Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Prabowo Pantau Penetapan Pemenang Pemilu 2024 dari Kertanegara, Kaesang Hadir, Gibran Tidak

Kompas.com - 20/03/2024, 18:27 WIB
Adhyasta Dirgantara,
Novianti Setuningsih

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Calon presiden (capres) nomor urut 2 Prabowo Subianto tiba di kediamannya di Jalan Kertanegara, Jakarta Selatan, jelang penetapan pemenang pemilihan umum (Pemilu) 2024 oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU).

KPU disebut akan mengumumkan siapa pemenang Pemilu 2024 pada Rabu (20/3/2024) malam nanti.

Pantauan Kompas.com di lokasi, Prabowo tiba sekitar pukul 17.59 WIB.

Prabowo tampak langsung masuk ke dalam rumahnya setelah beraktivitas sebagai Menteri Pertahanan (Menhan).

Baca juga: Jelang Penetapan Pemenang Pilpres 2024, Prabowo Buka Puasa Bareng Partai Pendukung, Gibran Kerja di Solo

Adapun sejumlah elite Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran sudah datang lebih dulu ke rumah Prabowo.

Di antaranya seperti ketua umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep, ketua umum relawan Pro Jokowi (Projo) Budi Arie Setiadi, sekretaris jenderal (Sekjen) Gerindra Ahmad Muzani, dan Sekjen Golkar Lodewijk Paulus.

Kaesang terlihat mengenakan setelan yang berbeda dari elite TKN lain, yakni gamis berwarna hitam.

Kemudian, terlihat juga Sekretaris TKN Prabowo-Gibran, Nusron Wahid, Sekjen Partai Amanat Nasional (PAN) Eddy Soeparno, dan Wakil Menteri Ketenagakerjaan (Wamenaker) Afriansyah Noor.

Baca juga: Hasil Rekapitulasi KPU: Prabowo-Gibran Menang di Papua Pegunungan

Kepada awak media, Ahmad Muzani mengatakan, Prabowo akan memantau pengumuman penetapan hasil Pemilu 2024 dari rumahnya di Kertanegara.

"Ya persiapan hari ini kami menunggu keputusan pengumuman dari Komisi Pemilihan Umum yang merupakan lembaga yang paling berwenang untuk menetapkan dan mengumumkan hasil Pilpres (pemilihan presiden) 2024. Kami sedang berkomunikasi jam berapa di KPU sudah siap. Dan Pak Prabowo akan menunggu dan memantau dari tempat ini," ujar Muzani.

Muzani mengungkapkan, sejumlah pimpinan partai politik pendukung Prabowo turut menemani di Kertanegara.

Kemudian, Prabowo akan buka puasa bersama di rumahnya. Setelah itu, Prabowo akan keluar menemui masyarakat dan menyampaikan pernyataannya.

Sementara itu, calon wakil presiden (cawapres) Prabowo, Gibran Rakabuming Raka tidak hadir di rumah Kertanegara pada Rabu ini.

"Tidak (Gibran tidak hadir)," kata Wakil Sekretaris TKN Prabowo-Gibran, Aminuddin Ma'ruf.

Baca juga: AHY Datangi Prabowo di Kemenhan Jelang Penetapan Pemenang Pilpres 2024, Ada Panglima TNI Juga

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

[POPULER NASIONAL] Jokowi Titip 4 Nama ke Kabinet Prabowo | Suara Megawati dan Puan Disinyalir Berbeda

[POPULER NASIONAL] Jokowi Titip 4 Nama ke Kabinet Prabowo | Suara Megawati dan Puan Disinyalir Berbeda

Nasional
Bamsoet Sebut Golkar Siapkan Karpet Merah jika Jokowi dan Gibran Ingin Gabung

Bamsoet Sebut Golkar Siapkan Karpet Merah jika Jokowi dan Gibran Ingin Gabung

Nasional
ICW Desak KPK Panggil Keluarga SYL, Usut Dugaan Terlibat Korupsi

ICW Desak KPK Panggil Keluarga SYL, Usut Dugaan Terlibat Korupsi

Nasional
Jokowi Masih Godok Susunan Anggota Pansel Capim KPK

Jokowi Masih Godok Susunan Anggota Pansel Capim KPK

Nasional
Bamsoet Ingin Bentuk Forum Pertemukan Prabowo dengan Presiden Sebelumnya

Bamsoet Ingin Bentuk Forum Pertemukan Prabowo dengan Presiden Sebelumnya

Nasional
Senyum Jokowi dan Puan saat Jumpa di 'Gala Dinner' KTT WWF

Senyum Jokowi dan Puan saat Jumpa di "Gala Dinner" KTT WWF

Nasional
ICW Minta MKD Tegur Hugua, Anggota DPR yang Minta 'Money Politics' Dilegalkan

ICW Minta MKD Tegur Hugua, Anggota DPR yang Minta "Money Politics" Dilegalkan

Nasional
Momen Jokowi Bertemu Puan sebelum 'Gala Dinner' WWF di Bali

Momen Jokowi Bertemu Puan sebelum "Gala Dinner" WWF di Bali

Nasional
Anak SYL Percantik Diri Diduga Pakai Uang Korupsi, Formappi: Wajah Buruk DPR

Anak SYL Percantik Diri Diduga Pakai Uang Korupsi, Formappi: Wajah Buruk DPR

Nasional
Vibes Sehat, Perwira Pertamina Healing dengan Berolahraga Lari

Vibes Sehat, Perwira Pertamina Healing dengan Berolahraga Lari

Nasional
Nyalakan Semangat Wirausaha Purna PMI, Bank Mandiri Gelar Workshop “Bapak Asuh: Grow Your Business Now!”

Nyalakan Semangat Wirausaha Purna PMI, Bank Mandiri Gelar Workshop “Bapak Asuh: Grow Your Business Now!”

Nasional
Data ICW: Hanya 6 dari 791 Kasus Korupsi pada 2023 yang Diusut Pencucian Uangnya

Data ICW: Hanya 6 dari 791 Kasus Korupsi pada 2023 yang Diusut Pencucian Uangnya

Nasional
UKT Meroket, Anies Sebut Keluarga Kelas Menengah Paling Kesulitan

UKT Meroket, Anies Sebut Keluarga Kelas Menengah Paling Kesulitan

Nasional
Anies Ungkap Kekhawatirannya Mau Maju Pilkada: Pilpres Kemarin Baik-baik Nggak?

Anies Ungkap Kekhawatirannya Mau Maju Pilkada: Pilpres Kemarin Baik-baik Nggak?

Nasional
MKD DPR Diminta Panggil Putri SYL yang Diduga Terima Aliran Dana

MKD DPR Diminta Panggil Putri SYL yang Diduga Terima Aliran Dana

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com