Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pramono Anung Sebut PDI-P Akan Wacanakan Pilih Ketua Harian di Kongres V

Kompas.com - 18/06/2019, 13:53 WIB
Haryanti Puspa Sari,
Sabrina Asril

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Politisi PDI-P Pramono Anung mengatakan dalam Kongres V PDI-P nanti ada rencana untuk memilih jabatan baru untuk partai.

Ia mengatakan jabatan baru itu adalah ketua harian partai dan wakil ketua umum.

"Memang ada wacana apakah nanti ada ketua harian maupun wakil ketua umum, mekanisme ini diserahkan sepenuhnya ke dalam Kongres," kata Pramono saat ditemui wartawan di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (18/6/2019).

Pramono mengatakan, nama-nama calon ketua harian akan diusulkan oleh pengurus partai di daerah seperti DPD dan DPC. Ia mengatakan mekanisme pemilihan ketua harian itu masih baku.

Baca juga: Megawati Minta Dipercepat, Kongres V PDI-P Akan Digelar Agustus 2019 di Bali

"Dibahas didalam usulan rapat konferda dan konfercab. Konferensi daerah dan Konfrensi cabang," ujarnya.

Pramono menjelaskan, untuk memilih ketua harian akan ada perubahan dalam AD/ART yang akan diputuskan dalam Kongres V PDI-P.

"Iya, AD/ART akan diputuskan di dalam kongres partai," tuturnya.

Selanjutnya, ketika ditanya akan digelarnya Rapat Kerja Nasional (Rakernas), Rabu (19/6/2019). Pramono membeberkan acara tersebut. Namun, ia tidak menjelaskan secara detil di mana acara tersebut akan digelar.

"Jadi," pungkasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com