Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dulang Suara, PPP Tempatkan Angel Lelga di Nomor Urut 1

Kompas.com - 22/05/2013, 20:10 WIB
Dani Prabowo

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Artis Angel Lelga akan mendapat tugas khusus dari Partai Persatuan Pembangunan. Mantan istri penyanyi dangdut Rhoma Irama itu mendapat nomor urut 1 di daerah pemilihan Jawa Tengah V dan diharapkan menjadi vote getter di wilayah bukan basis perolehan suara PPP tersebut.

Ketua Badan Pemenangan Pemilu PPP Fernita Darwis mengatakan, PPP berharap agar pencalonan Angel Lelga dapat mendulang banyak suara di dapil yang meliputi wilayah Kabupaten Boyolali, Kabupaten Klaten, Kabupaten Sukoharjo, dan Kota Surakarta itu.

"Jawa Tengah V itu daerah merah, bukan basis PPP. Kami berharap dia bisa mendapatkan kursi buat PPP," kata Fernita seusai menyerahkan berkas bakal caleg PPP yang telah diperbaiki di Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU), Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (22/5/2013).

Angel Lelga merupakan satu dari enam artis yang diusung oleh PPP untuk dapat menjadi pendulang suara. Artis lain yang diusung PPP adalah Mat Solar, Syarif Kasim, Rahman Yakub, Ratih Sanggarwati, dan Okky Asokawati. Fernita mengatakan, ada sebuah alasan sehingga PPP mengusung Angel Lelga sebagai bakal caleg.

"Ditanya Pak Ketua Umum (Suryadharma Ali), alasannya katanya dia ingin terus dekat dengan Islam," ujar Fernita.

Fernita percaya bahwa Angel memiliki kompetensi yang cukup dalam bidang politik karena ia dapat cepat belajar soal politik. Menurut Fernita, Angel suka membaca buku dan banyak bertanya tentang persoalan politik.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Tanggal 2 Juli 2024 Memperingati Hari Apa?

    Tanggal 2 Juli 2024 Memperingati Hari Apa?

    Nasional
    Anggota DPR: PDN Itu Seperti Brankas Berisi Emas dan Berlian, Obyek Vital

    Anggota DPR: PDN Itu Seperti Brankas Berisi Emas dan Berlian, Obyek Vital

    Nasional
    Kuasa Hukum Sebut Staf Hasto Minta Perlindungan ke LPSK karena Merasa Dijebak KPK

    Kuasa Hukum Sebut Staf Hasto Minta Perlindungan ke LPSK karena Merasa Dijebak KPK

    Nasional
    Kuasa Hukum Bantah Hasto Menghilang Setelah Diperiksa KPK

    Kuasa Hukum Bantah Hasto Menghilang Setelah Diperiksa KPK

    Nasional
    Pejabat Pemerintah Dinilai Tak 'Gentle' Tanggung Jawab Setelah PDN Diretas

    Pejabat Pemerintah Dinilai Tak "Gentle" Tanggung Jawab Setelah PDN Diretas

    Nasional
    Tutup Bulan Bung Karno, PDI-P Gelar 'Fun Run' hingga Konser di GBK Minggu Besok

    Tutup Bulan Bung Karno, PDI-P Gelar "Fun Run" hingga Konser di GBK Minggu Besok

    Nasional
    Beri Sinyal Poros Ketiga di Pilkada Jakarta, PDI-P: Kami Poros Rakyat

    Beri Sinyal Poros Ketiga di Pilkada Jakarta, PDI-P: Kami Poros Rakyat

    Nasional
    Kasus Ahli Waris Krama Yudha Jadi Momentum Reformasi Hukum Kepailitan dan PKPU di Indonesia

    Kasus Ahli Waris Krama Yudha Jadi Momentum Reformasi Hukum Kepailitan dan PKPU di Indonesia

    Nasional
    Gaspol! Hari Ini: Di Balik Layar Pencalonan Anies Baswedan-Sohibul Iman

    Gaspol! Hari Ini: Di Balik Layar Pencalonan Anies Baswedan-Sohibul Iman

    Nasional
    PAN Pertimbangkan Kaesang jika Ridwan Kamil Tak Maju di Pilkada DKI

    PAN Pertimbangkan Kaesang jika Ridwan Kamil Tak Maju di Pilkada DKI

    Nasional
    PDI-P Buka Peluang Usung Anies Baswedan, tapi Tunggu Restu Megawati

    PDI-P Buka Peluang Usung Anies Baswedan, tapi Tunggu Restu Megawati

    Nasional
    38 DPW PAN Dukung Zulhas untuk jadi Ketum Lagi

    38 DPW PAN Dukung Zulhas untuk jadi Ketum Lagi

    Nasional
    PKS Usung Duet Anies-Sohibul, PDI-P Utamakan Kader Sendiri

    PKS Usung Duet Anies-Sohibul, PDI-P Utamakan Kader Sendiri

    Nasional
    Waketum Nasdem: Kalau Parpol Punya Prinsip, Kenapa Tergantung 'Cawe-cawe' Jokowi?

    Waketum Nasdem: Kalau Parpol Punya Prinsip, Kenapa Tergantung "Cawe-cawe" Jokowi?

    Nasional
    Ajak Hidup Sehat, Bank Mandiri Gelar Program Bakti Kesehatan untuk Abdi Dalem Keraton Ngayogyakarta

    Ajak Hidup Sehat, Bank Mandiri Gelar Program Bakti Kesehatan untuk Abdi Dalem Keraton Ngayogyakarta

    Nasional
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com