Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cak Imin Sebut Ada yang Mengikutinya ke Magelang dan Bagikan Bansos

Kompas.com - 30/01/2024, 21:18 WIB
Tatang Guritno,
Krisiandi

Tim Redaksi

PEKALONGAN, KOMPAS.com - Calon wakil presiden (cawapres) nomor urut 1 Muhaimin Iskandar mengaku ada yang mengikutinya setelah berkampanye ke Magelang, Jawa Tengah.

Ia memang sempat berkampanye di Bandongan, Jawa Tengah pada Sabtu (27/1/2024) malam.

“Saya habis dari magelang, kumpul 20.000 (orang). Eh, dua hari berikutnya ada tuh yang datang bawa sembako katanya bagi sembako, ternyata sembako itu uang rakyat dan tidak boleh diatasnamakan siapa pun,” ujar Muhaimin di Gedung Pertemuan Amanjiba, Krapyak, Pekaloangan, Selasa (30/1/2024) sore.

Baca juga: Cak imin Minta Perusahaan Bus Tak Batalkan Kesepakatan dengan Relawan yang Ingin Kampanye di Jakarta

Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) itu lantas mengingatkan bahwa bantuan sosial (bansos) merupakan hak rakyat dan tidak boleh dipakai untuk kepentingan pemenangan salah satu pasangan calon (paslon) pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.

Kemudian, ia berjanji bakal meluruskan cita-cita reformasi dan demokrasi. Di mana semua orang memiliki hak yang sama di depan pemerintah dan hukum.

Saat ini, Muhaimin menyatakan situasi demokrasi di Indonesia tak baik-baik saja karena adanya korupsi, kolusi, dan nepotisme (KKN) semakin masif.

Baca juga: Ingatkan Jokowi Tak Politisasi Bansos, Cak Imin: Kualat, Pak...

“Kalau mau maju harus punya orang dalam, kalau enggak punya orang dalam, minimal punya paman. Kalau paman itu ordal. Ini lah, yang disebut sebagai kita luruskan demokrasi kita, kita luruskan reformasi kita, kita tegakkan cita-cita reformasi dan demokrasi,“ papar dia.

Terakhir, ia memastikan tak akan menggunakan bansos untuk kepentingan politik praktis jika memenangkan Pilpres 2024.


Baca juga: Ingin Rebut Suara Jawa Tengah, Cak Imin: Kandangnya Ganjar, Kandangnya Banteng

“Insya Allah kalau Amin menang kita luruskan, bansos sesuai perintah dan amanat tanggung jawab pemerintah,” imbuh dia.

Diketahui, Presiden Joko Widodo sempat mengunjungi Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) pada Sabtu (27/1/2024) dan Minggu (28/1/2024).

Kemudian, Senin (29/1/2024) Jokowi berkunjung ke Magelang dan sempat makan bakso bersama Menteri Pertahanan sekaligus capres nomor urut 2 Prabowo Subianto.

Dikutip dari laman resmi Kementerian Sekretariat Negara, kunjungan Jokowi ke Magelang dilakukan untuk mengecek harga bahan pokok di berbagai pasar dan membagikan bantuan sosial ke pedagang di Pasar Mungkid.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Revisi UU Kementerian Negara, Pakar: Tidak Salah kalau Menduga Terkait Bagi-bagi Jabatan, jika...

Revisi UU Kementerian Negara, Pakar: Tidak Salah kalau Menduga Terkait Bagi-bagi Jabatan, jika...

Nasional
Pembangunan Tol MBZ yang Dikorupsi Menyimpan Persoalan, Beton di Bawah Standar, dan Lelang Sudah Diatur

Pembangunan Tol MBZ yang Dikorupsi Menyimpan Persoalan, Beton di Bawah Standar, dan Lelang Sudah Diatur

Nasional
Kasus 'Ilegal Fishing' 91.246 Ekor Benih Lobster di Jabar Rugikan Negara Rp 19,2 M

Kasus "Ilegal Fishing" 91.246 Ekor Benih Lobster di Jabar Rugikan Negara Rp 19,2 M

Nasional
Menlu Retno: Ada Upaya Sistematis untuk Terus Hambat Bantuan Kemanusiaan ke Gaza

Menlu Retno: Ada Upaya Sistematis untuk Terus Hambat Bantuan Kemanusiaan ke Gaza

Nasional
Pemprov Sumbar Diminta Bangun Sistem Peringatan Dini Banjir Bandang di Permukiman Sekitar Gunung Marapi

Pemprov Sumbar Diminta Bangun Sistem Peringatan Dini Banjir Bandang di Permukiman Sekitar Gunung Marapi

Nasional
Jokowi Ajak Gubernur Jenderal Australia Kunjungi Kebun Raya Bogor

Jokowi Ajak Gubernur Jenderal Australia Kunjungi Kebun Raya Bogor

Nasional
BNPB: 20 Korban Hilang akibat Banjir Lahar di Sumbar Masih dalam Pencarian

BNPB: 20 Korban Hilang akibat Banjir Lahar di Sumbar Masih dalam Pencarian

Nasional
Jokowi Ajak Gubernur Jenderal Australia Tanam Pohon di Bogor

Jokowi Ajak Gubernur Jenderal Australia Tanam Pohon di Bogor

Nasional
Pernyataan Kemendikbud soal Pendidikan Tinggi Sifatnya Tersier Dinilai Tak Jawab Persoalan UKT Mahal

Pernyataan Kemendikbud soal Pendidikan Tinggi Sifatnya Tersier Dinilai Tak Jawab Persoalan UKT Mahal

Nasional
PKS Usul Proporsional Tertutup Dipertimbangkan Diterapkan Lagi dalam Pemilu

PKS Usul Proporsional Tertutup Dipertimbangkan Diterapkan Lagi dalam Pemilu

Nasional
Jokowi Terima Kunjungan Kenegaraan Gubernur Jenderal Australia David Hurley

Jokowi Terima Kunjungan Kenegaraan Gubernur Jenderal Australia David Hurley

Nasional
Polri Tangkap 3 Tersangka 'Ilegal Fishing' Penyelundupan 91.246 Benih Bening Lobster

Polri Tangkap 3 Tersangka "Ilegal Fishing" Penyelundupan 91.246 Benih Bening Lobster

Nasional
PDI-P Anggap Pernyataan KPU soal Caleg Terpilih Maju Pilkada Harus Mundur Membingungkan

PDI-P Anggap Pernyataan KPU soal Caleg Terpilih Maju Pilkada Harus Mundur Membingungkan

Nasional
Kesaksian JK dalam Sidang Karen Agustiawan yang Bikin Hadirin Tepuk Tangan...

Kesaksian JK dalam Sidang Karen Agustiawan yang Bikin Hadirin Tepuk Tangan...

Nasional
DPR Tunggu Surpres Sebelum Bahas RUU Kementerian Negara dengan Pemerintah

DPR Tunggu Surpres Sebelum Bahas RUU Kementerian Negara dengan Pemerintah

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com