Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menhub Ungkap Puncak Arus Mudik dan Balik Saat Natal Tahun Baru, Catat Tanggalnya

Kompas.com - 21/11/2023, 16:53 WIB
Nicholas Ryan Aditya,
Ihsanuddin

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi memperkirakan puncak arus mudik dan arus balik pada liburan Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 terjadi pada rentang 22 Desember 2023 hingga 2 Januari 2024.

Ia menyebut, puncak mudik Natal akan terjadi pada 22-23 Desember 2023, dan puncak arus balik Natal 26-27 Desember 2023.

Adapun puncak arus mudik Tahun Baru pada 29-30 Desember 2023 dan puncak arus baliknya pada 1-2 Januari 2024.

"Dengan terpecah dua ini memang, mungkin, Nataru tidak seberat Lebaran. Kami sampaikan juga bahwa angkutan nataru (Natal Tahun Baru) berjalan lancar dan aman," kata Budi dalam rapat kerja (raker) Komisi V DPR bersama pemerintah di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Selasa (21/11/2023).

Baca juga: Libur Natal-Tahun Baru, Tol Japek II Selatan dan Solo-Yogya Beroperasi Fungsional

Budi mengatakan, pihaknya mempersiapkan penyelenggaraan mudik Natal dan Tahun Baru kali ini sebaik-baiknya.

Kemenhub telah menyiapkan sejumlah moda transportasi baik darat, laut maupun udara untuk menunjang kelancaran mudik Natal Tahun Baru.

"Kami intensifkan yaitu disiapkan 46.000 bus dan 113 terminal. Penyeberangan juga intensifkan ada 206 kapal, ada 11 lintasan pelabuhan ada 11 dermaga moveable bridge dan 3 dermaga ponton dan 15 dermaga lengsengan," jelasnya.

"Kereta api juga kita siapkan 1.738 pada 9 DAOP (daerah operasional), laut kita siapkan 1.345 dan 110 pelabuhan, udara kita siapkan 444 pesawat dan 51 bandara," lanjut dia.

Baca juga: Korlantas Usul Kendaraan Sumbu 3 Tak Beroperasi Saat Libur Natal

Lebih jauh, Budi mengungkap hasil survei yang dilakukan oleh Badan Kebijakan Transoprtasi.

Dalam survei itu disebutkan bahwa potensi pergerakan pada Natal dan Tahun Baru kali ini sebesar 39,83 persen.

"Yaitu 107 juta orang yang akan bergerak bepergian atau yang tidak bepergian 60 persen," ungkap Menhub.

Selain itu, Menhub juga menjelaskan perihal rencana pendirian Posko Pantauan Keselamatan terhitung sejak 19 Desember 2023 hingga 3 Januari 2024.

Di posko tersebut juga akan disertakan perkiraan puncak arus mudik maupun arus balik.

“Kita akan lakukan beberapa posko dari Kementerian Perhubungan maupun di Korlantas," tutur Budi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tanggal 4 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 4 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Tanggal 3 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 3 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Sidang Perdana Hakim Agung Gazalba Saleh di Kasus Gratifikasi dan TPPU Digelar 6 Mei 2024

Sidang Perdana Hakim Agung Gazalba Saleh di Kasus Gratifikasi dan TPPU Digelar 6 Mei 2024

Nasional
Respons MA soal Pimpinan yang Dilaporkan ke KY karena Diduga Ditraktir Makan Pengacara

Respons MA soal Pimpinan yang Dilaporkan ke KY karena Diduga Ditraktir Makan Pengacara

Nasional
KY Verifikasi Laporan Dugaan Pelanggaran Etik Pimpinan MA, Dilaporkan Ditraktir Makan Pengacara

KY Verifikasi Laporan Dugaan Pelanggaran Etik Pimpinan MA, Dilaporkan Ditraktir Makan Pengacara

Nasional
Terbaik di Jatim, KPK Nilai Pencegahan Korupsi dan Integritas Pemkot Surabaya di Atas Rata-rata Nasional

Terbaik di Jatim, KPK Nilai Pencegahan Korupsi dan Integritas Pemkot Surabaya di Atas Rata-rata Nasional

BrandzView
Saksi Sebut SYL Bayar Biduan Rp 100 Juta Pakai Duit Kementan

Saksi Sebut SYL Bayar Biduan Rp 100 Juta Pakai Duit Kementan

Nasional
Dukung Pemasyarakatan Warga Binaan Lapas, Dompet Dhuafa Terima Penghargaan dari Kemenkumham

Dukung Pemasyarakatan Warga Binaan Lapas, Dompet Dhuafa Terima Penghargaan dari Kemenkumham

Nasional
Menginspirasi, Local Hero Pertamina Group Sabet 8 Penghargaan dari Kementerian LHK

Menginspirasi, Local Hero Pertamina Group Sabet 8 Penghargaan dari Kementerian LHK

Nasional
Prabowo Terima Menhan Malaysia, Jalin Kerja Sama Industri Pertahanan dan Pertukaran Siswa

Prabowo Terima Menhan Malaysia, Jalin Kerja Sama Industri Pertahanan dan Pertukaran Siswa

Nasional
Satgas Rafi 2024 Usai, Pertamina Patra Niaga Apresiasi Penindakan Pelanggaran SPBU oleh Aparat

Satgas Rafi 2024 Usai, Pertamina Patra Niaga Apresiasi Penindakan Pelanggaran SPBU oleh Aparat

Nasional
TNI dan Perwakilan Militer Indo-Pasifik Gelar Perencanaan Akhir Latma Super Garuda Shield 2024

TNI dan Perwakilan Militer Indo-Pasifik Gelar Perencanaan Akhir Latma Super Garuda Shield 2024

Nasional
Cegah Penyalahgunaan, Satgas Pangan Polri Awasi Distribusi Perusahaan Gula di Jawa Timur

Cegah Penyalahgunaan, Satgas Pangan Polri Awasi Distribusi Perusahaan Gula di Jawa Timur

Nasional
Jelang World Water Forum Ke-10 di Bali, Panglima Agus Minta Bais TNI Mitigasi Ancaman

Jelang World Water Forum Ke-10 di Bali, Panglima Agus Minta Bais TNI Mitigasi Ancaman

Nasional
Kisah Ayu, Bidan Dompet Dhuafa yang Bantu Persalinan Saat Karhutla 

Kisah Ayu, Bidan Dompet Dhuafa yang Bantu Persalinan Saat Karhutla 

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com