Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tanggal 20 November Hari Memperingati Apa?

Kompas.com - 18/11/2022, 01:00 WIB
Issha Harruma

Penulis


KOMPAS.com - Tanggal 20 November 2022 jatuh pada hari Minggu. Pada hari ini, terdapat peringatan Hari Anak Sedunia.

Selain itu, ada juga peringatan lain hari ini. Berikut beberapa hari penting yang jatuh pada 20 November 2022.

Baca juga: Hari Nasional dan Internasional Bulan November 2022

Hari Anak Sedunia

Hari Anak Sedunia ditetapkan pada tahun 1954 sebagai Hari Anak Universal dan dirayakan pada tanggal 20 November setiap tahun.

Hari ini bertujuan untuk mempromosikan kebersamaan internasional, kesadaran di antara anak-anak dan meningkatkan kesejahteraan anak di seluruh dunia.

Hari Anak Sedunia menjadi titik awal untuk mengadvokasi, mempromosikan dan merayakan hak-hak anak, serta menerjemahkannya ke dalam tindakan nyata guna menciptakan dunia yang lebih baik bagi anak-anak.

Tanggal 20 November merupakan tanggal yang penting karena menandai hari di mana Majelis Umum Perserikatan Bangsa-bangsa (PBB) mengadopsi Deklarasi Hak Anak pada 1959 dan Konvensi Hak Anak di tahun 1989.

Tahun ini, tema yang diangkat adalah “Inclusion, For Every Child" atau “Inklusi bagi Setiap Anak”.

Hari Peringatan untuk Korban Lalu Lintas Sedunia

Hari Peringatan untuk Korban Lalu Lintas Sedunia diperingati setiap hari Minggu ketiga di bulan November. Tahun ini, hari tersebut jatuh pada tanggal 21 November.

Peringatan ini diinisiasi oleh sebuah organisasi amal Inggris, RoadPeace, pada tahun 1993 dan telah diakui oleh Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) dan PBB.

Tujuan dibuatnya hari ini adalah untuk mengenang para korban kecelakaan lalu lintas dan keluarga mereka yang berduka.

Hari Peringatan untuk Korban Lalu Lintas Jalan tahun 2022 menyoroti masalah keadilan dalam bidang lalu lintas.

Penegakan hukum lalu lintas, penyelidikan menyeluruh setelah kecelakaan untuk mengetahui apakah merupakan kejahatan atau bukan dan bagaimana mencegah kejadian serupa tidak terulang, serta penuntutan pidana dan perdata adalah bagian dari sistem peradilan.

Jika semua hal dilakukan dengan benar, maka kecelakaan lalu lintas, baik akibat pelanggaran hukum atau kelalaian seseorang, dapat dicegah semaksimal mungkin.

Baca juga: Sejarah Hari Anak Universal yang Diperingati Setiap 20 November

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Bamsoet Sebut Golkar Siapkan Karpet Merah jika Jokowi dan Gibran Ingin Gabung

Bamsoet Sebut Golkar Siapkan Karpet Merah jika Jokowi dan Gibran Ingin Gabung

Nasional
ICW Desak KPK Panggil Keluarga SYL, Usut Dugaan Terlibat Korupsi

ICW Desak KPK Panggil Keluarga SYL, Usut Dugaan Terlibat Korupsi

Nasional
Jokowi Masih Godok Susunan Anggota Pansel Capim KPK

Jokowi Masih Godok Susunan Anggota Pansel Capim KPK

Nasional
Bamsoet Ingin Bentuk Forum Pertemukan Prabowo dengan Presiden Sebelumnya

Bamsoet Ingin Bentuk Forum Pertemukan Prabowo dengan Presiden Sebelumnya

Nasional
Senyum Jokowi dan Puan saat Jumpa di 'Gala Dinner' KTT WWF

Senyum Jokowi dan Puan saat Jumpa di "Gala Dinner" KTT WWF

Nasional
ICW Minta MKD Tegur Hugua, Anggota DPR yang Minta 'Money Politics' Dilegalkan

ICW Minta MKD Tegur Hugua, Anggota DPR yang Minta "Money Politics" Dilegalkan

Nasional
Momen Jokowi Bertemu Puan sebelum 'Gala Dinner' WWF di Bali

Momen Jokowi Bertemu Puan sebelum "Gala Dinner" WWF di Bali

Nasional
Anak SYL Percantik Diri Diduga Pakai Uang Korupsi, Formappi: Wajah Buruk DPR

Anak SYL Percantik Diri Diduga Pakai Uang Korupsi, Formappi: Wajah Buruk DPR

Nasional
Vibes Sehat, Perwira Pertamina Healing dengan Berolahraga Lari

Vibes Sehat, Perwira Pertamina Healing dengan Berolahraga Lari

Nasional
Nyalakan Semangat Wirausaha Purna PMI, Bank Mandiri Gelar Workshop “Bapak Asuh: Grow Your Business Now!”

Nyalakan Semangat Wirausaha Purna PMI, Bank Mandiri Gelar Workshop “Bapak Asuh: Grow Your Business Now!”

Nasional
Data ICW: Hanya 6 dari 791 Kasus Korupsi pada 2023 yang Diusut Pencucian Uangnya

Data ICW: Hanya 6 dari 791 Kasus Korupsi pada 2023 yang Diusut Pencucian Uangnya

Nasional
UKT Meroket, Anies Sebut Keluarga Kelas Menengah Paling Kesulitan

UKT Meroket, Anies Sebut Keluarga Kelas Menengah Paling Kesulitan

Nasional
Anies Ungkap Kekhawatirannya Mau Maju Pilkada: Pilpres Kemarin Baik-baik Nggak?

Anies Ungkap Kekhawatirannya Mau Maju Pilkada: Pilpres Kemarin Baik-baik Nggak?

Nasional
MKD DPR Diminta Panggil Putri SYL yang Diduga Terima Aliran Dana

MKD DPR Diminta Panggil Putri SYL yang Diduga Terima Aliran Dana

Nasional
Kemenag: Jemaah Umrah Harus Tinggalkan Saudi Sebelum 6 Juni 2024

Kemenag: Jemaah Umrah Harus Tinggalkan Saudi Sebelum 6 Juni 2024

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com