Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Perkuat Jajaran, TNI AL Pindah Dua Kapal Korvet dari Koarmada II ke Koarmada III

Kompas.com - 20/05/2023, 07:18 WIB
Miska Ithra Syahirah,
Dani Prabowo

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Panglima Komandan Armada (Pangkoarmada) Republik Indonesia (RI) Laksamana Madya TNI Herru Kusmanto berencana akan menambah alutsista Koarmada III dengan pengadaan Kapal Perang Republik Indonesia (KRI) mengingat saat ini Koarmada III memiliki satuan baru.

Pengadaan KRI pada Armada III disebabkan karena jumlah alutsista bagi Prajurit Patroli Keamanan Laut (Patkamla) dan juga TNI-AL masih terbatas.

"Untuk Koarmada III memang jumlah KRI Patkamla dan juga AL masih terbatas, sehingga dalam waktu dekat akan dilaksanakan dispersi (pemindahan) dua KRI dari Armada II ke Armada III," ujar Herru kepada awak media di Lapangan Arafuru, Mako Koarmada RI, Jakarta Pusat pada Jumat (19/5/2023).

Baca juga: Anggota TNI Ditodong dan Dikeroyok di Bandung, Pelakunya Diburu Polisi

Herru mengatakan, jenis kapal yang akan dihadirkan di Armada III memiliki tipe korvet atau kapal perang kecil, yakni KRI Malahayati-362 dan KRI Fatahillah-361.

"Insya Allah dalam waktu dekat akan digeser ke Armada III, (untuk) memperkuat jajaran di Armada III," katanya.

Herru juga menyebut, sebelumnya telah dilaksanakan shipnaming atau pemberian nama kapal pada dua KRI jenis Kapal Rudal Cepat (KCR) 60 Meter, yakni KRI Kapak-625 dan KRI Panah-626 di Dermaga Semenanjung Barat, Surabaya, pada Rabu (17/5/2023).

Kedua kapal tersebut, ujar Herru, juga nantinya akan didistribusikan ke Armada III.

Baca juga: Anggota TNI yang Aniaya Bocah 11 Tahun Minta Maaf, Orangtua Korban: Sudah Dimaafkan, tapi...

"Ini juga dua KRI ini akan didispersi ke Armada III," ucapnya.

Pada saat yang sama, Herru sebelumnya juga memimpin upacara serah terima jabatan (sertijab) Panglima Komando Armada (Pangkoarmada) III dari Laksamana Muda TNI Agus Hariadi kepada Laksamana Muda TNI Rachmad Jayadi yang saat ini sedang mengikuti pendidikan di Lemhanas.

"Serah terima jabatan ini kita laksanakan karena selain proses pembinaan personil, ada pejabat yang harus diganti karena melaksanakan tugas sekolah di Lemhanas," ucap Herru.

Diketahui, Rachmad Jayadi sebelumnya menjabat sebagai Wakil Komandan (Wadan) Komando Pembinaan Doktrin, Pendidikan dan Latihan TNI Angkatan Laut (Kodiklatal).

Baca juga: Mobil Berisi Senjata Ditinggalkan di Pinggir Jalan Jember, Milik Oknum Pensiunan TNI yang Terlibat Penggelapan

Selain penyerahan jabatan kepada Pangkoarmada III, upacara hari ini juga berbarengan dengan sertijab Komadan Komando dan Latihan (Dankolat) kepada Kolonel Laut (P) Endra Hartono dari Laksamana Pertama Octavianus Budi Susanto.

Tak hanya itu, jabatan Komandan Komando Penyelam dan Penyelamatan Bawah Air (Dankoppeba) juga diserahkan kepada Kolonel Laut (S) Darmansyah yang sebelumnya diisi oleh Laksamana Pertama Ferdy Hendarto Susilo.

Herru kemudian berharap program yang telah dirintis dan dilakukan oleh pejabat lama dapat diteruskan oleh masing-masing perwira tinggi yang baru menjabat tersebut.

"Teruskan program yang sudah direncanakan dan dirintis oleh pejabat lama, pegang teguh trisila, sapta marga dan sumpah prajurit. Serta tingkatkan soliditas dan sinergitas, baik di internal TNI AL, TNI AD, TNI AU, Polri maupun instansi lain," ujar Herru.

Baca juga: TNI Bentuk Tim Khusus Buru Pengunggah Video “Panglima TNI Pimpin Deklarasi Anies Presiden”

Secara terpisah, kata Herru, pihaknya juga menggelar Sertijab Asisten Operasi (Asops) Pangkoarmada RI dari Laksamana Pertama Haris Bima Bayuseto kepada Laksamana Pertama Isswarto.

Perlu diketahui, Koarmada RI merupakan Kotama Operasi yang berkedudukan di bawah dan bertanggung jawab kepada Panglima dan Kotama Pembinaan yang berkedudukan di bawah dan bertanggung jawab kepada Kasal.

Dalam menjalankan tugas dan fungsinya tersebut, Koarmada RI membawahi tiga Koarmada bernomor, yaitu Koarmada I di Tanjung Pinang, Kepulauan Riau, Koarmada II di Surabaya, Jawa Timur, dan Koarmada III di Sorong, Papua Barat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Revisi UU Kementerian Disetujui, RUU Perampasan Aset Hilang

Revisi UU Kementerian Disetujui, RUU Perampasan Aset Hilang

Nasional
[POPULER NASIONAL] Babak Baru Kasus Vina Cirebon | 'Crazy Rich' di Antara 21 Tersangka Korupsi Timah

[POPULER NASIONAL] Babak Baru Kasus Vina Cirebon | "Crazy Rich" di Antara 21 Tersangka Korupsi Timah

Nasional
Tanggal 21 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 21 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Kemendikbud Sebut Kuliah Bersifat Tersier, Pimpinan Komisi X: Tidak Semestinya Disampaikan

Kemendikbud Sebut Kuliah Bersifat Tersier, Pimpinan Komisi X: Tidak Semestinya Disampaikan

Nasional
Wapres Minta Alumni Tebuireng Bangun Konsep Besar Pembangunan Umat

Wapres Minta Alumni Tebuireng Bangun Konsep Besar Pembangunan Umat

Nasional
Khofifah-Emil Dardak Mohon Doa Menang Pilkada Jatim 2024 Usai Didukung Demokrat-Golkar

Khofifah-Emil Dardak Mohon Doa Menang Pilkada Jatim 2024 Usai Didukung Demokrat-Golkar

Nasional
Pertamina Raih Penghargaan di InaBuyer 2024, Kado untuk Kebangkitan UMKM

Pertamina Raih Penghargaan di InaBuyer 2024, Kado untuk Kebangkitan UMKM

Nasional
Soal Isu Raffi Ahmad Maju Pilkada 2024, Airlangga: Bisa OTW ke Jateng dan Jakarta, Kan Dia MC

Soal Isu Raffi Ahmad Maju Pilkada 2024, Airlangga: Bisa OTW ke Jateng dan Jakarta, Kan Dia MC

Nasional
Cegah MERS-CoV Masuk Indonesia, Kemenkes Akan Pantau Kepulangan Jemaah Haji

Cegah MERS-CoV Masuk Indonesia, Kemenkes Akan Pantau Kepulangan Jemaah Haji

Nasional
Dari 372 Badan Publik, KIP Sebut Hanya 122 yang Informatif

Dari 372 Badan Publik, KIP Sebut Hanya 122 yang Informatif

Nasional
Jemaah Haji Indonesia Kembali Wafat di Madinah, Jumlah Meninggal Dunia Menjadi 4 Orang

Jemaah Haji Indonesia Kembali Wafat di Madinah, Jumlah Meninggal Dunia Menjadi 4 Orang

Nasional
Hari Keenam Penerbangan, 34.181 Jemaah Haji tiba di Madinah

Hari Keenam Penerbangan, 34.181 Jemaah Haji tiba di Madinah

Nasional
Jokowi Bahas Masalah Kenaikan UKT Bersama Menteri Pekan Depan

Jokowi Bahas Masalah Kenaikan UKT Bersama Menteri Pekan Depan

Nasional
KIP: Indeks Keterbukaan Informasi Publik Kita Sedang-sedang Saja

KIP: Indeks Keterbukaan Informasi Publik Kita Sedang-sedang Saja

Nasional
Digelar di Bali Selama 8 Hari, Ini Rangkaian Kegiatan World Water Forum 2024

Digelar di Bali Selama 8 Hari, Ini Rangkaian Kegiatan World Water Forum 2024

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com