Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Allan Nairn: Dukung Palestina, Jokowi Harus Konsisten Juga Adili Jenderal Pelanggar HAM

Kompas.com - 11/07/2014, 21:10 WIB
Abba Gabrillin

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com — Jurnalis investigasi asal Amerika Serikat, Allan Nairn, memberikan dukungannya terhadap pernyataan salah satu calon presiden Joko Widodo (Jokowi) yang mendukung kebebasan rakyat Palestina. Namun, Allan juga meminta agar Jokowi konsisten terhadap penyelesaian masalah keadilan.

"Jika mendukung rakyat Palestina, Jokowi harus tunjukkan kalau ia konsisten terhadap keadilan," ujar Allan, saat ditemui seusai kegiatan 1.000 Lilin dari Relawan Jokowi-JK untuk Rakyat Palestina, di Tugu Proklamasi, Menteng, Jakarta Pusat, Jumat (11/7/2014).

Dalam pernyataan tersebut, Allan meminta agar keadilan dalam kasus-kasus kemanusiaan dan tragedi pembunuhan massal, seperti yang terjadi di Palestina, dapat dituntaskan. Allan meminta agar Jokowi dapat menunjukan konsistensinya, termasuk mengadili para pemimpin politik dan militer di Indonesia, yang pernah terlibat dalam kasus serupa.

"Kalau hanya mengatakan membela Palestina, itu sudah biasa, harus ada keseriusan. Adili jenderal-jenderal yang pernah bunuh rakyat sipil," kata Allan.

Konsistensi yang disebutkan oleh Allan juga mengartikan penghapusan doktrin kekerasan politik seperti yang dilakukan oleh Pemerintah Israel dan Amerika. Pembunuhan terhadap warga sipil dengan alasan politik apa pun, menurut Allan, merupakan ketidakadilan yang harus dihapuskan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com