Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Airlangga Perkirakan Kegiatan Sosial Ekonomi Masyarakat Pulih pada Kuartal IV 2021

Kompas.com - 10/08/2021, 18:40 WIB
Ardito Ramadhan,
Bayu Galih

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto mengatakan, pemerintah akan menyesuaikan kebijakan pembatasan secara bertahap dengan syarat masyarakat sudah divaksinasi.

Airlangga memperkirakan, kegiatan sosial-ekonomi masyarakat dapat kembali pulih pada kuartal IV tahun 2021 mendatang.

"Seiring dengan pengurangan tekanan pandemi ini, maka kita akan secara bertahap menyesuaikan pembatasan dengan persyaratan masyarakat yang sudah divaksinasi," kata Airlangga dalam acara pidato kebangsaan yang ditayangkan akun YouTube CSIS Indonesia, Selasa (10/8/2021).

"Sehingga kegiatan sosial ekonomi masyarakat bisa pulih kembali diperkirakan di kuartal ke 4 tahun 2021," kata Airlangga melanjutkan.

Baca juga: Airlangga Sebut Tiga Pilar yang Menentukan Kemajuan Indonesia

Ketua Umum Partai Golkar itu menuturkan, pemerintah telah melakukan berbagai upaya untuk menangani pandemi Covid-19 serta mengatasi dampak sosial-ekonomi.

Ia mencontohkan, Presiden Joko Widodo telah mengamanatkan agar program vaksinasi nasional terus digenjot dengan target 2 juta suntikan per hari.

Sementara, di sisi ekonomi, pemerintah telah menyalurkan stimulus dan insentif bagi pekerja dan dunia usaha untuk menahan laju perlembatan ekonomi.

Ia mengatakan, pemerintah juga mengambil tindakan non-medis yakni dengan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) untuk mengantisipasi dan memutus penyebaran Covid-19.

"Pengendalian pandemi secara terintegarasi diharapkan akan mengurangi kasus aktif ke tingkat yang bisa ditolerir dan memberikan ruang kelonggaran tekanan pada fasilitas keesehatan, rumah sakit, oksigen dan obat-obatan," kata Airlangga.

Baca juga: Airlangga Sebut Prospek Pemulihan Ekonomi RI Salah Satu yang Terbaik di Asia

Ia menambahkan, proses pemulihan ekonomi Indonesia pascapandemi merupakan salah satu yang terbaik di Asia berkaca dari angka pertumbuhan ekonomi sebesar 7,07 persen pada kuartal II tahun 2021.

"Dengan pertumbuhan ekonomi ini, masa depan yang cerah kita rebut kembali," ujar Airlangga.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

JPPI: Meletakkan Pendidikan Tinggi Sebagai Kebutuhan Tersier Salah Besar

JPPI: Meletakkan Pendidikan Tinggi Sebagai Kebutuhan Tersier Salah Besar

Nasional
Casis yang Diserang Begal di Jakbar Masuk Bintara Polri Lewat Jalur Khusus

Casis yang Diserang Begal di Jakbar Masuk Bintara Polri Lewat Jalur Khusus

Nasional
Polri Buru Dalang 'Illegal Fishing' Penyelundupan Benih Lobster di Bogor

Polri Buru Dalang "Illegal Fishing" Penyelundupan Benih Lobster di Bogor

Nasional
Sajeriah, Jemaah Haji Tunanetra Wujudkan Mimpi ke Tanah Suci Setelah Menanti 14 Tahun

Sajeriah, Jemaah Haji Tunanetra Wujudkan Mimpi ke Tanah Suci Setelah Menanti 14 Tahun

Nasional
BPK Periksa SYL Soal dugaan Auditor Minta Rp 12 M

BPK Periksa SYL Soal dugaan Auditor Minta Rp 12 M

Nasional
UKT Meroket padahal APBN Pendidikan Rp 665 T, Anggota Komisi X DPR: Agak Aneh...

UKT Meroket padahal APBN Pendidikan Rp 665 T, Anggota Komisi X DPR: Agak Aneh...

Nasional
Dewas KPK Akan Bacakan Putusan Sidang Etik Nurul Ghufron Pekan Depan

Dewas KPK Akan Bacakan Putusan Sidang Etik Nurul Ghufron Pekan Depan

Nasional
Revisi UU Kementerian Negara, Pakar: Tidak Salah kalau Menduga Terkait Bagi-bagi Jabatan, jika...

Revisi UU Kementerian Negara, Pakar: Tidak Salah kalau Menduga Terkait Bagi-bagi Jabatan, jika...

Nasional
Pembangunan Tol MBZ yang Dikorupsi Menyimpan Persoalan, Beton di Bawah Standar, dan Lelang Sudah Diatur

Pembangunan Tol MBZ yang Dikorupsi Menyimpan Persoalan, Beton di Bawah Standar, dan Lelang Sudah Diatur

Nasional
Kasus 'Ilegal Fishing' 91.246 Ekor Benih Lobster di Jabar Rugikan Negara Rp 19,2 M

Kasus "Ilegal Fishing" 91.246 Ekor Benih Lobster di Jabar Rugikan Negara Rp 19,2 M

Nasional
Menlu Retno: Ada Upaya Sistematis untuk Terus Hambat Bantuan Kemanusiaan ke Gaza

Menlu Retno: Ada Upaya Sistematis untuk Terus Hambat Bantuan Kemanusiaan ke Gaza

Nasional
Pemprov Sumbar Diminta Bangun Sistem Peringatan Dini Banjir Bandang di Permukiman Sekitar Gunung Marapi

Pemprov Sumbar Diminta Bangun Sistem Peringatan Dini Banjir Bandang di Permukiman Sekitar Gunung Marapi

Nasional
Jokowi Ajak Gubernur Jenderal Australia Kunjungi Kebun Raya Bogor

Jokowi Ajak Gubernur Jenderal Australia Kunjungi Kebun Raya Bogor

Nasional
BNPB: 20 Korban Hilang akibat Banjir Lahar di Sumbar Masih dalam Pencarian

BNPB: 20 Korban Hilang akibat Banjir Lahar di Sumbar Masih dalam Pencarian

Nasional
Jokowi Ajak Gubernur Jenderal Australia Tanam Pohon di Bogor

Jokowi Ajak Gubernur Jenderal Australia Tanam Pohon di Bogor

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com