Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Partai Nasdem Resmi Deklarasikan Diri

Kompas.com - 26/07/2011, 19:14 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com — Partai Nasional Demokrat, Selasa (26/7/2011) ini, resmi mendeklarasikan diri sebagai salah satu partai yang akan bertarung pada Pemilu 2014.

Sekretaris Jenderal Partai Nasdem, Ahmad Rofiq, di Jakarta, Selasa, mengatakan, deklarasi itu merupakan salah satu cara untuk melakukan gerakan perubahan menuju restorasi cita-cita Republik Indonesia.

"Syukur kami panjatkan kepada Tuhan Yang Maha Kuasa atas deklarasi Partai Nasdem yang telah resmi dilakukan hari ini. Dan, hingga saat ini Partai Nasdem juga telah memenuhi kewajiban konstitusionalnya sebagai sebuah partai politik," ujar Ahmad, saat melakukan konferensi pers dalam acara deklarasi dan rakornas Partai Nasdem di Hotel Mercure Ancol, Jakarta, Selasa.

Ahmad menuturkan, struktur partainya saat ini telah terbentuk di 100 persen di provinsi, kabupaten, dan kecamatan seluruh Indonesia. Bahkan di Pulau Jawa telah terbentuk hingga struktur desa, kelurahan, dan tempat pemungutan suara (TPS).

Selain itu, menurut Ahmad, berbagai kalangan masyarakat di pelosok Indonesia saat ini sangat antusias dengan hadirnya Partai Nasdem. Hal itu dapat dilihat dari jumlah total sekitar 1.376.043 rakyat Indonesia yang telah menyatakan bergabung secara resmi ke dalam partainya.

"Kami secara konsisten akan terus membangun struktur dan infrastruktur partai di seluruh Indonesia karena kami sadar hanya dengan kerja keras dan kesuguhan hati, cita-cita politik bisa terwujud," katanya.

Mengenai gagasan dan cita-cita politik, lanjut Ahmad, partainya akan mengusung gagasan restorasi Indonesia melalui sistem politik, hukum, ekonomi, dan kebudayaan. Destorasi tersebut akan menjadi proposal terbesar yang ditawarkan Partai Nasdem kepada seluruh rakyat Indonesia.

"Partai Nasdem juga tidak hanya bertekad memenangkan Pemilu 2014. Pada saat yang sama kita juga akan memenangkan kepentingan nasional dan kepentingan seluruh rakyat Indonesia agar bangsa ini bisa tegak sejajar dengan bangsa-bangsa lain di dunia," kata Ahmad.

Acara Deklarasi dan Rapat Koordinasi Nasional Partai Nasdem ini direncanakan selama dua hari hingga Rabu (27/7/2011). Dalam acara itu rencananya akan hadir beberapa pejabat dan tokoh-tokoh negara, seperti Taufiq Kemas, Akbar Tanjung, dan Yenny Wahid. Mantan Wakil Presiden Jusuf Kalla juga direncanakan akan memberikan orasi politik dalam acara tersebut. (ARY WIBOWO-c08-11).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kaesang Sebut PSI Sudah Kantongi Bakal Calon Gubernur DKI Jakarta

Kaesang Sebut PSI Sudah Kantongi Bakal Calon Gubernur DKI Jakarta

Nasional
Hasto: Di Tengah Panah 'Money Politic' dan 'Abuse of Power', PDI-P Masih Mampu Jadi Nomor 1

Hasto: Di Tengah Panah "Money Politic" dan "Abuse of Power", PDI-P Masih Mampu Jadi Nomor 1

Nasional
Jokowi Suntik Modal Hutama Karya Rp 18,6 T untuk Pembangunan Tol Sumatera

Jokowi Suntik Modal Hutama Karya Rp 18,6 T untuk Pembangunan Tol Sumatera

Nasional
Ke Kader yang Akan Ikut Pilkada, Megawati: Kalau Bohong, Lebih Baik Tidak Usah

Ke Kader yang Akan Ikut Pilkada, Megawati: Kalau Bohong, Lebih Baik Tidak Usah

Nasional
Hakim: Hinaan Rocky Gerung Bukan ke Pribadi Jokowi, tetapi kepada Kebijakan

Hakim: Hinaan Rocky Gerung Bukan ke Pribadi Jokowi, tetapi kepada Kebijakan

Nasional
Belum Putuskan Maju Pilkada di Mana, Kaesang: Lihat Dinamika Politik

Belum Putuskan Maju Pilkada di Mana, Kaesang: Lihat Dinamika Politik

Nasional
Jokowi Bakal Diberi Posisi Terhormat, PDI-P: Untuk Urusan Begitu, Golkar Paling Sigap

Jokowi Bakal Diberi Posisi Terhormat, PDI-P: Untuk Urusan Begitu, Golkar Paling Sigap

Nasional
PPP Jadi Partai yang Gugat Sengketa Pileg 2024 Terbanyak

PPP Jadi Partai yang Gugat Sengketa Pileg 2024 Terbanyak

Nasional
Wapres Doakan Timnas Indonesia Melaju ke Final Piala Asia U23

Wapres Doakan Timnas Indonesia Melaju ke Final Piala Asia U23

Nasional
Ada 297 Sengketa Pileg 2024, KPU Siapkan Pengacara dari 8 Firma Hukum

Ada 297 Sengketa Pileg 2024, KPU Siapkan Pengacara dari 8 Firma Hukum

Nasional
Novel Baswedan dkk Laporkan Nurul Ghufron ke Dewas KPK, Dianggap Rintangi Pemeriksaan Etik

Novel Baswedan dkk Laporkan Nurul Ghufron ke Dewas KPK, Dianggap Rintangi Pemeriksaan Etik

Nasional
Kumpulkan Seluruh Kader PDI-P Persiapan Pilkada, Megawati: Semangat Kita Tak Pernah Pudar

Kumpulkan Seluruh Kader PDI-P Persiapan Pilkada, Megawati: Semangat Kita Tak Pernah Pudar

Nasional
Indonesia U-23 Kalahkan Korsel, Wapres: Kita Gembira Sekali

Indonesia U-23 Kalahkan Korsel, Wapres: Kita Gembira Sekali

Nasional
Jokowi Tunjuk Luhut Jadi Ketua Dewan Sumber Daya Air Nasional

Jokowi Tunjuk Luhut Jadi Ketua Dewan Sumber Daya Air Nasional

Nasional
Di Hari Kesiapsiagaan Bencana Nasional, Fahira Idris Sebut Indonesia Perlu Jadi Negara Tangguh Bencana

Di Hari Kesiapsiagaan Bencana Nasional, Fahira Idris Sebut Indonesia Perlu Jadi Negara Tangguh Bencana

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com