JAKARTA, KOMPAS.com - Wakil Presiden Ma'ruf Amin membuka Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Tingkat Nasional ke-29 Tahun 2022 di Banjar, Kalimantan Selatan, Rabu (12/10/2022) malam.
Saat memyampaikan sambutan, Ma'ruf berpesan agar MTQ tidak semata-mata menjadi ajang untuk berlatih dan berlomba membaca Al Quran, tetapi juga mengedukasi umat untuk semakin mencintai dan membumikan Al Quran.
"MTQ diharapkan meningkatkan kesadaran beragama yang lebih humanis dan terbuka, selain juga sebagai bentuk dakwah untuk menyempurnakan akhlak kaum muslimin dan muslimah," kata Ma'ruf dalam siaran pers.
Baca juga: Terbang ke Kalsel, Wapres Maruf Amin Akan Buka MTQ Nasional
Ma'ruf pun mengatakan, Al Quran harus menjadi inspirasi dalam membangun nilai-nilai kerukunan, toleransi, dan keharmonisan, sekaligus menjadi solusi dari berbagai persoalan aktual umat dan bangsa.
Ia menyebutkan, pergelaran MTQ Nasional ini juga dapat menjadi momentum untuk memperkuat silaturahmi antarumat
"Sehingga dapat bersinergi membangun keberagaman, perekonomian bangsa, dan kesejahteraan rakyat menuju Indonesia Maju," ujar Ma'ruf.
Baca juga: Wapres: Stabilitas Ekonomi dan Politik Kunci Keberlanjutan Investasi
Untuk diketahui, MTQ Tingkat Nasional ke-29 Tahun 2022 diikuti 1.676 peserta dari 34 provinsi se-Indonesia.
Jumlah peserta tersebut akan mengikuti 8 cabang lomba, yakni seni baca Al Quran, hafalan Al Quran, tafsir Al Quran, syarhil Quran, kaligrafi, qiraat Al Quran, fahmil Quran, dan karya tulis Al Quran.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.