Siang Gratis

Delegasi DPR RI Kunjungi Swedia Terkait Program Makan Siang Gratis

Nasional
Hari Ke-11 Penerbangan Haji Indonesia, 7.2481 Jemaah Tiba di Madinah, 8 Wafat

Hari Ke-11 Penerbangan Haji Indonesia, 7.2481 Jemaah Tiba di Madinah, 8 Wafat

Nasional
Ketua KPU Protes Aduan Asusila Jadi Konsumsi Publik, Ungkit Konsekuensi Hukum

Ketua KPU Protes Aduan Asusila Jadi Konsumsi Publik, Ungkit Konsekuensi Hukum

Nasional
Sindir Bobby, PDI-P: Ada yang Gabung Partai karena Idealisme, Ada karena Kepentingan Praktis Kekuasaan

Sindir Bobby, PDI-P: Ada yang Gabung Partai karena Idealisme, Ada karena Kepentingan Praktis Kekuasaan

Nasional
Eks Kakorlantas Polri Djoko Susilo Ajukan PK Lagi, Kilas Balik 'Cicak Vs Buaya Jilid 2'

Eks Kakorlantas Polri Djoko Susilo Ajukan PK Lagi, Kilas Balik "Cicak Vs Buaya Jilid 2"

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com