Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Soal Video Maladewa, Akbar Tandjung Imbau Kader Golkar Jaga Perilaku

Kompas.com - 24/03/2014, 14:36 WIB
Sabrina Asril

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com — Ketua Dewan Pertimbangan Partai Golkar Akbar Tandjung berharap Partai Golkar tak terpengaruh oleh peredaran video liburan Ketua Umum Partai Golkar Aburizal Bakrie bersama artis Marcella Zalianty dan Olivia Zalianty ke Maladewa. Ia mengimbau agar kader partai menjaga perilaku santun.

"Kami berharap itu tidak berpengaruh kepada partai," ujar Akbar dalam perbincangan dengan sejumlah media di kediamannya, Senin (24/3/2014).

Akan tetapi, Akbar mengakui bahwa dalam era keterbukaan saat ini, sangat sulit membendung opini publik yang berkembang. "Apalagi faktanya tak terbantahkan," kata mantan Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) tersebut.

Akbar berharap agar persoalan kehidupan pribadi para politisi Partai Golkar diperhatikan. Dia meminta kader-kader Partai Golkar untuk menjaga perilakunya. "Sekarang semua peristiwa disorot dan menciptakan penilaian," kata Akbar.

Video perjalanan Ical bersama Zalianty bersaudara itu diunggah oleh akun DP News di situs Youtube, Kamis (20/3/2014). Dalam video berdurasi 3 menit 22 detik tersebut, Ical bersama Wakil Ketua Komisi III DPR Aziz Syamsuddin dan Marcella tampak duduk bersama dalam sebuah pesawat pribadi saat hendak mendarat.

Adapun Olivia tampak memberikan penjelasan tentang Maladewa dalam sebuah mobil yang melaju. Di akhir video, Marcella yang berbusana tanpa lengan berdiri di dekat jacuzzi atau kolam permandian dengan pemandangan pantai di sekitarnya.

Sekretaris Jenderal Partai Golkar Idrus Marham mengatakan, video itu diambil antara tahun 2010 dan 2011. Perjalanan tersebut berlangsung pasca-acara kepemudaan Partai Golkar yang diselenggarakan di Bandung, Jawa Barat. Olivia menjadi ketua panitia acara tersebut.

Keluarga Aburizal pun sudah memberikan klarifikasi atas video ini. Istri Aburizal, Taty Bakrie, mengatakan bahwa Olivia dan Marcella sudah dianggapnya sebagai anak sendiri.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas Kalahkan Korea Selatan, Jokowi: Pertama Kalinya Indonesia Berhasil, Sangat Bersejarah

Timnas Kalahkan Korea Selatan, Jokowi: Pertama Kalinya Indonesia Berhasil, Sangat Bersejarah

Nasional
Jokowi Minta Menlu Retno Siapkan Negosiasi Soal Pangan dengan Vietnam

Jokowi Minta Menlu Retno Siapkan Negosiasi Soal Pangan dengan Vietnam

Nasional
Ibarat Air dan Minyak, PDI-P dan PKS Dinilai Sulit untuk Solid jika Jadi Oposisi Prabowo

Ibarat Air dan Minyak, PDI-P dan PKS Dinilai Sulit untuk Solid jika Jadi Oposisi Prabowo

Nasional
Jokowi Doakan Timnas U23 Bisa Lolos ke Olimpiade Paris 2024

Jokowi Doakan Timnas U23 Bisa Lolos ke Olimpiade Paris 2024

Nasional
Menlu Retno Laporkan Hasil Kunjungan ke Vietnam ke Jokowi

Menlu Retno Laporkan Hasil Kunjungan ke Vietnam ke Jokowi

Nasional
Gugatan di PTUN Jalan Terus, PDI-P Bantah Belum 'Move On'

Gugatan di PTUN Jalan Terus, PDI-P Bantah Belum "Move On"

Nasional
Menlu Singapura Temui Jokowi, Bahas Kunjungan PM untuk Leader's Retreat

Menlu Singapura Temui Jokowi, Bahas Kunjungan PM untuk Leader's Retreat

Nasional
Hasto Sebut Ganjar dan Mahfud Akan Dapat Tugas Baru dari Megawati

Hasto Sebut Ganjar dan Mahfud Akan Dapat Tugas Baru dari Megawati

Nasional
Kejagung Sita 2 Ferrari dan 1 Mercedes-Benz dari Harvey Moies

Kejagung Sita 2 Ferrari dan 1 Mercedes-Benz dari Harvey Moies

Nasional
Gerindra Dukung Waketum Nasdem Ahmad Ali Maju ke Pilkada Sulteng

Gerindra Dukung Waketum Nasdem Ahmad Ali Maju ke Pilkada Sulteng

Nasional
Tepati Janji, Jokowi Kirim Mobil Listrik ke SMK 1 Rangas Sulbar

Tepati Janji, Jokowi Kirim Mobil Listrik ke SMK 1 Rangas Sulbar

Nasional
Konsumsi Avtur Naik 10 Persen Selama Ramadhan dan Idul Fitri 2024

Konsumsi Avtur Naik 10 Persen Selama Ramadhan dan Idul Fitri 2024

Nasional
Kekuatan Koalisi Vs Oposisi jika PDI-P dan PKS Tak Merapat ke Prabowo-Gibran

Kekuatan Koalisi Vs Oposisi jika PDI-P dan PKS Tak Merapat ke Prabowo-Gibran

Nasional
Soal Pertemuan Prabowo-Megawati, Gerindra Sebut Sudah Komunikasi dengan Puan

Soal Pertemuan Prabowo-Megawati, Gerindra Sebut Sudah Komunikasi dengan Puan

Nasional
PN Jaksel Tolak Gugatan David Tobing Lawan Rocky Gerung Terkait Hinaan ke Jokowi

PN Jaksel Tolak Gugatan David Tobing Lawan Rocky Gerung Terkait Hinaan ke Jokowi

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com