Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rangkulan Biden ke Jokowi Saat Sesi Foto KTT G7

Kompas.com - 27/06/2022, 22:36 WIB
Dian Erika Nugraheny,
Krisiandi

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Momen kedekatan antara Presiden Joko Widodo dan Presiden Amerika Serikat (AS) Joe Biden tertangkap kamera saat menghadiri Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G7 di Schloss Elmau, Jerman, Senin (27/6/2022) siang waktu setempat.

Keduanya terpantau sempat mengobrol, bercanda hingga Biden memberikan rangkulan.

Dipantau dari siaran video YouTube Sekretariat Presiden, Senin malam, Jokowi tiba di lokasi KTT G7 dan disambut Kanselir Jerman Olaf Scholz.

Olaf tampak menyalami Jokowi. Keduanya pun berbincang singkat diselingi tawa kecil.

Baca juga: Hadiri KTT G7, Jokowi Naik Helikopter Bareng Narendra Modi

Kanselir Olaf kemudian mengajak Jokowi berfoto bersama sebelum memintanya masuk ke ruangan konferensi sesi working lunch.

Selain Jokowi, para pemimpin dari negara mitra G7 yaitu Presiden Argentina Alberto Fernandez, Perdana Menteri India Narendra Modi, Presiden Senegal Macky Sall, dan Presiden Afrika Selatan Cyril Ramaphosa juga disambut secara bergiliran oleh Kanselir Olaf.

Kemudian para pemimpin negara G7 dan pemimpin negara mitra G7 keluar ruangan untuk melakukan sesi foto bersama.

Saat berjalan menuju lokasi sesi foto, Jokowi dan Perdana Menteri (PM) Italia Mario Draghi tampak bersalaman sambil berbincang.

Sebagaimana diketahui, Italia merupakan pemegang Presidensi G20 pada 2021 sebelum diserahkan kepada Indonesia tahun ini.

Saat para pemimpin berbaris untuk bersiap melakukan sesi foto, Jokowi tampak berada di deretan paling depan.

Di samping kanannya berdiri Kanselir Olaf Scholz dan di samping kirinya berdiri Presiden Joe Biden. Adapun di belakang Jokowi berdiri PM Jepang, Fumio Kishida.

PM Kishida tampak menepuk Jokowi untuk menyapanya. Saat Jokowi menoleh, keduanya bersalaman dan saling bertegur sapa dengan hangat.

Senyum selalu terkembang di wajah PM Kishida ketika keduanya berbincang.

Setelah bertegur sapa dengan PM Kishida, Jokowi disapa Presiden Joe Biden. Keduanya lantas bersalaman dan berbincang.

Tidak terdengar jelas apa yang dibicarakan oleh keduanya, tetapi Biden sempat terdengar mengatakan "Thank You," kepada Jokowi.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Terbaik di Jatim, KPK Nilai Pencegahan Korupsi dan Integritas Pemkot Surabaya di Atas Rata-rata Nasional

Terbaik di Jatim, KPK Nilai Pencegahan Korupsi dan Integritas Pemkot Surabaya di Atas Rata-rata Nasional

BrandzView
Saksi Sebut SYL Bayar Biduan Rp 100 Juta Pakai Duit Kementan

Saksi Sebut SYL Bayar Biduan Rp 100 Juta Pakai Duit Kementan

Nasional
Dukung Pemasyarakatan Warga Binaan Lapas, Dompet Dhuafa Terima Penghargaan dari Kemenkumham

Dukung Pemasyarakatan Warga Binaan Lapas, Dompet Dhuafa Terima Penghargaan dari Kemenkumham

Nasional
Menginspirasi, Local Hero Pertamina Group Sabet 8 Penghargaan dari Kementerian LHK

Menginspirasi, Local Hero Pertamina Group Sabet 8 Penghargaan dari Kementerian LHK

Nasional
Prabowo Terima Menhan Malaysia, Jalin Kerja Sama Industri Pertahanan dan Pertukaran Siswa

Prabowo Terima Menhan Malaysia, Jalin Kerja Sama Industri Pertahanan dan Pertukaran Siswa

Nasional
Satgas Rafi 2024 Usai, Pertamina Patra Niaga Apresiasi Penindakan Pelanggaran SPBU oleh Aparat

Satgas Rafi 2024 Usai, Pertamina Patra Niaga Apresiasi Penindakan Pelanggaran SPBU oleh Aparat

Nasional
TNI dan Perwakilan Militer Indo-Pasifik Gelar Perencanaan Akhir Latma Super Garuda Shield 2024

TNI dan Perwakilan Militer Indo-Pasifik Gelar Perencanaan Akhir Latma Super Garuda Shield 2024

Nasional
Cegah Penyalahgunaan, Satgas Pangan Polri Awasi Distribusi Perusahaan Gula di Jawa Timur

Cegah Penyalahgunaan, Satgas Pangan Polri Awasi Distribusi Perusahaan Gula di Jawa Timur

Nasional
Jelang World Water Forum Ke-10 di Bali, Panglima Agus Minta Bais TNI Mitigasi Ancaman

Jelang World Water Forum Ke-10 di Bali, Panglima Agus Minta Bais TNI Mitigasi Ancaman

Nasional
Kisah Ayu, Bidan Dompet Dhuafa yang Bantu Persalinan Saat Karhutla 

Kisah Ayu, Bidan Dompet Dhuafa yang Bantu Persalinan Saat Karhutla 

Nasional
Dinilai Berhasil, Zulhas Diminta PAN Jatim Jadi Ketum PAN 2025-2030

Dinilai Berhasil, Zulhas Diminta PAN Jatim Jadi Ketum PAN 2025-2030

Nasional
Jokowi Bagikan 10.300 Sertifikat Tanah Hasil Redistribusi di Banyuwangi

Jokowi Bagikan 10.300 Sertifikat Tanah Hasil Redistribusi di Banyuwangi

Nasional
TNI AL Latihan Pendaratan Amfibi di Papua Barat, Libatkan 4 Kapal Perang

TNI AL Latihan Pendaratan Amfibi di Papua Barat, Libatkan 4 Kapal Perang

Nasional
Tengah Fokus Urus Pilkada, Cak Imin Bilang Jatim Bakal Ada Kejutan

Tengah Fokus Urus Pilkada, Cak Imin Bilang Jatim Bakal Ada Kejutan

Nasional
Targetkan Sertifikasi 126 Juta Bidang Tanah, Jokowi: Presiden Baru Tinggal Urus Sisanya, Paling 3-6 Juta

Targetkan Sertifikasi 126 Juta Bidang Tanah, Jokowi: Presiden Baru Tinggal Urus Sisanya, Paling 3-6 Juta

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com