Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tanggapi Narasi "Gemoy" Kubu Prabowo, Ganjar: Semua Boleh Berstrategi

Kompas.com - 24/11/2023, 14:45 WIB
Ardito Ramadhan,
Krisiandi

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com- Calon presiden nomor urut 3 Ganjar Pranowo menanggapi soal narasi gemoy yang diangkat kubu calon presiden nomor urut 2 Prabowo Subianto untuk mengampanyekan capresnya.

Menurut Ganjar, setiap tim pemenangan calon presiden tentu memiliki strategi masing-masing dengan mengangkat narasi tertentu.

"Ya itu strateginya beliau. Strategi kan semua boleh buat strategi," kata Ganjar di kawasan Menteng, Jakarta, Jumat (24/11/2023).

Baca juga: Soal Cegah KKN, Ganjar: Tak Hanya OTT, tapi Pencegahan lewat Edukasi Sejak Dini

Ketika ditanya soal strategi yang akan ia gunakan, Ganjar tidak memberikan jawaban yang jelas.

Politikus PDI-P itu hanya mengayunkan tangannya di depan dada seperti menirukan cara kelinci melompat.

"Kayak gini," kata Ganjar sambil menggerakan tangannya lalu meninggalkan wartawan.

Untuk diketahui, belakangan ini Prabowo kerap dijuluki "gemoy" oleh para pendukungnya.

Beragam atribut bertuliskan "gemoy" juga tampak dibawa oleh pendukung Prabowo pada saat pengundian nomor urut di Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) beberapa waktu lalu.

Baca juga: Jadi Wakil Ketua TPN Ganjar-Mahfud, Andi Gani Mundur dari Komisaris PT PP

Julukan ini muncul setelah Prabowo kerap menunjukkan tingkah yang dianggap "menggemaskan" di muka publik, misalnya saat ia berjoget dalam beberapa kesempatan.

Pengamat politik dari Universitas Esa Unggul Jamiluddin Ritonga menilai, aksi Prabowo itu merupakan strateginya untuk mengubah citra dari sosok yang pemarah menjadi santai tapi serius.

Jamiluddin menjelaskan, sosok pemarah tidak disukai kalangan milenial dan gen Z. Menurutnya, anak muda menyebut orang-orang yang memiliki sifat keras "tidak asyik".

"Untuk itu, Prabowo mengubahnya dengan banyak senyum dan dalam beberapa kesempatan diiringi dengan berjoget. Hal itu juga dipertontonkannya saat acara pengundian nomor pasangan capres-cawapres di KPU," tutur Jamiluddin.

Baca juga: Romo Magnis ke Ganjar: Politik Bukan untuk Menangkan Orang Kiri Kanan, tapi Memajukan Bangsa

Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Hashim Djojohadikusumo pun pernah mempersilakan masyarakat memilih capres lain yang tidak "gemoy" seperti Prabowo atau cawapres yang tidak terlalu kurus seperti Gibran.

"Kalau tidak suka dengan Pak Prabowo dan Mas Gibran ya pilih yang lain lah. Enggak ada paksaan kok. Indonesia bukan Korea Utara. Indonesia adalah negara demokrasi," ujar Hashim saat memberi paparan pada acara Guyub Nasional Relawan Jokowi (ReJo) Prabowo-Gibran Milenialz di Petojo, Jakarta Pusat, Rabu (15/11/2023).

"Ada pilihan. Kalau tidak suka Prabowo ya sudahlah, Pak Prabowo mungkin terlalu gemuk. Mas Gibran mungkin terlalu kurus. Yang satu gemoy, yang satu apa, ya sudahlah," sambungnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Terkini Lainnya

Tanggal 13 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 13 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Kesiapan Infrastruktur Haji di Arafah, Muzdalifah, dan Mina Sudah 75 Persen

Kesiapan Infrastruktur Haji di Arafah, Muzdalifah, dan Mina Sudah 75 Persen

Nasional
Cek Pelabuhan Ketapang, Kabaharkam Pastikan Kesiapan Pengamanan World Water Forum 2024

Cek Pelabuhan Ketapang, Kabaharkam Pastikan Kesiapan Pengamanan World Water Forum 2024

Nasional
Prabowo Sebut Soekarno Milik Bangsa Indonesia, Ini Respons PDI-P

Prabowo Sebut Soekarno Milik Bangsa Indonesia, Ini Respons PDI-P

Nasional
Ganjar Serahkan ke PDI-P soal Nama yang Bakal Maju Pilkada Jateng

Ganjar Serahkan ke PDI-P soal Nama yang Bakal Maju Pilkada Jateng

Nasional
Prabowo Minta Pemerintahannya Tak Diganggu, Ini Kata Ganjar

Prabowo Minta Pemerintahannya Tak Diganggu, Ini Kata Ganjar

Nasional
Bertemu Calon-calon Kepala Daerah, Zulhas Minta Mereka Tiru Semangat Jokowi dan Prabowo

Bertemu Calon-calon Kepala Daerah, Zulhas Minta Mereka Tiru Semangat Jokowi dan Prabowo

Nasional
7 Jenis Obat-obatan yang Disarankan Dibawa Jamaah Haji Asal Indonesia

7 Jenis Obat-obatan yang Disarankan Dibawa Jamaah Haji Asal Indonesia

Nasional
Visa Terbit, 213.079 Jemaah Haji Indonesia Siap Berangkat 12 Mei

Visa Terbit, 213.079 Jemaah Haji Indonesia Siap Berangkat 12 Mei

Nasional
Soal Usulan Yandri Susanto Jadi Menteri, Ketum PAN: Itu Hak Prerogatif Presiden

Soal Usulan Yandri Susanto Jadi Menteri, Ketum PAN: Itu Hak Prerogatif Presiden

Nasional
Di Australia, TNI AU Bahas Latihan Bersama Angkatan Udara Jepang

Di Australia, TNI AU Bahas Latihan Bersama Angkatan Udara Jepang

Nasional
BPK Buka Suara usai Auditornya Disebut Peras Kementan Rp 12 Miliar

BPK Buka Suara usai Auditornya Disebut Peras Kementan Rp 12 Miliar

Nasional
Chappy Hakim: Semua Garis Batas NKRI Punya Potensi Ancaman, Paling Kritis di Selat Malaka

Chappy Hakim: Semua Garis Batas NKRI Punya Potensi Ancaman, Paling Kritis di Selat Malaka

Nasional
Prabowo Diminta Cari Solusi Problem Rakyat, Bukan Tambah Kementerian

Prabowo Diminta Cari Solusi Problem Rakyat, Bukan Tambah Kementerian

Nasional
Zulhas: Anggota DPR dan Gubernur Mana yang PAN Mintai Proyek? Enggak Ada!

Zulhas: Anggota DPR dan Gubernur Mana yang PAN Mintai Proyek? Enggak Ada!

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com