Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sekjen PDI-P: Taufiq Kiemas Sempat Menyapa Keluarga

Kompas.com - 08/06/2013, 19:34 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com — Sekretaris Jenderal Partai Demokrasi Perjuangan Indonesia (PDI-P) Tjahjo Kumolo mengatakan, Ketua MPR Taufiq Kiemas meninggal karena penyakit komplikasi. Sebelum meninggal, almarhum sempat membaik dan menyapa keluarga.

Suami Ketua Umum PDI-P Megawati Soekarnoputri tersebut mengembuskan napas terakhirnya di Singapura.

"Tadi meninggal pada jam 19.00 waktu Singapura," kata Tjahjo Kumolo kepada wartawan sebelum masuk ke rumah duka di Jalan Teuku Umar No 27A, Menteng, Jakarta Pusat, Sabtu (8/6/2013) malam.

Tjahjo menjelaskan, Taufiq Kiemas sempat sadarkan diri pada sore hari. Namun, mungkin karena rasa lelah akibat pekerjaannya, nyawanya tidak bisa diselamatkan.

"Tadi sore sempat membaik dan menyapa keluarga yang menunggu," jelasnya.

Taufiq Kiemas meninggal dunia di sebuah rumah sakit di Singapura, Sabtu (8/6/2013) pukul 19.01 waktu Singapura atau pukul 18.01 WIB. Taufik yang lahir di Jakarta, 31 Desember 1942, meninggalkan seorang istri Dyah Permata Megawati Setyawati atau Megawati Soekarnoputri, dan tiga anak, Mohammad Rizki Pratama, Mohamad Prananda Prabowo, dan Puan Maharani Nakshatra Kusyala.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com