"Ada (imbauan). Dukunglah Ahok-Djarot demi kemaslahatan umat Islam di Jakarta dan juga masyarakat secara luas dan kita kawal bersama saat calon tersebut berhasil memenangkan pilkada," tutur pria yang berprofesi sebagai pengacara tersebut.
PPP Djan Faridz beberapa waktu lalu mendeklarasikan dukungannya terhadap pasangan petahana Basuki Tjahaja Purnama dan Djarot Saiful Hidayat untuk Pilkada DKI 2017.
(Baca: PPP Kubu Djan Targetkan Tanah Abang Jadi Kantong Suara Ahok-Djarot)
Keputusan tersebut berbeda dengan dukungan PPP Romahurmuziy yang telah mendeklarasikan dukungannya untuk pasangan Agus Harimurti Yudhoyono dan Sylviana Murni.
Adapun PPP yang mendapatkan Surat Keputusan (SK) Kepengurusan sah dari Kementerian Hukum dan HAM adalah PPP kubu Romahurmuziy.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.