Alasannya, ia merasa tidak bersalah dalam proses pengadaan QCC di PT Pelindo II tahun 2010.
“Untuk case ini saya tidak salah, saya perform sangat sangat baik sebagai Dirut Pelindo II, beberapa kali terpilih sebagai the best CEO, sehingga untuk saya, saya merasa terhormat kalau dipecat,” jelas dia.
Di depannya, Rini langsung menelfon Jokowi dan menyampaikan pesan RJ Lino.
Dalam keterangan RJ Lino, Jokowi lantas memerintahkan Rini agar direksi PT Pelindo II segera mengeluarkan surat rekomendasi pembebasan tugas untuk mencopotnya dari jabatan direktur utama.
Minta dibebaskan
RJ Lino mengungkapkan di depan majelis hakim, jika ada kesempatan mengulang waktu ia tetap akan mengambil keputusan untuk melakukan pengadaan QCC untuk PT Pelindo II.
Ia menuturkan, pilihan itu tepat dan mesti diambil karena kondisi perusahaan sedang krisis.
RJ Lino juga menolak semua tuntutan jaksa dan minta dibebaskan.
Baca juga: Bacakan Pleidoi, RJ Lino Mengaku Ditanya Cucu Apa Benar Opa Akan Ditangkap karena Koruptor?
Dalam pandangannya, permintaan itu tak berlebihan karena telah berjasa untuk PT Pelindo II.
“Hari ini, berdiri di depan majelis hakim yang mulia, saya RJ Lino, orang yang memiliki kontribusi besar di PT Pelindo II yang di tahun 2009, hanya 6,5 triliun (aset) company, tumbuh dengan impresif menjadi Rp 42 triliun pada tahun 2015,” klaim RJ Lino.
Alasan lain ia minta dibebaskan karena merasa tidak ada kerugian negara atas perkara itu.
“Fakta persidangan menunjukan tidak ada kick back, tidak ada bribery, tidak ada kerugian negara. Hal-hal dalam kasus ini hanya (terkait) empat nota dinas. Pada semua pekerjaan ini saya memberikan disposisi yang jelas dan tegas sehingga tidak ada interpretasi yang berbeda,” pungkasnya.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.