Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
KILAS

Junimart Girsang Minta Pemuda Batak Bersatu Dukung Program Pemerintah

Kompas.com - 28/10/2022, 16:34 WIB
Inang Sh ,
A P Sari

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Wakil Ketua Komisi II Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Repbulik Indonesia (RI) Junimart Girsang meminta Pemuda Batak Bersatu (PBB) mendukung program pemerintah membangun bangsa dan negara dari segala aspek.

Dewan Pembina PBB itu menegaskan, para pemuda Indonesia dituntut solid dan aktif mendukung serta turun tangan membantu pemerintah.

"Kehadiran PBB di Indonesia saat ini sudah cukup menuai banyak apresiasi atas setiap kegiatan sosial yang dijalankan,” ungkapnya saat menghadiri acara malam keakraban dan silaturahmi 3 tahun PBB di Jakarta, Kamis (27/10/2022).

Junimart berharap, PBB ke depan tetap pada titahnya sebagai organisasi masyarakat (ormas) yang bergerak pada kegiatan sosial dan tolong menolong.

“Karenanya, ke depan kami sangat berharap agar organisasi ini tetap pada ruhnya sebagai organisasi sosial yang hadir untuk masyarakat dalam kedukaan dan yang terzalimi," ucapnya dalam keterangan tertulis yang diterima Kompas.com, Jumat (28/10/2022).

Baca juga: Junimart Girsang Salurkan Bibit Bawang Merah, Pupuk, dan Alsintan untuk Warga Kabupaten Dairi

Lebih lanjut, Politisi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) itu mengatakan, Indonesia saat ini sudah lebih baik secara akademis dan sumber daya manusia (SDM).

Namun, kat Junimart, hal tersebut tidak cukup untuk membangun masa depan bangsa.

"Karenanya kehadiran pemuda-pemudi yang memiliki rasa kepedulian serta empati terhadap kondisi sosial saat ini menjadi kebutuhan dan tugas utama kita,” sebutnya.

Dengan begitu, kata Junirmat, pada momen Sumpah Pemuda, para pemuda harus menjaga komitmen bersama untuk bersatu membangun bangsa.

"Selamat ulang tahun PBB. Semoga semakin eksis dan berempati kepada sesama," ucap Junimart.

Baca juga: Junimart Girsang Berharap Heru Budi Bisa Bersikap Netral dari Polarisasi Politik

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Terkini Lainnya

Kemenag Imbau Jemaah Haji Indonesia Pakai Jasa Pendorong Kursi Roda Resmi di Masjidil Haram

Kemenag Imbau Jemaah Haji Indonesia Pakai Jasa Pendorong Kursi Roda Resmi di Masjidil Haram

Nasional
Mahasiswa Kritik Kenaikan UKT: Persempit Kesempatan Rakyat Bersekolah hingga Perguruan Tinggi

Mahasiswa Kritik Kenaikan UKT: Persempit Kesempatan Rakyat Bersekolah hingga Perguruan Tinggi

Nasional
Tak Ada Jalan Pintas, Hasto: Politik Harus Belajar dari Olahraga

Tak Ada Jalan Pintas, Hasto: Politik Harus Belajar dari Olahraga

Nasional
Megawati hingga Puan Bakal Pidato Politik di Hari Pertama Rakernas PDI-P

Megawati hingga Puan Bakal Pidato Politik di Hari Pertama Rakernas PDI-P

Nasional
Kunjungi Lokasi Bencana Banjir Bandang di Agam, Zulhas Temui Pengungsi dan Berikan Sejumlah Bantuan

Kunjungi Lokasi Bencana Banjir Bandang di Agam, Zulhas Temui Pengungsi dan Berikan Sejumlah Bantuan

Nasional
Diterima Hasto, Pawai Obor Api Abadi dari Mrapen sampai di Jakarta Jelang Rakernas PDI-P

Diterima Hasto, Pawai Obor Api Abadi dari Mrapen sampai di Jakarta Jelang Rakernas PDI-P

Nasional
Sahroni Pastikan Hadiri Sidang SYL untuk Diperiksa Sebagai Saksi

Sahroni Pastikan Hadiri Sidang SYL untuk Diperiksa Sebagai Saksi

Nasional
LPSK Sebut Masih Telaah Permohonan Perlindungan Saksi Fakta Kasus Pembunuhan Vina Cirebon

LPSK Sebut Masih Telaah Permohonan Perlindungan Saksi Fakta Kasus Pembunuhan Vina Cirebon

Nasional
Ketua BKSAP Perkuat Komitmen Parlemen Anti-Korupsi dan Dorong Demokrasi Lingkungan di Asia Tenggara

Ketua BKSAP Perkuat Komitmen Parlemen Anti-Korupsi dan Dorong Demokrasi Lingkungan di Asia Tenggara

Nasional
Pasal-pasal di RUU Penyiaran Dinilai Berupaya Mengendalikan dan Melemahkan Pers

Pasal-pasal di RUU Penyiaran Dinilai Berupaya Mengendalikan dan Melemahkan Pers

Nasional
Korban Meninggal akibat Banjir Lahar di Sumbar Kembali Bertambah, Total 62 Orang

Korban Meninggal akibat Banjir Lahar di Sumbar Kembali Bertambah, Total 62 Orang

Nasional
Indonesia Dukung Pembentukan Global Water Fund di World Water Forum Ke-10

Indonesia Dukung Pembentukan Global Water Fund di World Water Forum Ke-10

Nasional
Waisak 2024, Puan Ajak Masyarakat Tebar Kebajikan dan Pererat Kerukunan

Waisak 2024, Puan Ajak Masyarakat Tebar Kebajikan dan Pererat Kerukunan

Nasional
Jokowi Ucapkan Selamat Hari Raya Waisak, Harap Kedamaian Selalu Menyertai

Jokowi Ucapkan Selamat Hari Raya Waisak, Harap Kedamaian Selalu Menyertai

Nasional
Kementerian KKP Bantu Pembudidaya Terdampak Banjir Bandang di Sumbar

Kementerian KKP Bantu Pembudidaya Terdampak Banjir Bandang di Sumbar

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com