Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 29/09/2023, 08:10 WIB
Nicholas Ryan Aditya,
Dani Prabowo

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - PDI Perjuangan akan menggelar Rapat Kerja Nasional (Rakernas) IV yang dimulai hari ini, Jumat (29/9/2023) hingga Minggu (1/10/2023).

Rakernas kali ini akan mengusung tema "Kedaulatan Pangan untuk Kesejahteraan Rakyat dengan subtema Pangan sebagai Lambang Supremasi Kepemimpinan Negara Bagi Dunia".

Rencananya, Ketua Umum PDI-P Megawati Soekarnoputri, Presiden Joko Widodo dan bakal calon presiden (bacapres) PDI-P Ganjar Pranowo akan menyampaikan pidato pada pembukaan rakernas hari ini.

Baca juga: Gelar Rakernas Hari Ini, Hasto: Yang Diundang Hanya Sahabat PDI-P

Sekretaris Jenderal DPP PDI-P Hasto Kristiyanto menuturkan, ketiganya akan menyampaikan pidato secara terbuka. Namun, ketika Megawati menyampaikan orasi terkait strategi partai untuk menghadapi Pemilu 2024, akan dilakukan secara tertutup.

"Dan kemudian beliau juga akan menyampaikan pidato secara tertutup di dalam menggembleng seluruh partai," kata Hasto saat ditemui di JIExpo Kemayoran, Jakarta, Kamis (28/9/2023).

Hasto menambahkan, tak kurang dari 4.000 perwakilan petani dan nelayan akan menghadiri kegiatan rakernas ini.

Baca juga: Megawati, Ganjar, dan Jokowi Akan Berpidato di Rakernas IV PDI-P

Selain itu, para ketua umum partai politik pengusung Ganjar di Pilpres 2024 juga akan turut diundang.

Hasto mengonfirmasi bahwa para ketua umum tersebut akan hadir dalam penyelenggaraan rakernas ini.

Saat ditanya apakah sosok pendamping Ganjar juga akan hadir dalam rakernas tersebut, Hasto belum dapat memastikannya. Ia hanya menyebut bahwa mereka yang hadir adalah para sahabat dekat PDI-P.

Baca juga: Antara Misteri Bacawapres Ganjar dan Kaesang yang Mendadak Ketum...

"Yang kami undang adalah mereka yang karena fungsional, karena emosional bonding bersama dengan PDI Perjuangan. Besok kita lihat saja dari yang datang di situ, kita lihat," tutur dia.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda

Terkini Lainnya

Panelis Debat Capres Diminta Tandatangan Pakta Integritas Tak Akan Bocorkan Pertanyaan

Panelis Debat Capres Diminta Tandatangan Pakta Integritas Tak Akan Bocorkan Pertanyaan

Nasional
Potret Persiapan Panggung Debat Capres Bertemakan 'Townhall' di Halaman KPU RI

Potret Persiapan Panggung Debat Capres Bertemakan 'Townhall' di Halaman KPU RI

Nasional
Nusron Wahid: Pak Prabowo Sudah Siap Debat sejak 15 Tahun Lalu...

Nusron Wahid: Pak Prabowo Sudah Siap Debat sejak 15 Tahun Lalu...

Nasional
Kubu Prabowo-Gibran Sebut Sesama Kandidat Tak Boleh Saling Serang Visi Misi Saat Debat

Kubu Prabowo-Gibran Sebut Sesama Kandidat Tak Boleh Saling Serang Visi Misi Saat Debat

Nasional
Prabowo akan Buka Sekolah Unggulan di Sumbar

Prabowo akan Buka Sekolah Unggulan di Sumbar

Nasional
Sapa Warga Sumbar, Prabowo Bicara Soal Program Hilirisasi hingga Pemenuhan Gizi Anak

Sapa Warga Sumbar, Prabowo Bicara Soal Program Hilirisasi hingga Pemenuhan Gizi Anak

Nasional
Kunjungi Warga di Pasar Raya Padang, Prabowo Ajak Masyarakat Sumbar Gunakan Hak Pilih

Kunjungi Warga di Pasar Raya Padang, Prabowo Ajak Masyarakat Sumbar Gunakan Hak Pilih

Nasional
Anehnya Sikap Parpol di DPR, Tolak Gubernur Jakarta Ditunjuk Presiden Setelah RUU DKJ Disetujui di Paripurna

Anehnya Sikap Parpol di DPR, Tolak Gubernur Jakarta Ditunjuk Presiden Setelah RUU DKJ Disetujui di Paripurna

Nasional
Ini 11 Panelis Debat Capres Perdana 12 Desember 2023

Ini 11 Panelis Debat Capres Perdana 12 Desember 2023

Nasional
Singgung Kasus Haris-Fatia hingga Butet, Usman Hamid: Kekuasaan Sedang Resah

Singgung Kasus Haris-Fatia hingga Butet, Usman Hamid: Kekuasaan Sedang Resah

Nasional
Jelang Debat Perdana, Gibran: Sudah Simulasi

Jelang Debat Perdana, Gibran: Sudah Simulasi

Nasional
Kampanye di Kuningan, Anies Janji Perjuangkan Eyang Hasan Maolani Jadi Pahlawan Nasional

Kampanye di Kuningan, Anies Janji Perjuangkan Eyang Hasan Maolani Jadi Pahlawan Nasional

Nasional
Mahfud MD: Hati-hati, Kami Peluru Tak Terkendali untuk Melibas Korupsi!

Mahfud MD: Hati-hati, Kami Peluru Tak Terkendali untuk Melibas Korupsi!

Nasional
Akhir Pekan, Ganjar Jalan-jalan di Mal Grand Indonesia

Akhir Pekan, Ganjar Jalan-jalan di Mal Grand Indonesia

Nasional
Prabowo: Kita Harus Lanjutkan Program yang Baik, Jangan Malah Mundur

Prabowo: Kita Harus Lanjutkan Program yang Baik, Jangan Malah Mundur

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com