Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Senyum Jokowi dan Para Menteri Saat Ditanya Keunggulan Prabowo-Gibran

Kompas.com - 15/02/2024, 16:23 WIB
Dian Erika Nugraheny,
Ihsanuddin

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Presiden Joko Widodo tersenyum saat ditanya wartawan terkait hasil pilpres 2024, yang berdasarkan hasil hitung cepat menunjukkan keunggulan bagi pasangan calon nomor urut 2 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.

Momen itu terjadi usai Jokowi didampingi sejumlah menteri baru saja menghadiri peresmian Indonesia International Motor Show (IIMS) di JiExpo Kemayoran, Jakarta Pusat pada Kamis (15/2/2024).

"Soal quick count sementara paslon Pak Prabowo dan Mas Gibran unggul telak. Bagaimana perasaannya pemilu satu putaran Pak?" tanya wartawan.

Baca juga: Media Asing Soroti Hubungan Prabowo-Jokowi Jelang Pemilu 2024

Ayah Gibran itu pun tersenyum simpul sebelum menjawab pertanyaan wartawan. Begitu juga dengan para menteri yang mendampingi sang kepala negara. 

Menko Perekonomian Airlangga Hartarto, Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan, Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita, Menteri Investasi Bahlil Lahadalia dan Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian, tak bisa menyembunyikan senyum yang mengembangd dari wajahnya.

Selain Tito, para menteri yang mendampingi Jokowi saat itu, kebetulan semuanya merupakan elite pendukung Prabowo-Gibran.

Baca juga: Kemenangan Prabowo-Gibran: Efek Jokowi Versus Perubahan?

Presiden kemudian menyampaikan bahwa penghitungan suara melalui hitung cepat merupakan metode yang ilmiah.

Namun, tetap ada penghitungan suara dari Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI yang masih berlangsung dan merupakan hasil resmi.

"Hasil penghitungan quick count itu adalah metode penghitungan yang ilmiah, tetapi, apapun, kita harus menunggu hasil resmi dari KPU," ujar Presiden.

Sehingga, Presiden pun meminta semua pihak sabar dan tidak terburu-buru bersikap.

"Jadi sabar, ojo kesusu. Sabar," tegasnya.

Sudah ucapkan selamat

Meski mengimbau semua pihak menunggu pengumuman resmi KPU, Presiden Jokowi sudah memberikan ucapan selamat kepada Prabowo-Gibran.

Ucapan selamat itu disampaikan secara langsung pada Rabu (14/2/2024) malam.

"Sudah (sampaikan) selamat, selamat, gitu. Ketemu langsung sudah. Semalam," ungkapnya.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tanggal 21 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 21 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Kemendikbud Sebut Kuliah Bersifat Tersier, Pimpinan Komisi X: Tidak Semestinya Disampaikan

Kemendikbud Sebut Kuliah Bersifat Tersier, Pimpinan Komisi X: Tidak Semestinya Disampaikan

Nasional
Wapres Minta Alumni Tebuireng Bangun Konsep Besar Pembangunan Umat

Wapres Minta Alumni Tebuireng Bangun Konsep Besar Pembangunan Umat

Nasional
Khofifah-Emil Dardak Mohon Doa Menang Pilkada Jatim 2024 Usai Didukung Demokrat-Golkar

Khofifah-Emil Dardak Mohon Doa Menang Pilkada Jatim 2024 Usai Didukung Demokrat-Golkar

Nasional
Pertamina Raih Penghargaan di InaBuyer 2024, Kado untuk Kebangkitan UMKM

Pertamina Raih Penghargaan di InaBuyer 2024, Kado untuk Kebangkitan UMKM

Nasional
Soal Isu Raffi Ahmad Maju Pilkada 2024, Airlangga: Bisa OTW ke Jateng dan Jakarta, Kan Dia MC

Soal Isu Raffi Ahmad Maju Pilkada 2024, Airlangga: Bisa OTW ke Jateng dan Jakarta, Kan Dia MC

Nasional
Cegah MERS-CoV Masuk Indonesia, Kemenkes Akan Pantau Kepulangan Jemaah Haji

Cegah MERS-CoV Masuk Indonesia, Kemenkes Akan Pantau Kepulangan Jemaah Haji

Nasional
Dari 372 Badan Publik, KIP Sebut Hanya 122 yang Informatif

Dari 372 Badan Publik, KIP Sebut Hanya 122 yang Informatif

Nasional
Jemaah Haji Indonesia Kembali Wafat di Madinah, Jumlah Meninggal Dunia Menjadi 4 Orang

Jemaah Haji Indonesia Kembali Wafat di Madinah, Jumlah Meninggal Dunia Menjadi 4 Orang

Nasional
Hari Keenam Penerbangan, 34.181 Jemaah Haji tiba di Madinah

Hari Keenam Penerbangan, 34.181 Jemaah Haji tiba di Madinah

Nasional
Jokowi Bahas Masalah Kenaikan UKT Bersama Menteri Pekan Depan

Jokowi Bahas Masalah Kenaikan UKT Bersama Menteri Pekan Depan

Nasional
KIP: Indeks Keterbukaan Informasi Publik Kita Sedang-sedang Saja

KIP: Indeks Keterbukaan Informasi Publik Kita Sedang-sedang Saja

Nasional
Digelar di Bali Selama 8 Hari, Ini Rangkaian Kegiatan World Water Forum 2024

Digelar di Bali Selama 8 Hari, Ini Rangkaian Kegiatan World Water Forum 2024

Nasional
Golkar Resmi Usung Khofifah-Emil Dardak di Pilkada Jatim 2024

Golkar Resmi Usung Khofifah-Emil Dardak di Pilkada Jatim 2024

Nasional
Fahira Idris: Jika Ingin Indonesia Jadi Negara Maju, Kuatkan Industri Buku

Fahira Idris: Jika Ingin Indonesia Jadi Negara Maju, Kuatkan Industri Buku

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com