Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
SOROT POLITIK

Pengurus DPD Golkar NTB Solid Dukung Airlangga Hartarto

Kompas.com - 18/09/2019, 13:05 WIB
Kurniasih Budi,
Mikhael Gewati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pengurus Dewan Perwakilan Daerah (DPD) I Golkar di Nusa Tenggara Barat (NTB) berkomitmen mendukung Airlangga Hartarto untuk kembali memimpin Partai Golkar periode 2019-2024.

Ketua DPD I Partai Golkar di NTB, Suhaili Fadhir Thohir, menilai pencapaian Golkar saat ini tak lepas dari kinerja Airlangga Hartarto.

Oleh karena itu, imbuh dia, seluruh kader Golkar dari tingkat pusat hingga daerah sudah selayaknya mendukung Airlangga untuk kembali menjabat Ketua Umum Partai Golkar.

"Komponen dan seluruh kader Partai Golkar bangga dengan kepemimpinan Pak Airlangga Hartarto," kata Suhaili dalam pernyataan tertulis, Rabu (18/9/2019).

Suhaili yang kini menjabat Bupati Kabupaten Lombok Tengah itu menegaskan, figur Airlangga Hartarto sudah sangat melekat pada seluruh kader Golkar di NTB.

"Tidak hanya di Kabupaten Lombok Tengah, akan tetapi seluruh NTB. Insya Allah komponen dan kader Golkar NTB siap untuk mendukung dan memilih Pak Airlangga Hartarto pada Munas Desember mendatang," ujarnya.

Hingga kini, ia melanjutkan, 10 DPD II Partai Golkar di NTB sepakat mendukung Airlangga untuk melanjutkan kepemimpinan di Partai Beringin.

Jelang Munas Golkar yang akan digelar Desember mendatang, kader Golkar di NTB bakal 100 persen mendukung Airlangga.

"Ada 10 DPD II Partai Golkar di NTB dan semua solid memberikan dukungannya kepada Pak Airlangga Hartarto," kata dia.

Ia berpendapat, Airlangga mampu melakukan konsolidasi menjelang pemilu legislatif 2019.

Dengan kerja keras itu, Partai Golkar meraup 85 kursi DPR RI dan menduduki urutan kedua partai dengan suara terbanyak di Senayan.

"Kegigihan dalam ikhtiar untuk menyelesaikan semua permasalahan, itu yang paling penting. Dan itulah salah satu kunci dari keberhasilan Pak Airlangga Hartarto dalam memimpin Partai Golkar sekarang ini," ujar dia.

Capaian Golkar tersebut, imbuh dia, karena adanya disiplin yang tinggi dan etos kerja keras pimpinan dan seluruh kader Golkar di daerah.

"Kepemimpinan Pak Airlangga Hartarto sudah terbukti mampu membuat Partai Golkar tetap solid. Tidak mudah untuk membuat Golkar memperoleh kursi urutan kedua di DPR," katanya.

Pengurus DPD I Golkar di NTB juga mengapresiasi langkah Airlangga menggelar Malam Penghargaan Partai Golkar 2019.

"Saya kira itu merupakan kreasi sekaligus inovasi yang mengejutkan, luar biasa dan indah dari Pak Airlangga Hartarto. Pimpinan dan kader-kader Golkar dari daerah semuanya mengapresiasi. Para senior berkumpul dengan kader-kader muda. Bagi saya itu luar biasa," ujarnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Rute Transjakarta 9F Rusun Tambora - Pluit

Rute Transjakarta 9F Rusun Tambora - Pluit

Nasional
Tanggal 4 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 4 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Tanggal 3 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 3 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Sidang Perdana Hakim Agung Gazalba Saleh di Kasus Gratifikasi dan TPPU Digelar 6 Mei 2024

Sidang Perdana Hakim Agung Gazalba Saleh di Kasus Gratifikasi dan TPPU Digelar 6 Mei 2024

Nasional
Respons MA soal Pimpinan yang Dilaporkan ke KY karena Diduga Ditraktir Makan Pengacara

Respons MA soal Pimpinan yang Dilaporkan ke KY karena Diduga Ditraktir Makan Pengacara

Nasional
KY Verifikasi Laporan Dugaan Pelanggaran Etik Pimpinan MA, Dilaporkan Ditraktir Makan Pengacara

KY Verifikasi Laporan Dugaan Pelanggaran Etik Pimpinan MA, Dilaporkan Ditraktir Makan Pengacara

Nasional
Terbaik di Jatim, KPK Nilai Pencegahan Korupsi dan Integritas Pemkot Surabaya di Atas Rata-rata Nasional

Terbaik di Jatim, KPK Nilai Pencegahan Korupsi dan Integritas Pemkot Surabaya di Atas Rata-rata Nasional

BrandzView
Saksi Sebut SYL Bayar Biduan Rp 100 Juta Pakai Duit Kementan

Saksi Sebut SYL Bayar Biduan Rp 100 Juta Pakai Duit Kementan

Nasional
Dukung Pemasyarakatan Warga Binaan Lapas, Dompet Dhuafa Terima Penghargaan dari Kemenkumham

Dukung Pemasyarakatan Warga Binaan Lapas, Dompet Dhuafa Terima Penghargaan dari Kemenkumham

Nasional
Menginspirasi, Local Hero Pertamina Group Sabet 8 Penghargaan dari Kementerian LHK

Menginspirasi, Local Hero Pertamina Group Sabet 8 Penghargaan dari Kementerian LHK

Nasional
Prabowo Terima Menhan Malaysia, Jalin Kerja Sama Industri Pertahanan dan Pertukaran Siswa

Prabowo Terima Menhan Malaysia, Jalin Kerja Sama Industri Pertahanan dan Pertukaran Siswa

Nasional
Satgas Rafi 2024 Usai, Pertamina Patra Niaga Apresiasi Penindakan Pelanggaran SPBU oleh Aparat

Satgas Rafi 2024 Usai, Pertamina Patra Niaga Apresiasi Penindakan Pelanggaran SPBU oleh Aparat

Nasional
TNI dan Perwakilan Militer Indo-Pasifik Gelar Perencanaan Akhir Latma Super Garuda Shield 2024

TNI dan Perwakilan Militer Indo-Pasifik Gelar Perencanaan Akhir Latma Super Garuda Shield 2024

Nasional
Cegah Penyalahgunaan, Satgas Pangan Polri Awasi Distribusi Perusahaan Gula di Jawa Timur

Cegah Penyalahgunaan, Satgas Pangan Polri Awasi Distribusi Perusahaan Gula di Jawa Timur

Nasional
Jelang World Water Forum Ke-10 di Bali, Panglima Agus Minta Bais TNI Mitigasi Ancaman

Jelang World Water Forum Ke-10 di Bali, Panglima Agus Minta Bais TNI Mitigasi Ancaman

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com