Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Terima Hibah Lahan 10 Hektare dari Pemkot Bima, Kemenag Akan Bangun IAIN

Kompas.com - 12/03/2021, 17:03 WIB
Deti Mega Purnamasari,
Krisiandi

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Kementerian Agama menerima hibah lahan seluas 10 hektare dari Pemerintah Kota Bima, Nusa Tenggara Barat (NTB).

Penyerahan lahan tersebut disaksikan langsung Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas, Jumat (12/3/2021).

Rencananya, aset lahan tersebut digunakan untuk membangun kampus Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Kota Bima.

Baca juga: Kemenag Dukung IAIN Manado Berubah Status ke UIN

"Insya Allah lahan 10 hektare ini kami terima. Dalam waktu secepatnya, kami akan dirikan IAIN Bima," kata Yaqut di Kantor Kemenag Kota Bima, NTB, dikutip dari situs Kemenag, Jumat.

Menurut menteri yang akrab dipanggil Gus Menteri ini, pembangunan IAIN di Kota Bima diharapkan dapar berperan dalam moderasi beragama.

Pasalnya, moderasi beragama juga menjadi salah satu fokus pemerintah untuk menguatkan persatuan dan kesatuan di Tanah Air.

Baca juga: Ground Breaking Masjid Hadiah dari Pangeran Abu Dhabi, Ini Pesan Jokowi kepada Menag

"Lahirnya IAIN di Kota Bima akan ikut berperan dalam penguatan moderasi beragama di Bima," kata dia.

Yaqut pun berharap nantinya jika kampus tersebut sudah terbangun, maka para guru besar dan doktor yang ada di Bima turut mengembangkan kampusnya.

Terutama untuk menghasilkan sumber daya manusia (SDM) yang lebih baik.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com