Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Media Sosial Penggerak Aktif Isu Publik

Kompas.com - 26/10/2015, 15:01 WIB

Peran dominan

Ciri paling khas dari medsos adalah kebebasan tiap individu memilih pintu informasi. Informasi pun berputar cepat dan masif. Netizen terus dijejali beragam isu, mendorong mereka untuk peka atas kondisi terbaru, termasuk langkah dan kebijakan pemerintah.

Di medsos, publik bisa secara spontan menyahut dan berbagi informasi. Respons spontan netizen pun bisa langsung direkam dan ditangkap pemegang kebijakan.

Tingginya antusiasme mengawasi jalannya pemerintahan menjadi modal penting. Betapa tidak, setiap menit tak kurang sembilan cuitan menyinggung pemerintahan. Namun, perlu dicermati siapa yang menjadi rujukan atau penggerak percakapan.

Berbagai isu hangat di medsos kerap digerakkan akun nonindividual (anonim) serta selebritas medsos. Akun nonindividual adalah akun yang tidak menyertakan identitas individu secara jelas dan cenderung aktif menyuarakan kepentingan kelompok tertentu.

Sementara selebritas medsos adalah akun dengan identitas jelas dan memiliki pengaruh besar karena diikuti banyak netizen. Tak jarang perang opini di medsos, jika ditelusuri, berpusar pada dominasi sejumlah akun tertentu. Tujuannya jelas, memengaruhi dan mengarahkan opini publik.

Dominasi isu yang digerakkan oleh media massa lebih banyak bersifat politis dan elitis. Sementara rangkaian isu yang digerakkan publik (organik) lebih terkonsentrasi pada hal-hal yang lekat dengan kepentingan mereka serta gerakan moral atau sosial.

Secara umum, jumlah perputaran isu organik lebih tinggi dibandingkan dengan isu yang digerakkan akun media.

Meski demikian, media massa masih menjadi motor penggerak isu yang paling efektif. Berbagai isu yang didorong media disambut netizen sehingga menjadi perbincangan organik.

Selama setahun terakhir, isu terbanyak dicuitkan netizen terkait pemerintahan Jokowi-Kalla adalah kenaikan harga bahan bakar minyak. Sementara akun media massa secara akumulatif paling banyak mencuitkan kasus Budi Gunawan, disusul pelantikan Kepala Polri.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Revisi UU Kementerian Disetujui, RUU Perampasan Aset Hilang

Revisi UU Kementerian Disetujui, RUU Perampasan Aset Hilang

Nasional
[POPULER NASIONAL] Babak Baru Kasus Vina Cirebon | 'Crazy Rich' di Antara 21 Tersangka Korupsi Timah

[POPULER NASIONAL] Babak Baru Kasus Vina Cirebon | "Crazy Rich" di Antara 21 Tersangka Korupsi Timah

Nasional
Tanggal 21 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 21 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Kemendikbud Sebut Kuliah Bersifat Tersier, Pimpinan Komisi X: Tidak Semestinya Disampaikan

Kemendikbud Sebut Kuliah Bersifat Tersier, Pimpinan Komisi X: Tidak Semestinya Disampaikan

Nasional
Wapres Minta Alumni Tebuireng Bangun Konsep Besar Pembangunan Umat

Wapres Minta Alumni Tebuireng Bangun Konsep Besar Pembangunan Umat

Nasional
Khofifah-Emil Dardak Mohon Doa Menang Pilkada Jatim 2024 Usai Didukung Demokrat-Golkar

Khofifah-Emil Dardak Mohon Doa Menang Pilkada Jatim 2024 Usai Didukung Demokrat-Golkar

Nasional
Pertamina Raih Penghargaan di InaBuyer 2024, Kado untuk Kebangkitan UMKM

Pertamina Raih Penghargaan di InaBuyer 2024, Kado untuk Kebangkitan UMKM

Nasional
Soal Isu Raffi Ahmad Maju Pilkada 2024, Airlangga: Bisa OTW ke Jateng dan Jakarta, Kan Dia MC

Soal Isu Raffi Ahmad Maju Pilkada 2024, Airlangga: Bisa OTW ke Jateng dan Jakarta, Kan Dia MC

Nasional
Cegah MERS-CoV Masuk Indonesia, Kemenkes Akan Pantau Kepulangan Jemaah Haji

Cegah MERS-CoV Masuk Indonesia, Kemenkes Akan Pantau Kepulangan Jemaah Haji

Nasional
Dari 372 Badan Publik, KIP Sebut Hanya 122 yang Informatif

Dari 372 Badan Publik, KIP Sebut Hanya 122 yang Informatif

Nasional
Jemaah Haji Indonesia Kembali Wafat di Madinah, Jumlah Meninggal Dunia Menjadi 4 Orang

Jemaah Haji Indonesia Kembali Wafat di Madinah, Jumlah Meninggal Dunia Menjadi 4 Orang

Nasional
Hari Keenam Penerbangan, 34.181 Jemaah Haji tiba di Madinah

Hari Keenam Penerbangan, 34.181 Jemaah Haji tiba di Madinah

Nasional
Jokowi Bahas Masalah Kenaikan UKT Bersama Menteri Pekan Depan

Jokowi Bahas Masalah Kenaikan UKT Bersama Menteri Pekan Depan

Nasional
KIP: Indeks Keterbukaan Informasi Publik Kita Sedang-sedang Saja

KIP: Indeks Keterbukaan Informasi Publik Kita Sedang-sedang Saja

Nasional
Digelar di Bali Selama 8 Hari, Ini Rangkaian Kegiatan World Water Forum 2024

Digelar di Bali Selama 8 Hari, Ini Rangkaian Kegiatan World Water Forum 2024

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com