Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tanggal 1 Februari Hari Memperingati Apa?

Kompas.com - 28/01/2023, 00:00 WIB
Issha Harruma

Penulis


KOMPAS.com - Tanggal 1 Februari 2023 jatuh pada hari Rabu. Pada hari ini, terdapat Hari Hijab Sedunia.

Selain itu, ada juga peringatan lain hari ini. Berikut beberapa hari penting yang jatuh pada 1 Februari 2023.

Baca juga: Hari Libur Nasional 2023

Hari Hijab Sedunia

Hari Hijab Sedunia diperingati setiap tahun pada tanggal 1 Februari. Hari ini didedikasikan untuk menghormati seluruh perempuan Muslim yang mengenakan hijab.

Hari Hijab Sedunia dideklarasikan oleh seorang wanita Muslim dari New York City, Nazma Khan, pada tanggal 1 Februari 2013.

Masa kecil yang ia jalani di New York City membuat Khan menghadapi banyak prasangka karena mengenakan jilbabnya ke sekolah, terutama setelah serangan 9/11.

Dengan menetapkan Hari Hijab Sedunia, Khan berharap dapat mengakhiri bentuk diskriminasi yang seringkali dialami perempuan berhijab.

Pada Hari Hijab Sedunia, perempuan dari berbagai asal dan kepercayaan didorong untuk mencoba jilbab dan ikut merasakan dengan memakainya.

Dengan mengizinkan semua perempuan untuk mencoba mengenakan jilbab selama sehari, Khan berharap dapat mempromosikan pemahaman dan toleransi antara umat beragama.

Saat ini, Hari Hijab Sedunia dirayakan di 190 negara di seluruh dunia.

Baca juga: Daftar Hari Libur Lokal Bali 2023

Hari Membaca Nyaring Sedunia

Hari Membaca Nyaring Sedunia dirayakan pada hari Rabu pertama bulan Februari dan jatuh pada tanggal 1 Februari tahun ini.

Hari Membaca Nyaring Sedunia dicetuskan oleh organisasi nirlaba di bidang pendidikan dan literasi, LitWorld pada 2010.

Hari ini dibuat untuk mempromosikan aktifitas membaca dengan suara keras ke seluruh dunia.

Adanya hari ini diharapkan dapat mengadvokasi masyarakat untuk terus aktif dalam membacakan buku kepada anak-anak secara nyaring.

Untuk diketahui, membaca dengan suara keras telah terbukti bermanfaat bagi anak-anak terutama terkait kognisinya.

Aktifitas membaca nyaring juga dapat meningkatkan rasa sosial dan empati pada anak karena berhubungan dengan karakter dalam cerita.

Baca juga: Cuti Bersama ASN 2023

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pemprov Sumbar Diminta Bangun Sistem Peringatan Dini Banjir Bandang di Permukiman Sekitar Gunung Marapi

Pemprov Sumbar Diminta Bangun Sistem Peringatan Dini Banjir Bandang di Permukiman Sekitar Gunung Marapi

Nasional
Jokowi Ajak Gubernur Jenderal Australia Kunjungi Kebun Raya Bogor

Jokowi Ajak Gubernur Jenderal Australia Kunjungi Kebun Raya Bogor

Nasional
BNPB: 20 Korban Hilang Akibar Banjir Lahar di Sumbar Masih dalam Pencarian

BNPB: 20 Korban Hilang Akibar Banjir Lahar di Sumbar Masih dalam Pencarian

Nasional
Jokowi Ajak Gubernur Jenderal Australia Tanam Pohon di Bogor

Jokowi Ajak Gubernur Jenderal Australia Tanam Pohon di Bogor

Nasional
Pernyataan Kemendikbud soal Pendidikan Tinggi Sifatnya Tersier Dinilai Tak Jawab Persoalan UKT Mahal

Pernyataan Kemendikbud soal Pendidikan Tinggi Sifatnya Tersier Dinilai Tak Jawab Persoalan UKT Mahal

Nasional
PKS Usul Proporsional Tertutup Dipertimbangkan Diterapkan Lagi dalam Pemilu

PKS Usul Proporsional Tertutup Dipertimbangkan Diterapkan Lagi dalam Pemilu

Nasional
Jokowi Terima Kunjungan Kenegaraan Gubernur Jenderal Australia David Hurley

Jokowi Terima Kunjungan Kenegaraan Gubernur Jenderal Australia David Hurley

Nasional
Polri Tangkap 3 Tersangka 'Ilegal Fishing' Penyelundupan 91.246 Benih Bening Lobster

Polri Tangkap 3 Tersangka "Ilegal Fishing" Penyelundupan 91.246 Benih Bening Lobster

Nasional
PDI-P Anggap Pernyataan KPU soal Caleg Terpilih Maju Pilkada Harus Mundur Membingungkan

PDI-P Anggap Pernyataan KPU soal Caleg Terpilih Maju Pilkada Harus Mundur Membingungkan

Nasional
Kesaksian JK dalam Sidang Karen Agustiawan yang Bikin Hadirin Tepuk Tangan...

Kesaksian JK dalam Sidang Karen Agustiawan yang Bikin Hadirin Tepuk Tangan...

Nasional
DPR Tunggu Surpres Sebelum Bahas RUU Kementerian Negara dengan Pemerintah

DPR Tunggu Surpres Sebelum Bahas RUU Kementerian Negara dengan Pemerintah

Nasional
Nurul Ghufron Akan Bela Diri di Sidang Etik Dewas KPK Hari Ini

Nurul Ghufron Akan Bela Diri di Sidang Etik Dewas KPK Hari Ini

Nasional
Prabowo Nilai Gaya Militeristik Tak Relevan Lagi, PDI-P: Apa Mudah Seseorang Berubah Karakter?

Prabowo Nilai Gaya Militeristik Tak Relevan Lagi, PDI-P: Apa Mudah Seseorang Berubah Karakter?

Nasional
Hadir di Dekranas Expo 2024, Iriana Jokowi Beli Gelang dan Batik di UMKM Binaan Pertamina

Hadir di Dekranas Expo 2024, Iriana Jokowi Beli Gelang dan Batik di UMKM Binaan Pertamina

Nasional
Jokowi Ucapkan Selamat ke PM Baru Singapura Lawrence Wong

Jokowi Ucapkan Selamat ke PM Baru Singapura Lawrence Wong

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com