Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menteri ESDM Tak Tahu Urgensi Dibangunnya PLTMH di Deiyai

Kompas.com - 04/04/2016, 15:58 WIB
Kristian Erdianto

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral Sudirman Said mengatakan bahwa kondisi kelistrikan di Papua memang sangat memprihatinkan.

Menurut penuturan Sudirman, usai menjadi saksi dalam dugaan suap dengan terdakwa anggota DPR Dewie Yasin Limpo, ada 12 kabupaten di Papua yang belum mendapatkan akses tenaga listrik.

"Kondisi kelistrikan di Papua memang memprihatinkan," ujar Sudirman di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi, Jakarta Pusat, Senin (4/4/2016).

"Ada 12 kabupaten yang belum mendapatkan akses listrik. Deiyai termasuk menjadi prioritas Kementerian ESDM," kata dia.

Namun, ia mengatakan tidak mengetahui urgensi dari usulan dibangunnya pembangkit listrik tenaga mikro hidro (PLTMH), sebagaimana diusulkan oleh Pemda Deiyai dan disampaikan melalui Dewie Yasin Limpo.

Lebih lanjut, ia menjelaskan, saat ini Kementerian ESDM telah mempersiapkan program Indonesia Terang untuk menyelesaikan masalah kurangnya akses listrik di Indonesia bagian Timur.

"Dalam waktu dekat akan diluncurkan. Mungkin pada pertengahan atau akhir April," ucap Said.

Selain itu ia juga menjelaskan program Indonesia Terang akan terus berjalan meski dan tidak akan terganggu dengan adanya kasus dugaan suap tersebut.

Kementerian ESDM akan tetap memperhatikan usulan dari daerah dan akan memfasilitasi daerah untuk membuat usulan.

"Kami akan menyediakan fasilitator dan konsultan agar proposal yang diajukan memenuhi syarat, Karena tidak bisa mengusulkan ke DPR tanpa ada usulan dari daerah," ujarnya.

Serahkan proposal

Sebelumnya, Sudirman membenarkan bahwa terdakwa Dewie Yasin Limpo pernah menyerahkan proposal proyek pembangunan PLTMH di Deiya, Papua, kepada dirinya, usai rapat kerja antara Kementerian ESDM dengan Komisi VII DPR RI pada 8 April 2015.

Menurut Sudirman, Dewie Yasin Limpo pernah menyampaikan sebuah proposal proyek dari Pemerintah Daerah Deiyai dan menceritakan mengenai kondisi kelistrikan di Papua sangat memprihatinkan.

"Dia (DYl) pernah bercerita mengenai kondisi listrik di Papua. Katanya kantor Bupati tidak ada listrik. Dia mau memperjuangkan ini. Ya saya ingat, Dewie menyampaikan itu lewat forum (rapat)," kata Sudirman.

Meskipun demikian, dia menjelaskan, proposal yang diajukan tersebut belum memenuhi syarat-syarat pengajuan proposal pada umumnya.

(Baca: Menteri ESDM Akui Dewi Yasin Limpo Pernah Berikan Proposal Proyek PLTMH)

Dalam pengajuan tersebut, kata Said tidak dilengkapi dengan syarat yang ditetapkan oleh Kementerian ESDM, salah satunya adalah soal studi kelayakan.

"Syaratnya tidak hanya berupa proposal kan tapi ada macam-macamnya, seperti studi kelayakan," ujarnya.

Kompas TV KPK Geledah Ruangan Dewie Yasin Limpo
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

MUI Minta Satgas Judi Online Bertindak Tanpa Pandang Bulu

MUI Minta Satgas Judi Online Bertindak Tanpa Pandang Bulu

Nasional
Tolak Wacana Penjudi Online Diberi Bansos, MUI: Berjudi Pilihan Hidup Pelaku

Tolak Wacana Penjudi Online Diberi Bansos, MUI: Berjudi Pilihan Hidup Pelaku

Nasional
MUI Keberatan Wacana Penjudi Online Diberi Bansos

MUI Keberatan Wacana Penjudi Online Diberi Bansos

Nasional
[POPULER NASIONAL] Menkopolhukam Pimpin Satgas Judi Online | PDI-P Minta KPK 'Gentle'

[POPULER NASIONAL] Menkopolhukam Pimpin Satgas Judi Online | PDI-P Minta KPK "Gentle"

Nasional
Tanggal 18 Juni 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 18 Juni 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Polisi Temukan Bahan Peledak Saat Tangkap Terduga Teroris di Karawang

Polisi Temukan Bahan Peledak Saat Tangkap Terduga Teroris di Karawang

Nasional
Polisi Tangkap Satu Terduga Teroris Pendukung ISIS dalam Penggerebekan di Karawang

Polisi Tangkap Satu Terduga Teroris Pendukung ISIS dalam Penggerebekan di Karawang

Nasional
BPIP: Kristianie Paskibraka Terbaik Maluku Dicoret karena Tak Lolos Syarat Kesehatan

BPIP: Kristianie Paskibraka Terbaik Maluku Dicoret karena Tak Lolos Syarat Kesehatan

Nasional
Sekjen Tegaskan Anies Tetap Harus Ikuti Aturan Main meski Didukung PKB Jakarta Jadi Cagub

Sekjen Tegaskan Anies Tetap Harus Ikuti Aturan Main meski Didukung PKB Jakarta Jadi Cagub

Nasional
PKB Tak Resisten Jika Anies dan Kaesang Bersatu di Pilkada Jakarta

PKB Tak Resisten Jika Anies dan Kaesang Bersatu di Pilkada Jakarta

Nasional
Ditanya Soal Berpasangan dengan Kaesang, Anies: Lebih Penting Bahas Kampung Bayam

Ditanya Soal Berpasangan dengan Kaesang, Anies: Lebih Penting Bahas Kampung Bayam

Nasional
Ashabul Kahfi dan Arteria Dahlan Lakukan Klarifikasi Terkait Isu Penangkapan oleh Askar Saudi

Ashabul Kahfi dan Arteria Dahlan Lakukan Klarifikasi Terkait Isu Penangkapan oleh Askar Saudi

Nasional
Timwas Haji DPR Ingin Imigrasi Perketat Pengawasan untuk Cegah Visa Haji Ilegal

Timwas Haji DPR Ingin Imigrasi Perketat Pengawasan untuk Cegah Visa Haji Ilegal

Nasional
Selain Faktor Kemanusian, Fahira Idris Sebut Pancasila Jadi Dasar Dukungan Indonesia untuk Palestina

Selain Faktor Kemanusian, Fahira Idris Sebut Pancasila Jadi Dasar Dukungan Indonesia untuk Palestina

Nasional
Kritik Pengalihan Tambahan Kuota Haji Reguler ke ONH Plus, Timwas Haji DPR: Apa Dasar Hukumnya?

Kritik Pengalihan Tambahan Kuota Haji Reguler ke ONH Plus, Timwas Haji DPR: Apa Dasar Hukumnya?

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com