Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dekati PDI-P hingga Golkar, PSI Ajak Dukung Ganjar Maju Capres 2024

Kompas.com - 24/10/2022, 06:28 WIB
Adhyasta Dirgantara,
Novianti Setuningsih

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Juru Bicara Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Dedek Prayudi mengatakan, PSI tengah mendekati partai politik yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Bersatu (KIB), yakni Partai Golkar, Partai Amanat Nasional (PAN), dan Partai Persatuan Pembangunan (PPP).

Dedek mengungkapkan, PSI mengajak KIB untuk mendukung Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo maju sebagai Calon Presiden (Capres) 2024.

"Tadi sudah sempat disinggung, iya PSI sudah pernah, kita sudah bertamu ke Golkar. Dalam artian, ini kita melakukan ajakan, 'ayo kita dukung Ganjar," kata Dedek di Hotel Amaris, Jakarta Pusat, Minggu (23/10/2022).

Dedek memaparkan, usai bertemu Golkar, PSI juga sudah bertemu dengan PAN beberapa waktu lalu.

Baca juga: Ganjar Siap Maju jadi Capres, PSI Klaim Sudah Ditunggu Puluhan Juta Rakyat

Setelah itu, giliran PPP yang akan dikunjungi oleh PSI.

"Kalau jadwalnya ketemu, kita ke PPP," ujarnya.

Walau mengajak partai-partai untuk mendukung Ganjar, Dedek menekankan PSI tetap menghormati mekanisme pengusungan capres oleh masing-masing partai.

Kemudian, ketika ditanya mengenai peluang PSI bergabung dengan poros Nasdem-Demokrat-PKS, ia terang-terangan menyebut PSI tak akan bergabung dengan mereka.

"Apakah kemudian bisa PSI bergabung dengan Partai Demokrat, Nasdem, dan PKS? Sudah pasti tidak bisa," kata Dedek.

Baca juga: Bertemu PAN, Giring PSI Ngaku Punya Feel yang Sama dengan KIB

Dedek mengakui PSI memang sedang melakukan penjajakan koalisi dengan partai lain, termasuk PDI-P.

Namun, Dedek kembali menekankan PSI tidak mungkin bergabung dengan poros Nasdem-Demokrat-PKS.

"Ya namanya penjajakan, ya nanti akan ke partai-partai lain juga. Cuma kalau mungkin memang dengan Nasdem, Demokrat, PKS, sudah pasti tidak. Ya mungkin dengan PDI-P juga nanti," katanya.

Sebelumnya, PSI mendeklarasikan Ganjar Pranowo sebagai calon presiden 2024.

Wakil Ketua Dewan Pembina PSI, Grace Natalie, mengklaim bahwa terpilihnya nama Ganjar merupakan hasil forum Rembuk Rakyat yang sudah diselenggarakan sejak akhir Februari 2022.

Baca juga: Klaim Jadi Parpol Pertama yang Berani Deklarasikan Ganjar Capres, PSI: Hajar Aja, Sikat

Ia berujar, Rembuk Rakyat ini untuk menjaring capres untuk melanjutkan kepemimpinan Joko Widodo (Jokowi), dilakukan oleh dewan pimpinan pusat dan pengurus daerah bertemu dengan para tokoh di daerah untuk mendengar aspirasi soal calon presiden.

Halaman:


Terkini Lainnya

Harap PTUN Kabulkan Gugatan, PDI-P: MPR Bisa Tidak Lantik Prabowo-Gibran

Harap PTUN Kabulkan Gugatan, PDI-P: MPR Bisa Tidak Lantik Prabowo-Gibran

Nasional
Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron Absen Sidang Etik Perdana

Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron Absen Sidang Etik Perdana

Nasional
Terbukti Selingkuh, Hakim Pengadilan Agama di Asahan Diberhentikan

Terbukti Selingkuh, Hakim Pengadilan Agama di Asahan Diberhentikan

Nasional
Dukung Program Prabowo-Gibran, Partai Buruh Minta Perppu Cipta Kerja Diterbitkan

Dukung Program Prabowo-Gibran, Partai Buruh Minta Perppu Cipta Kerja Diterbitkan

Nasional
Sidang Gugatan PDI-P Kontra KPU di PTUN Digelar Tertutup

Sidang Gugatan PDI-P Kontra KPU di PTUN Digelar Tertutup

Nasional
Hakim MK Berang KPU Tak Hadiri Sidang Sengketa Pileg, Tuding Tak Pernah Serius sejak Pilpres

Hakim MK Berang KPU Tak Hadiri Sidang Sengketa Pileg, Tuding Tak Pernah Serius sejak Pilpres

Nasional
PTUN Gelar Sidang Perdana PDI-P Kontra KPU Hari Ini

PTUN Gelar Sidang Perdana PDI-P Kontra KPU Hari Ini

Nasional
Profil Andi Gani, Tokoh Buruh yang Dekat dengan Jokowi Kini Jadi Staf Khusus Kapolri

Profil Andi Gani, Tokoh Buruh yang Dekat dengan Jokowi Kini Jadi Staf Khusus Kapolri

Nasional
Timnas Lawan Irak Malam Ini, Jokowi Harap Indonesia Menang

Timnas Lawan Irak Malam Ini, Jokowi Harap Indonesia Menang

Nasional
Peringati Hardiknas, KSP: Jangan Ada Lagi Cerita Guru Terjerat Pinjol

Peringati Hardiknas, KSP: Jangan Ada Lagi Cerita Guru Terjerat Pinjol

Nasional
Kekerasan Aparat dalam Peringatan Hari Buruh, Kontras Minta Kapolri Turun Tangan

Kekerasan Aparat dalam Peringatan Hari Buruh, Kontras Minta Kapolri Turun Tangan

Nasional
Menag Sebut Jemaah RI Akan Dapat 'Smart Card' Haji dari Pemerintah Saudi

Menag Sebut Jemaah RI Akan Dapat "Smart Card" Haji dari Pemerintah Saudi

Nasional
Sengketa Pileg, PPP Klaim Ribuan Suara Pindah ke Partai Garuda di Dapil Sumut I-III

Sengketa Pileg, PPP Klaim Ribuan Suara Pindah ke Partai Garuda di Dapil Sumut I-III

Nasional
Temui KSAD, Ketua MPR Dorong Kebutuhan Alutsista TNI AD Terpenuhi Tahun Ini

Temui KSAD, Ketua MPR Dorong Kebutuhan Alutsista TNI AD Terpenuhi Tahun Ini

Nasional
Jokowi Resmikan Bendungan Tiu Suntuk di Sumbawa Barat, Total Anggaran Rp 1,4 Triliun

Jokowi Resmikan Bendungan Tiu Suntuk di Sumbawa Barat, Total Anggaran Rp 1,4 Triliun

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com