Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ketua Fraksi PDI-P DPR Ungkap Isi Pertemuan dengan Fraksi PKB, Bicarakan 3 Hal

Kompas.com - 11/07/2023, 18:46 WIB
Nicholas Ryan Aditya,
Novianti Setuningsih

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Ketua Fraksi PDI-P di DPR Utut Adianto mengungkap isi pembicaraan dengan Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) DPR terkait pemilihan umum (Pemilu) 2024.

Awalnya, ia menyampaikan bahwa pertemuan itu dilakukan di salah satu ruangan di Gedung DPR, Senayan, Jakarta.

"Intinya itu, ketemu Selasa 4 Juli. Fraksi PKB ada lima orang dipimpin Pak Cucun (Ketua Fraksi PKB Cucun Ahmad Syamsurijal) dan Sekretaris Fraksi Pak Fathan," kata Utut ditemui di Kantor DPP PDI-P, Jalan Diponegoro, Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (11/7/2023).

Utut lantas mengungkapkan bahwa inti dari pertemuan itu ada tiga hal.

Baca juga: Sebut soal Effendi Simbolon Sudah Clear, Sekjen PDI-P: Sudah Lapor ke Ibu Ketum

Pertama, kedua fraksi sepakat untuk menyampaikan hasil pertemuan kepada masing-masing ketua umum.

"Artinya, untuk Pilpres (pemilihan presiden), kita saling membuka diri dan saling menjajaki," ujar Utut.

Wakil Sekretaris Jenderal PDI-P ini mengatakan, isi pertemuan selanjutnya adalah kedua partai juga saling mendukung di parlemen.

Ketiga, kedua fraksi sepakat berupaya mempertemukan Ketua Umum PDI-P Megawati Soekarnoputri dan Ketum PKB Muhaimin Iskandar.

"Kalau kami, keesokan harinya, kami sudah langsung melapor (terkait rencana pertemuan Megawati dan Muhaimin) ke Ibu Ketua Umum dan Pak Sekjen," kata Utut.

Baca juga: Soal Fraksi PDI-P dan PKB Bertemu, Gerindra: Kita Tahu, Komunikasi Baik-baik Saja

Sebelumnya diberitakan, Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) DPP PDI-P Bambang Wuryanto alias Bambang Pacul mengungkapkan, fraksi PDI-P bertemu dengan Fraksi PKB.

Pertemuan yang dilangsungkan di ruang fraksi PDI-P itu membahas sejumlah hal. Salah satunya peluang kerja sama antara PDI-P dan PKB di Pemilu 2024.

"Apakah di situ capres (calon presiden) cawapres (calon wakil presiden) dibicarakan? Ya, dibicarakan. Tapi kan kita semua tahu, itu adalah masukan untuk ibu ketum untuk kami sampaikan," kata Pacul di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta pada 5 Juli 2023.

Adapun pertemuan kedua fraksi itu dipimpin oleh masing-masing ketua fraksi. Fraksi PKB dipimpin oleh Cucun Syamsurizal. Sementara Fraksi PDI-P dipimpin oleh Utut Adianto.

"Yang disampaikan oleh kawan-kawan PKB ini harus sampai ke bu ketum yang disampaikan pagi ini. Siapa yang menyampaikan? Ketua Fraksi Utut Adianto. Understand? 'Apa Pak Pacul?' Nanti tanya Pak Utut sana," ujar Bambang Pacul.

Baca juga: PDI-P Sebut PKB Minta Waktu Sebelum Cak Imin Bertemu Megawati

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Terkini Lainnya

Projo Ungkap Kemungkinan Jokowi Akan Gabung Parpol Lain Setelah Tak Dianggap PDI-P

Projo Ungkap Kemungkinan Jokowi Akan Gabung Parpol Lain Setelah Tak Dianggap PDI-P

Nasional
Jokowi Makan Mie Gacoan di NTB, Pesan Mi Level 0

Jokowi Makan Mie Gacoan di NTB, Pesan Mi Level 0

Nasional
Kaum Intelektual Dinilai Tak Punya Keberanian, Justru Jadi Penyokong Kekuasaan Tirani

Kaum Intelektual Dinilai Tak Punya Keberanian, Justru Jadi Penyokong Kekuasaan Tirani

Nasional
[POPULER NASIONAL] Para Sesepuh Kopassus Bertemu | Prabowo Ingin Libatkan Megawati Susun Kabinet

[POPULER NASIONAL] Para Sesepuh Kopassus Bertemu | Prabowo Ingin Libatkan Megawati Susun Kabinet

Nasional
Rute Transjakarta 9F Rusun Tambora - Pluit

Rute Transjakarta 9F Rusun Tambora - Pluit

Nasional
Tanggal 4 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 4 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Tanggal 3 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 3 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Sidang Perdana Hakim Agung Gazalba Saleh di Kasus Gratifikasi dan TPPU Digelar 6 Mei 2024

Sidang Perdana Hakim Agung Gazalba Saleh di Kasus Gratifikasi dan TPPU Digelar 6 Mei 2024

Nasional
Respons MA soal Pimpinan yang Dilaporkan ke KY karena Diduga Ditraktir Makan Pengacara

Respons MA soal Pimpinan yang Dilaporkan ke KY karena Diduga Ditraktir Makan Pengacara

Nasional
KY Verifikasi Laporan Dugaan Pelanggaran Etik Pimpinan MA, Dilaporkan Ditraktir Makan Pengacara

KY Verifikasi Laporan Dugaan Pelanggaran Etik Pimpinan MA, Dilaporkan Ditraktir Makan Pengacara

Nasional
Terbaik di Jatim, KPK Nilai Pencegahan Korupsi dan Integritas Pemkot Surabaya di Atas Rata-rata Nasional

Terbaik di Jatim, KPK Nilai Pencegahan Korupsi dan Integritas Pemkot Surabaya di Atas Rata-rata Nasional

BrandzView
Saksi Sebut SYL Bayar Biduan Rp 100 Juta Pakai Duit Kementan

Saksi Sebut SYL Bayar Biduan Rp 100 Juta Pakai Duit Kementan

Nasional
Dukung Pemasyarakatan Warga Binaan Lapas, Dompet Dhuafa Terima Penghargaan dari Kemenkumham

Dukung Pemasyarakatan Warga Binaan Lapas, Dompet Dhuafa Terima Penghargaan dari Kemenkumham

Nasional
Menginspirasi, Local Hero Pertamina Group Sabet 8 Penghargaan dari Kementerian LHK

Menginspirasi, Local Hero Pertamina Group Sabet 8 Penghargaan dari Kementerian LHK

Nasional
Prabowo Terima Menhan Malaysia, Jalin Kerja Sama Industri Pertahanan dan Pertukaran Siswa

Prabowo Terima Menhan Malaysia, Jalin Kerja Sama Industri Pertahanan dan Pertukaran Siswa

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com