Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menteri Agraria Dukung Legalisasi Aset PTN

Kompas.com - 13/04/2015, 20:42 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com- Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional Ferry Mursyidan Baldan mendukung legalisasi aset perguruan tinggi negeri di Indonesia.

"Beberapa aset perguruan tinggi negeri ada yang belum dilegalkan dalam bentuk sertifikat, sehingga dikuasai pihak ketiga," kata Ferry, di Jakarta, Senin (13/4/2015).

Pada acara pelantikan tujuh rektor dan satu direktur politeknik negeri di Kementerian Riset Teknologi dan Pendidikan Tinggi di Jakarta, Ferry menyatakan akibat dikuasai pihak swasta, sejumlah aset milik PTN tersebut semakin berkurang.

Dia mencontohkan Universitas Airlangga (Unair) Surabaya memiliki lahan kosong yang luas di halaman belakang, namun sebagian dimiliki pihak swasta.

Kementerian ATR/BPN RI akan berkoordinasi dengan pihak Unair untuk mensertifikasi aset itu, dan menukarkan lahan tanah yang bertumpuk milik Unair agar menjadi hamparan yang bisa dimanfaatkan untuk kegiatan perkuliahan.

Sama halnya dengan Universitas Diponegoro (Undip) Semarang memiliki lahan luas di sekitar Perairan Karimun Jawa, namun dokumen kepemilikannya hilang.

Terkait dua contoh kasus itu, Ferry mengungkapkan masih banyak universitas negeri yang bermasalah dengan kepemilikan aset lahan tanah.

Padahal aset lahan tersebut, menurut politisi Partai Nasional Demokrat (NasDem) itu, dapat dimanfaatkan untuk kegiatan perkuliahan seperti pengembangan penelitian.

Ferry berjanji akan membantu proses sertifikasi aset PTN itu, dengan mempertimbangkan kehidupan masyarakat sekitar.

"Jangan dalam rangka legalisasi aset kemudian muncul sejumlah masyarakat yang merasa terusir dari wilayah telah ditinggali selama 20 tahun," kata Ferry lagi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kementan Rutin Kirim Durian Musang King, SYL: Keluarga Saya Tak Suka, Demi Allah

Kementan Rutin Kirim Durian Musang King, SYL: Keluarga Saya Tak Suka, Demi Allah

Nasional
Jokowi-Puan Bertemu di WWF 2024, Pengamat: Tidak Akan Buat Megawati Oleng

Jokowi-Puan Bertemu di WWF 2024, Pengamat: Tidak Akan Buat Megawati Oleng

Nasional
56.750 Jemaah Haji Tiba di Madinah, 6 Orang Dikabarkan Wafat

56.750 Jemaah Haji Tiba di Madinah, 6 Orang Dikabarkan Wafat

Nasional
Ingatkan Soal Kuota Haji Tambahan, Anggota DPR: Jangan Sampai Dipanggil KPK

Ingatkan Soal Kuota Haji Tambahan, Anggota DPR: Jangan Sampai Dipanggil KPK

Nasional
Laporkan Dewas ke Polisi, Nurul Ghufron Sebut Sejumlah Pegawai KPK Sudah Dimintai Keterangan

Laporkan Dewas ke Polisi, Nurul Ghufron Sebut Sejumlah Pegawai KPK Sudah Dimintai Keterangan

Nasional
Buka Forum Parlemen WWF Ke-10, Puan: Kelangkaan Air Perlebar Ketimpangan

Buka Forum Parlemen WWF Ke-10, Puan: Kelangkaan Air Perlebar Ketimpangan

Nasional
Lemhannas Kaji Dampak Meninggalnya Presiden Iran dalam Kecelakaan Helikopter

Lemhannas Kaji Dampak Meninggalnya Presiden Iran dalam Kecelakaan Helikopter

Nasional
Emil Dardak Sindir Batas Usia yang Halangi Anak Muda Maju saat Pemilu

Emil Dardak Sindir Batas Usia yang Halangi Anak Muda Maju saat Pemilu

Nasional
Masyarakat Sipil Minta DPR Batalkan Pembahasan Revisi UU TNI karena Bahayakan Demokrasi

Masyarakat Sipil Minta DPR Batalkan Pembahasan Revisi UU TNI karena Bahayakan Demokrasi

Nasional
Aksi Cepat Tanggap Kementerian KP Bantu Korban Banjir Bandang dan Longsor di Sumbar

Aksi Cepat Tanggap Kementerian KP Bantu Korban Banjir Bandang dan Longsor di Sumbar

Nasional
Bertemu PBB di Bali, Jokowi Tegaskan Akar Konflik Palestina-Israel Harus Diselesaikan

Bertemu PBB di Bali, Jokowi Tegaskan Akar Konflik Palestina-Israel Harus Diselesaikan

Nasional
Lemhannas: Transisi Kepemimpinan Jokowi ke Prabowo Relatif Mulus, Tak Akan Ada Gejolak

Lemhannas: Transisi Kepemimpinan Jokowi ke Prabowo Relatif Mulus, Tak Akan Ada Gejolak

Nasional
Jokowi Sampaikan Dukacita atas Meninggalnya Presiden Iran

Jokowi Sampaikan Dukacita atas Meninggalnya Presiden Iran

Nasional
Laporkan Dewas KPK yang Berusia Lanjut ke Bareskrim, Nurul Ghufron Tak Khawatir Dicap Negatif

Laporkan Dewas KPK yang Berusia Lanjut ke Bareskrim, Nurul Ghufron Tak Khawatir Dicap Negatif

Nasional
Bertemu Presiden Fiji di Bali, Jokowi Ajak Jaga Perdamaian di Kawasan Pasifik

Bertemu Presiden Fiji di Bali, Jokowi Ajak Jaga Perdamaian di Kawasan Pasifik

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com