Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Polri Gelar 337 Operasi Sepanjang 2020, Ini Rinciannya

Kompas.com - 22/12/2020, 11:24 WIB
Achmad Nasrudin Yahya,
Bayu Galih

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Kepolisian Republik Indonesia (Polri) telah menggelar 337 operasi dari berbagai jenis sepanjang 2020.

"Polri melaksanakan 337 operasi kepolisian, terdiri atas lima operasi terpusat dan 332 operasi kewilayahan," ujar Kapolri Jenderal Pol Idham Azis dalam konferensi pers virtual yang dilansir dari kanal YouTube Tribrata TV Humas Polri, Selasa (22/12/2020).

Adapun lima operasi terpusat tersebut meliputi, Operasi Aman Nusa II dalam rangka penanganan Covid-19.  Operasi tersebut saat ini sudah memasuki tahap keenam.

Baca juga: Operasi Lilin 2020, TNI-Polri Waspadai Aksi Pencurian hingga Terorisme di Tangsel

Kemudian, Operasi Mantap Praja 2020 dalam rangka pengamanan Pilkada 2020 di 270 wilayah (minus Boven Digoel) dengan rincian 9 provinsi, 224 kabupaten, dan 37 kota.

Selanjutnya, Operasi Tinombala yang berlangsung di Poso, Sulawesi Tengah.

Operasi ini dalam rangka memburu kelompok teroris Mujahidin Indonesia Timur (MIT) pimpinan Ali Kalora.

Lalu, Operasi Nemangkawi di Papua dalam rangka memburu Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB).

"Lalu saat ini kita telah menggelar Operasi Lilin Tahun 2020 dalam rangka mengamankan hari raya Natal 2020 dan tahun baru 2021," kata Kapolri.

Baca juga: Polri Tangani 34 Kasus Pelanggaran Protokol Kesehatan Sepanjang April-Desember 2020, Ini Rinciannya

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com