Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tiga Layanan untuk TKI di Singapura Diluncurkan Pekan Ini, Apa Saja?

Kompas.com - 08/03/2018, 14:30 WIB
Yoga Sukmana,
Bayu Galih

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Menteri Luar Negeri Retno Marsudi akan meluncurkan tiga layanan untuk tenaga kerja Indonesia (TKI) di Singapura. Rencananya, peluncuran itu akan dilakukan pada akhir pekan ini.

"Peluncuran akan dilakukan pada Minggu (11 Maret 2018) di KBRI Singapura pukul 11.00 (waktu setempat)," ujar Juru Bicara Kantor Kementerian Luar Negeri Arrmanatha Nasir di Jakarta, Kamis (8/3/2018).

Tiga layanan yang akan diluncurkan yakni Kartu Pekerja Indonesia untuk pelaut, aplikasi job order online, dan pengintegrasian BPJS Ketenagakerjaan ke dalam aplikasi pekerja RI di Singapura.

Kartu pekerja pelaut adalah kartu yang menggunakan cip yang berisi informasi terkait pelaut tersebut. Dengan begitu, maka ketika ada permasalahan terhadap pelaut tersebut, informasi lengkap bisa diakses langsung dari kartu tersebut.

(Baca juga: Kemenlu Lakukan Pendampingan Hukum Kasus TKI yang Tewas di Malaysia)

Adapun aplikasi job order online merupakan aplikasi yang bisa digunakan agar proses pengajuan dokumen ke KBRI bisa diakukan secara online. Selama ini, agensi atau perusahaan yang ingin mempekerjakan TKI harus membawa pengajuan dokumen ke KBRI untuk dilegalisasi.

Sementara itu, layanan terakhir yakni integrasi BPJS Ketenagakerjaan ke dalam aplikasi pekerja RI di Singapura.

"Ini akan memastikan seperti diketahui semua tenaga kerja migran kita wajib memiliki BPJS Ketenagakerjaan. Namun demikian ada yang belum dilengkapi atau memiliki BPJS Ketenagakerjaan. Dengan ini, maka bisa terdata secara lengkap," kata Arrmanatha.

Rencananya, dalam peluncuran tiga layanan itu di KBRI Singapura hadir pula sekitar 2.000-3.000 TKI yang bekerja di Singapura.

Menurut Arrmanatha, peluncuran tiga layanan untuk TKI di Singapura merupakan tindak lanjut dari instruksi Presiden Jokowi yang memerintahkan Kemenlu untuk meningkatkan layanan untuk TKI.

Kompas TV Disnaker Provinsi Nusa Tenggara Timur mencatat ada 62 Tenaga Kerja Indonesia yang dikirim ke NTT dalam kondisi meninggal di tahun 2017.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Pengamat: Prabowo-Gibran Butuh Minimal 60 Persen Kekuatan Parlemen agar Pemerintah Stabil

Pengamat: Prabowo-Gibran Butuh Minimal 60 Persen Kekuatan Parlemen agar Pemerintah Stabil

Nasional
Timnas Kalahkan Korea Selatan, Jokowi: Pertama Kalinya Indonesia Berhasil, Sangat Bersejarah

Timnas Kalahkan Korea Selatan, Jokowi: Pertama Kalinya Indonesia Berhasil, Sangat Bersejarah

Nasional
Jokowi Minta Menlu Retno Siapkan Negosiasi Soal Pangan dengan Vietnam

Jokowi Minta Menlu Retno Siapkan Negosiasi Soal Pangan dengan Vietnam

Nasional
Ibarat Air dan Minyak, PDI-P dan PKS Dinilai Sulit untuk Solid jika Jadi Oposisi Prabowo

Ibarat Air dan Minyak, PDI-P dan PKS Dinilai Sulit untuk Solid jika Jadi Oposisi Prabowo

Nasional
Jokowi Doakan Timnas U23 Bisa Lolos ke Olimpiade Paris 2024

Jokowi Doakan Timnas U23 Bisa Lolos ke Olimpiade Paris 2024

Nasional
Menlu Retno Laporkan Hasil Kunjungan ke Vietnam ke Jokowi

Menlu Retno Laporkan Hasil Kunjungan ke Vietnam ke Jokowi

Nasional
Gugatan di PTUN Jalan Terus, PDI-P Bantah Belum 'Move On'

Gugatan di PTUN Jalan Terus, PDI-P Bantah Belum "Move On"

Nasional
Menlu Singapura Temui Jokowi, Bahas Kunjungan PM untuk Leader's Retreat

Menlu Singapura Temui Jokowi, Bahas Kunjungan PM untuk Leader's Retreat

Nasional
Hasto Sebut Ganjar dan Mahfud Akan Dapat Tugas Baru dari Megawati

Hasto Sebut Ganjar dan Mahfud Akan Dapat Tugas Baru dari Megawati

Nasional
Kejagung Sita 2 Ferrari dan 1 Mercedes-Benz dari Harvey Moies

Kejagung Sita 2 Ferrari dan 1 Mercedes-Benz dari Harvey Moies

Nasional
Gerindra Dukung Waketum Nasdem Ahmad Ali Maju ke Pilkada Sulteng

Gerindra Dukung Waketum Nasdem Ahmad Ali Maju ke Pilkada Sulteng

Nasional
Tepati Janji, Jokowi Kirim Mobil Listrik ke SMK 1 Rangas Sulbar

Tepati Janji, Jokowi Kirim Mobil Listrik ke SMK 1 Rangas Sulbar

Nasional
Konsumsi Avtur Naik 10 Persen Selama Ramadhan dan Idul Fitri 2024

Konsumsi Avtur Naik 10 Persen Selama Ramadhan dan Idul Fitri 2024

Nasional
Kekuatan Koalisi Vs Oposisi jika PDI-P dan PKS Tak Merapat ke Prabowo-Gibran

Kekuatan Koalisi Vs Oposisi jika PDI-P dan PKS Tak Merapat ke Prabowo-Gibran

Nasional
Soal Pertemuan Prabowo-Megawati, Gerindra Sebut Sudah Komunikasi dengan Puan

Soal Pertemuan Prabowo-Megawati, Gerindra Sebut Sudah Komunikasi dengan Puan

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com