Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Arus Balik Lebaran 2024 di Terminal Kampung Rambutan Hari Ini Masih "Santai"

Kompas.com - 12/04/2024, 14:36 WIB
Dinda Aulia Ramadhanty,
Diamanty Meiliana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Memasuki hari ketiga pasca Lebaran, beberapa pemudik sudah mulai kembali ke Jakarta.

Pantauan Kompas.com didi Terminal Kampung Rambutan, Ciracas, Jakarta Timur, mayoritas bus yang tiba dari luar kota didominasi oleh bus Antar Kota Antar Provinsi (AKAP) wilayah Jawa Barat dan terjauh dari Merak.

Beberapa bus datang dari Purwakarta, Karawang, Bogor, Cianjur, Tasikmalaya, Garut, Subang, datang silih bergantian.

Sedangkan beberapa bus lainnya yakni dari Merak dan Tegal.

Baca juga: Hindari Puncak Arus Balik, Pemudik Diimbau Pulang Sebelum atau Setelah 16 April

Di sisi keberangkatan terminal, masih banyak calon pemudik yang baru akan berangkat ke kampung halamannya hingga memadati kursi di ruang tunggu untuk berangkat pada sore hari nanti.

Kedatangan bus AKAP di titik turun penumpang terlihat setiap 5-10 menit sekali. Hal itu menyebabkan situasi masih terbilang kondusif.

Bahkan, yang sudah berjaga masih tampak santai saat penumpang bus mulai turun dan mengeluarkan barang bawaannya.

Salah satu porter bernama Parmono (53) mengungkapkan, arus balik hari ini belum padat dan cenderung sepi.

“Biasanya kalau puncak arus balik, bus itu antre berjejer untuk turunin penumpang. Kalau hari ini bus dari luar kota paling baru tiba setiap 5-7 menit. Masih santai lah intinya,” kata Parmono saat berbincang dengan Kompas.com, Jumat (12/4/2024).

Baca juga: Naik Travel Gelap Saat Arus Balik, Siap-siap Tak Dapat Santunan

Parmono mengungkapkan, aktivitas arus balik mudik hari ini masih didominasi oleh pemudik yang berasal dari wilayah Jawa Barat.

Menurutnya, puncak arus balik diperkirakan mulai esok hingga hari Minggu.

“Hari ini kebanyakan dari Jawa Barat, yang berangkatnya juga baru pas hari pertama Lebaran. Mulai besok tuh baru dari pagi bus Jawa, Sumatera, datang semua ke sini,” tutur Parmono.

Hal tersebut juga dirasakan oleh salah satu penumpang dari Subang bernama Ersah (60).

“Kalau hari ini pasti masih sepi di terminal, soalnya di tol juga tadi lancar. Padatnya sudah diperkirakan mulai Sabtu sih, bahkan Minggu bisa saja enggak sepadat besok karena jadi waktu istirahat sebelum masuk kerja lagi,” jelas Ersah.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com