Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Tidak Ada Makan Siang Gratis, Pasti PAN Akan Masuk Kabinet"

Kompas.com - 03/09/2015, 09:51 WIB
Ihsanuddin

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Presiden Joko Widodo diyakini akan kembali melakukan perombakan Kabinet Kerja setelah bergabungnya Partai Amanat Nasional ke dalam koalisi pendukung pemerintah. PAN diprediksi akan mendapat jatah kursi menteri.

"Wacana reshuffle akan kembali menguat setelah PAN memutuskan mendukung pemerintah," kata pengamat politik CSIS, Arya Fernandez, saat dihubungi, Kamis (3/9/2015).

Arya meyakini, sudah ada kesepakatan sebelum Ketua Umum DPP PAN Zulkifli Hasan mengumumkan perubahan arah koalisi. Terlebih lagi, sebelum mengumumkan hal itu di Istana Negara, Zulkifli sudah lebih dahulu menggelar pertemuan tertutup dengan Jokowi. (Baca: Bagi Aburizal, Sah-sah Saja PAN Pilih Keluar dari KMP)

"Tidak ada makan siang gratis, pasti PAN akan masuk kabinet," ucap Arya.

Saat ini pun, lanjut Arya, partai politik pendukung pemerintah yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Hebat sudah mulai waswas jatah kursinya di kabinet akan berkurang. Hal tersebut, menurut dia, dapat dilihat dari absennya elite KIH mendampingi elite PAN berkunjung ke Istana.

Saat itu, Zulkifli dan elite PAN lainnya hanya didampingi oleh Ketua Umum Hanura Wiranto. (Baca: Agung Laksono Sarankan PAN Tak Terburu-buru Bicarakan "Jatah" Menteri)

"Ini partai di KIH akan berpikir implikasi di kabinet. Bagaimanapun Presiden akan memberikan kompensasi dukungan dan yang terancam partai-partai ini. Reshuffle kemarin saja Nasdem sudah kehilangan satu kursi," ucapnya.

Zulkifli sebelumya tertawa saat disinggung soal jatah PAN di Kabinet Kerja. (Baca: Ditanya Jatah PAN di Kabinet, Zulkifli Hasan Tertawa)

"Ha-ha-ha... Soal jabatan, itu hak prerogatif Presiden," kata Zulkifli saat dijumpai di Kompleks Parlemen, Rabu (2/9/2015).

PAN, kata dia, tak ingin berandai-andai mendapatkan jatah kursi menteri di kabinet. Ia menegaskan, perombakan susunan menteri sepenuhnya menjadi hak prerogatif Presiden Joko Widodo.

"Jangan berandai-andai. Tidak ada urusan kami. Itu prerogatif Presiden," ujar Zulkifli.

Ketua Badan Pemenangan Pemilu PAN Viva Yoga Mauladi mengatakan, pihaknya menyerahkan sepenuhnya kepada Presiden soal jabatan menteri di Kabinet Kerja. PAN tidak menuntut jabatan setelah memutuskan bergabung dalam koalisi pemerintahan.

"PAN tidak menuntut jabatan dan posisi tertentu. PAN menyerahkan kepada kebijakan Presiden. Yang penting bagi PAN dapat bersama-sama dengan partai pemerintah untuk mengawal dan menjalankan roda pemerintahan dengan baik dan benar," kata Viva.

Viva mengatakan, PAN tidak haus kekuasaan. Kondisi bangsa dan negara yang sedang krisis, kata dia, menjadi bagian dari tanggung jawab partai politik. Persoalan bangsa harus ditanggung dan dipecahkan bersama. (Baca: Jokowi: Saya Sangat Menghargai Bergabungnya PAN

"Tidak ada kepentingan bersifat subyektif dari PAN hanya sekadar untuk mendapatkan kursi kabinet. Tetapi, secara obyektif, PAN mempertimbangkan untuk kepentingan bangsa dan negara yang lebih besar, yaitu bersama-sama mengawal demokrasi, memperbaiki pemerintahan agar menjadi bersih, sehat, dan kuat, serta dapat menyejahterakan rakyat," kata dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Momen Anies Mampir Kondangan Warga Muara Baru sebelum ke Halalbihalal PKL dan JRMK di Jakut

Momen Anies Mampir Kondangan Warga Muara Baru sebelum ke Halalbihalal PKL dan JRMK di Jakut

Nasional
8 Kloter Jemaah Haji Indonesia Siap Bergerak ke Makkah, Ambil Miqat di Bir Ali

8 Kloter Jemaah Haji Indonesia Siap Bergerak ke Makkah, Ambil Miqat di Bir Ali

Nasional
Jokowi Terbang ke Bali, Bakal Buka KTT WWF ke-10 Besok

Jokowi Terbang ke Bali, Bakal Buka KTT WWF ke-10 Besok

Nasional
MPR Bakal Safari Temui Tokoh Bangsa, Dimulai dengan Try Sutrisno Besok

MPR Bakal Safari Temui Tokoh Bangsa, Dimulai dengan Try Sutrisno Besok

Nasional
Utarakan Idenya Bareng Maruarar Sirait, Bamsoet: Kami Siapkan Gagasan Rekonsiliasi Nasional Pertemukan Paslon 01, 02 dan 03

Utarakan Idenya Bareng Maruarar Sirait, Bamsoet: Kami Siapkan Gagasan Rekonsiliasi Nasional Pertemukan Paslon 01, 02 dan 03

Nasional
Bamsoet Goda Maruarar Sirait, Qodari, dan Anas Urbaningrum Masuk Golkar

Bamsoet Goda Maruarar Sirait, Qodari, dan Anas Urbaningrum Masuk Golkar

Nasional
Pemerintah Diminta Ambil Kendali Penetapan UKT PTN

Pemerintah Diminta Ambil Kendali Penetapan UKT PTN

Nasional
Indonesia Jadi Tuan Rumah Forum Air Dunia Ke-10 di Bali

Indonesia Jadi Tuan Rumah Forum Air Dunia Ke-10 di Bali

Nasional
Gantikan Yusril Jadi Ketum PBB, Fahri Bahcmid Fokus Jaring Kandidat Pilkada

Gantikan Yusril Jadi Ketum PBB, Fahri Bahcmid Fokus Jaring Kandidat Pilkada

Nasional
APEC 2024, Mendag Zulhas Sebut Indonesia-Korsel Sepakati Kerja Sama di Sektor Mobil Listrik dan IKN

APEC 2024, Mendag Zulhas Sebut Indonesia-Korsel Sepakati Kerja Sama di Sektor Mobil Listrik dan IKN

Nasional
Kebebasan Pers Vs RUU Penyiaran: Tantangan Demokrasi Indonesia

Kebebasan Pers Vs RUU Penyiaran: Tantangan Demokrasi Indonesia

Nasional
Tanggapi Keluhan Warga, Mensos Risma Gunakan Teknologi dalam Pencarian Air Bersih

Tanggapi Keluhan Warga, Mensos Risma Gunakan Teknologi dalam Pencarian Air Bersih

Nasional
Profil Fahri Bachmid Gantikan Yusril Ihza Mahendra Jadi Ketum PBB

Profil Fahri Bachmid Gantikan Yusril Ihza Mahendra Jadi Ketum PBB

Nasional
Ibu Negara Beli Batik dan Gelang di UMKM Mitra Binaan Pertamina

Ibu Negara Beli Batik dan Gelang di UMKM Mitra Binaan Pertamina

Nasional
GWK Jadi Lokasi Jamuan Makan Malam WWF Ke-10, Luhut: Sudah Siap Menyambut Para Tamu

GWK Jadi Lokasi Jamuan Makan Malam WWF Ke-10, Luhut: Sudah Siap Menyambut Para Tamu

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com