Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

KPK Geledah Rumah Paul Nelwan Terkait Hambalang

Kompas.com - 02/11/2012, 20:22 WIB
Icha Rastika

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi menggeledah tujuh lokasi terkait penyidikan kasus dugaan korupsi Hambalang, Kamis (1/11/2012) kemarin. Satu dari tujuh tempat yang digeledah itu merupakan rumah milik Paul Nelwan, pengusaha yang dekat dengan Kementerian Pemuda dan Olahraga.

"Ada tambahan tempat penggeledahan, totalnya jadi tujuh. Rumah atas nama Paul Nelwan di Jalan Wahyu Blok G Nomor 28, Gandaria, kemudian di rumah Jalan Alam Elok," kata Juru Bicara KPK Johan Budi di Jakarta, Jumat (2/11/2012).

Mengenai rumah di Jalan Alam Elok, Johan mengaku belum tahu siapa pemiliknya. Adapun Paul Nelwan beberapa kali dimintai keterangan sebagai saksi terkait penyidikan Hambalang. Paul juga pernah bersaksi dalam persidangan kasus suap wisma atlet SEA Games dan kasus dugaan korupsi penganggaran proyek di Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) serta Kementerian Pendidikan Nasional dengan terdakwa Angelina Sondakh. Kasus suap wisma alet dan kasus Angelina itu berkaitan dengan kasus Hambalang.

KPK memulai penyelidikan Hambalang berdasarkan temuannya saat menggeledah kantor Grup Permai milik Muhammad Nazaruddin. Dalam persidangan wisma atlet terungkap kalau Paul merupakan orang dekat mantan Sekretaris Kemenpora, Wafid Muharam. Dia disebut-sebut ikut mengurusi proyek wisma atlet. Tidak hanya itu, Paul juga disebut mengurus proyek Hambalang.

Mantan pegawai Grup Permai, Mindo Rosalina Manulang, saat bersaksi dalam persidangan kasus Angelina mengakui bahwa proyek Hambalang dan Wisma Atlet diurus Paul dan Wafid. Menurutnya, Paul berurusan dengan "gedung sebelah" yang diartikan sebagai gedung DPR.

Selain rumah Paul dan rumah di Jalan Elok, KPK juga menggeledah rumah milik pengurus PT Dutasari Citralaras, Mahfud Suroso, yang berlokasi di Jalan Kartika Pinang Sektor 7, Pondok Pinang, Jakarta. Mahfud yang pernah dicegah ke luar negeri terkait kasus Hambalang ini disebut-sebut sebagai orang dekat Anas. Pada 2008, Mahfud menjabat komisaris PT Dutasari Citralaras bersama istri Anas, Athiyyah Laila.

Adapun PT Dutasari Citralarasa merupakan salah satu perusahaan subkontraktor pengerjaan proyek Hambalang. Adapun tiga lokasi penggeledahan KPK lainnya adalah kantor PT Metaphora Solusi Global di Jalan Ridwan, Grogol, Jakarta Barat, rumah kantor Permata Blok A Nomor 7, Senayan, Jakarta, dan kantor Global Daya Manunggal di Kota Bambu Selatan Nomor 3, Jakarta Selatan.

Berdasarkan penelusuran, PT Metaphora diketahui sebagai salah satu perusahaan konsultan yang menangani konstruksi Hambalang. Adapun PT Global Daya Manunggal merupakan perusahaan subkontraktor pelaksanaan proyek Hambalang selain Dutasari.

Johan mengatakan, dalam penggeledahan tersebut, KPK menyita sejumlah dokumen dan bukti transaksi keuangan yang berkaitan dengan rekanan proyek Hambalang dalam penggeledahan di tujuh lokasi, Kamis (1/11/2012). Adapun rekanan proyek Hambalang adalah kerja sama operasi (KSO) PT Adhi Karya dan PT Wijaya Karya. Barang sitaan tersebut menjadi bahan tambahan KPK dalam menyidik kasus dugaan korupsi proyek pembangunan Pusat Pendidikan, Pelatihan, dan Sekolah Olahraga Nasional di Bukit Hambalang, Bogor, Jawa Barat itu.

Baca juga:
Setujui Kontrak Hambalang, Menkeu Tak Teliti?
Andi Mallarangeng: Saya Tak Lakukan Pembiaran
Dugaan Menkeu dan Menpora Terlibat, KPK Tunggu Audit BPK
KPK Jadikan Hasil Audit BPK sebagai Pelengkap

Berita terkait dapat diikuti dalam topik:
Skandal Proyek Hambalang
Audit Investigasi Hambalang Diintervensi?

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Revisi UU Kementerian Disetujui, RUU Perampasan Aset Hilang

    Revisi UU Kementerian Disetujui, RUU Perampasan Aset Hilang

    Nasional
    [POPULER NASIONAL] Babak Baru Kasus Vina Cirebon | 'Crazy Rich' di Antara 21 Tersangka Korupsi Timah

    [POPULER NASIONAL] Babak Baru Kasus Vina Cirebon | "Crazy Rich" di Antara 21 Tersangka Korupsi Timah

    Nasional
    Tanggal 21 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

    Tanggal 21 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

    Nasional
    Kemendikbud Sebut Kuliah Bersifat Tersier, Pimpinan Komisi X: Tidak Semestinya Disampaikan

    Kemendikbud Sebut Kuliah Bersifat Tersier, Pimpinan Komisi X: Tidak Semestinya Disampaikan

    Nasional
    Wapres Minta Alumni Tebuireng Bangun Konsep Besar Pembangunan Umat

    Wapres Minta Alumni Tebuireng Bangun Konsep Besar Pembangunan Umat

    Nasional
    Khofifah-Emil Dardak Mohon Doa Menang Pilkada Jatim 2024 Usai Didukung Demokrat-Golkar

    Khofifah-Emil Dardak Mohon Doa Menang Pilkada Jatim 2024 Usai Didukung Demokrat-Golkar

    Nasional
    Pertamina Raih Penghargaan di InaBuyer 2024, Kado untuk Kebangkitan UMKM

    Pertamina Raih Penghargaan di InaBuyer 2024, Kado untuk Kebangkitan UMKM

    Nasional
    Soal Isu Raffi Ahmad Maju Pilkada 2024, Airlangga: Bisa OTW ke Jateng dan Jakarta, Kan Dia MC

    Soal Isu Raffi Ahmad Maju Pilkada 2024, Airlangga: Bisa OTW ke Jateng dan Jakarta, Kan Dia MC

    Nasional
    Cegah MERS-CoV Masuk Indonesia, Kemenkes Akan Pantau Kepulangan Jemaah Haji

    Cegah MERS-CoV Masuk Indonesia, Kemenkes Akan Pantau Kepulangan Jemaah Haji

    Nasional
    Dari 372 Badan Publik, KIP Sebut Hanya 122 yang Informatif

    Dari 372 Badan Publik, KIP Sebut Hanya 122 yang Informatif

    Nasional
    Jemaah Haji Indonesia Kembali Wafat di Madinah, Jumlah Meninggal Dunia Menjadi 4 Orang

    Jemaah Haji Indonesia Kembali Wafat di Madinah, Jumlah Meninggal Dunia Menjadi 4 Orang

    Nasional
    Hari Keenam Penerbangan, 34.181 Jemaah Haji tiba di Madinah

    Hari Keenam Penerbangan, 34.181 Jemaah Haji tiba di Madinah

    Nasional
    Jokowi Bahas Masalah Kenaikan UKT Bersama Menteri Pekan Depan

    Jokowi Bahas Masalah Kenaikan UKT Bersama Menteri Pekan Depan

    Nasional
    KIP: Indeks Keterbukaan Informasi Publik Kita Sedang-sedang Saja

    KIP: Indeks Keterbukaan Informasi Publik Kita Sedang-sedang Saja

    Nasional
    Digelar di Bali Selama 8 Hari, Ini Rangkaian Kegiatan World Water Forum 2024

    Digelar di Bali Selama 8 Hari, Ini Rangkaian Kegiatan World Water Forum 2024

    Nasional
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com