Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Deposit Box" Milik Indra Kenz Dibongkar, Isinya Dua Sertifikat Lahan

Kompas.com - 30/05/2022, 17:29 WIB
Rahel Narda Chaterine,
Icha Rastika

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com – Direktorat Tindak Pidana Ekonomi Khusus (Dittipideksus) Bareskrim Polri membongkar sebuah kotak deposit atau deposit box milik tersangka kasus penipuan via aplikasi Binomo, Indra Kesuma alias Indra Kenz (IK).

Kepala Biro Penerangan Masyarakat (Karo Penmas) Divisi Humas Polri Brigjen (Pol) Ahmad Ramadhan menyampaikan, pembongkaran itu dilakukan pada 27 Mei 2022 atas seizin dari Indra Kenz.

“Jumat tanggal 27 Mei yang lalu penyidik telah melakukan atau membongkar kotak atau deposit box milik saudara IK di Bank BCA,” kata Ramadhan di Mabes Polri, Jakarta, Senin (30/5/2022).

Baca juga: Masa Tahanan Indra Kenz Kembali Diperpanjang Selama 30 Hari

Ramadhan menyampaikan, pembongkaran kotak deposit itu disaksikan oleh sejumlah pegawai BCA.

Menurut dia, dalam kotak deposit itu ada sejumlah barang berupa sertifikat lahan dan flash disk.

“Serifikat atas nama IK sendiri dan sertifikat kedua atas nama NK kemudian juga ada flash disk,” ujar dia.

Selain itu, menurut dia, alasan polisi membongkar kotak deposit itu karena kunci dari deposito itu sudah hilang.

Kemudian, Indra Kenz pun mempersilahkan penyidik untuk melakukan pembongkaran terhadap kotak deposit itu.

“Jadi pembongkaran itu karena kunci daripada deposit box itu dicari dan tidak bisa ditemukan sehingga diberikan kuasa sehingga dilakukan pembongkaran,” ucap dia.

Baca juga: Polisi Telusuri Aliran Dana Kasus Penipuan Binomo ke Bar Milik Indra Kenz

Ia menegaskan, barang yang ada di kotak deposit itu akan dijadikan barang bukti terkait kasus penipuan via Binomo.

Ramadhan belum merincikan nilai dan lokasi lahan yang sertifikatnya disita itu.

“Setelah diamankan kemudian dilakukan penyitaan dibawa oleh penyidik ke Bareskrim Polri untuk selanjutnya dijadikan barang bukti,” ucap dia.

Adapun Indra Kenz dan adiknya Nathania Kesuma (NK) ditetapkan sebagai tersangka kasus penipuan via aplikasi Binomo.

Keduanya kini mendekam di Rumah Tahanan Bareskrim Polri. Dalam kasus ini, penyidik juga menyita sejumlah barang bukti, di antaranya sejumlah mobil mewah dan rumah di wilayah Sumatera Utara dan Tangerang.

Selain menetapkan mereka berdua, penyidik menetapkan lima tersangka lainnya, yakni pacar Indra Kenz, Vanessa Khong (VK) serta ayah Vanessa Rudiyanto Pei (RP). Lalu, admin grup Telegram Indra Kenz, Wiky Mandara Nurhalim.

Selain itu, dua orang lainnya adalah Fakarich atau Fakar Suhartami Pratama selaku guru trading Indra Kenz sekaligus mitra aplikasi Binomo; perekrut mitra Binomo sekaligus Development Manager Binomo, Brian Edgar Nababan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jelang World Water Forum Ke-10 di Bali, Panglima Agus Minta Bais TNI Mitigasi Ancaman

Jelang World Water Forum Ke-10 di Bali, Panglima Agus Minta Bais TNI Mitigasi Ancaman

Nasional
Kisah Ayu, Bidan Dompet Dhuafa yang Bantu Persalinan Saat Karhutla 

Kisah Ayu, Bidan Dompet Dhuafa yang Bantu Persalinan Saat Karhutla 

Nasional
Dinilai Berhasil, Zulhas Diminta PAN Jatim Jadi Ketum PAN 2025-2030

Dinilai Berhasil, Zulhas Diminta PAN Jatim Jadi Ketum PAN 2025-2030

Nasional
Jokowi Bagikan 10.300 Sertifikat Tanah Hasil Redistribusi di Banyuwangi

Jokowi Bagikan 10.300 Sertifikat Tanah Hasil Redistribusi di Banyuwangi

Nasional
TNI AL Latihan Pendaratan Amfibi di Papua Barat, Libatkan 4 Kapal Perang

TNI AL Latihan Pendaratan Amfibi di Papua Barat, Libatkan 4 Kapal Perang

Nasional
Tengah Fokus Urus Pilkada, Cak Imin Bilang Jatim Bakal Ada Kejutan

Tengah Fokus Urus Pilkada, Cak Imin Bilang Jatim Bakal Ada Kejutan

Nasional
Targetkan Sertifikasi 126 Juta Bidang Tanah, Jokowi: Presiden Baru Tinggal Urus Sisanya, Paling 3-6 Juta

Targetkan Sertifikasi 126 Juta Bidang Tanah, Jokowi: Presiden Baru Tinggal Urus Sisanya, Paling 3-6 Juta

Nasional
BNPT Apresiasi 18 Pengelola Objek Vital Strategis dan Transportasi

BNPT Apresiasi 18 Pengelola Objek Vital Strategis dan Transportasi

Nasional
Kemenpan-RB Harapkan Pendaftaran CASN Segera Dibuka, Instansi Diminta Kebut Isi Rincian Formasi

Kemenpan-RB Harapkan Pendaftaran CASN Segera Dibuka, Instansi Diminta Kebut Isi Rincian Formasi

Nasional
Pimpinan MPR Minta Pemerintah Tak Ragu Blokir 'Game Online' Bermuatan Kekerasan

Pimpinan MPR Minta Pemerintah Tak Ragu Blokir "Game Online" Bermuatan Kekerasan

Nasional
Penyidik KPK Bawa 3 Koper dan 1 Ransel Usai Geledah Ruangan Kesetjenan DPR

Penyidik KPK Bawa 3 Koper dan 1 Ransel Usai Geledah Ruangan Kesetjenan DPR

Nasional
Hakim MK Ceramahi Kuasa Hukum Partai Aceh karena Telat Revisi Permohonan

Hakim MK Ceramahi Kuasa Hukum Partai Aceh karena Telat Revisi Permohonan

Nasional
Beri Pesan ke Timnas U-23, Wapres: Lupakan Kekalahan dari Uzbekistan, Kembali Semangat Melawan Irak

Beri Pesan ke Timnas U-23, Wapres: Lupakan Kekalahan dari Uzbekistan, Kembali Semangat Melawan Irak

Nasional
KPK Sebut Bupati Mimika Akan Datang Menyerahkan Diri jika Punya Iktikad Baik

KPK Sebut Bupati Mimika Akan Datang Menyerahkan Diri jika Punya Iktikad Baik

Nasional
Jokowi: 'Feeling' Saya Timnas U-23 Bisa Masuk Olimpiade

Jokowi: "Feeling" Saya Timnas U-23 Bisa Masuk Olimpiade

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com