Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Eks Ketua MK Hamdan Zoelva Jadi Ketua Dewan Pakar Timnas AMIN, 3 Eks Pimpinan KPK Anggota

Kompas.com - 21/11/2023, 19:09 WIB
Singgih Wiryono,
Krisiandi

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Mantan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Hamdan Zoelva didapuk menjadi Ketua Dewan Pakar Tim Nasional (Timnas) Pemenangan pasangan calon presiden dan calon wakil presiden (capres-cawapres) nomor urut 1 Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar (AMIN).

Hal tersebut diumumkan secara langsung oleh cawapres Muhaimin Iskandar di rumah Timnas Pemenangan AMIN di Jalan Diponegoro 10, Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (21/11/2023).

"Dewan Pakar Ketua Prof. Dr. Hamdan Zoelva," ujarnya.

Baca juga: Pasangan AMIN Nomor Urut 1, Presiden PKS: Kami Optimistis Menang

Wakil Ketua Dewan Pakar dijabat oleh Amin Subekti yang merupakan Ketua Tim Gubernur untuk Percepatan Pembangunan (TGUPP) di masa Anies menjadi Gubernur DKI Jakarta.

Untuk Sekretaris Dewan Pakar dipilih Wijayanto Samirin yang pernah menjabat Komisaris Independen PT Indosat Tbk.

Total ada 81 nama anggota dalam Dewan Pakar Timnas AMIN.

Baca juga: Susi Pudjiastuti Diisukan Bergabung Dalam Timnas AMIN, Anies: Dalam Proses

Beberapa nama familiar yang disebutkan menjadi Anggota Dewan Pakar seperti Dosen Nanyang Technological University Sulfikar Amir, Pakar Hukum Tata Negara Refli Harun.

Kemudian tiga Mantan Pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Abraham Samad, Bambang Widjojanto dan Thony Saut Situmorang.

"Kemudian juru bicara Gus Dur, Adhie Massardi," ujar Cak Imin.

Adapun untuk tim inti Timnas Pemenangan AMIN diumumkan terlebih dahulu oleh Anies.

Baca juga: Nasdem Bantah soal Hasto Komunikasi dengan Timnas Amin Terkait Tekanan Jelang Kampanye

Untuk jabatan Pelatih Kepala diberikan kepada Wakil Ketua Umum Partai Nasdem Ahmad Ali, kemudian Asisten Pelatih dari Wakil Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Jazilul Fawaid dan dua politikus Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Tamsil Linrung dan Ahmad Heryawan.

Kemudian untuk Dewan Pembina dari elit Partai Koalisi Perubahan yang dipimpin Ketua Umum Nasdem Surya Paloh dan anggota Dewan Pembina yaitu Ketua Dewan Syuro PKS Salim Segaf Aljufri, Presiden PKS Ahmad Syaikhu, Hanif Dhakiri dan Nyai Latifah dari pimpinan PKB.

Dewan Pertimbangan diambil dari masing-masing Sekjen Partai Koalisi, Hasanuddin Wahid dari PKB, Hermawi Taslim dari Nasdem, Aboe Bakar Alhabsy dari PKS.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Zulhas Sebut Kader PAN yang Siap Jadi Menteri, Ada Yandri Susanto dan Eddy Soeparno

Zulhas Sebut Kader PAN yang Siap Jadi Menteri, Ada Yandri Susanto dan Eddy Soeparno

Nasional
Prabowo: Bung Karno Milik Seluruh Rakyat, Ada yang Ngaku-ngaku Seolah Milik Satu Partai

Prabowo: Bung Karno Milik Seluruh Rakyat, Ada yang Ngaku-ngaku Seolah Milik Satu Partai

Nasional
Jelang Munas Golkar, Soksi Nyatakan Dukung Airlangga Jadi Ketum Lagi

Jelang Munas Golkar, Soksi Nyatakan Dukung Airlangga Jadi Ketum Lagi

Nasional
Prabowo: Kalau Tak Mau Kerja Sama, Jangan Ganggu, Kami Mau Kerja...

Prabowo: Kalau Tak Mau Kerja Sama, Jangan Ganggu, Kami Mau Kerja...

Nasional
PAN Doa Dapat Banyak Jatah Menteri, Prabowo: Masuk Itu Barang

PAN Doa Dapat Banyak Jatah Menteri, Prabowo: Masuk Itu Barang

Nasional
KPK Cegah Pengusaha Muhaimin Syarif ke Luar Negeri Terkait Kasus Gubernur Malut

KPK Cegah Pengusaha Muhaimin Syarif ke Luar Negeri Terkait Kasus Gubernur Malut

Nasional
Zulhas: Banyak yang Salah Sangka Prabowo Menang karena Bansos, Keliru...

Zulhas: Banyak yang Salah Sangka Prabowo Menang karena Bansos, Keliru...

Nasional
Seluruh DPW PAN Dorong Zulhas Maju Jadi Ketua Umum Lagi

Seluruh DPW PAN Dorong Zulhas Maju Jadi Ketua Umum Lagi

Nasional
Di Depan Prabowo, Politisi PAN Berdoa Jatah Menteri Lebih Banyak dari Perkiraan

Di Depan Prabowo, Politisi PAN Berdoa Jatah Menteri Lebih Banyak dari Perkiraan

Nasional
Ditjen Imigrasi Periksa 914 WNA, Amankan WN Tanzania dan Uganda karena Diduga Terlibat Prostitusi

Ditjen Imigrasi Periksa 914 WNA, Amankan WN Tanzania dan Uganda karena Diduga Terlibat Prostitusi

Nasional
Disambut Hatta Rajasa, Prabowo Hadiri Rakornas Pilkada PAN

Disambut Hatta Rajasa, Prabowo Hadiri Rakornas Pilkada PAN

Nasional
Tambah Dua Tanker Gas Raksasa, Pertamina International Shipping Jadi Top Tier Pengangkut LPG Asia Tenggara

Tambah Dua Tanker Gas Raksasa, Pertamina International Shipping Jadi Top Tier Pengangkut LPG Asia Tenggara

Nasional
Jaksa KPK Diminta Hadirkan Auditor BPK yang Diduga Terima Suap Terkait Temuan 'Food Estate'

Jaksa KPK Diminta Hadirkan Auditor BPK yang Diduga Terima Suap Terkait Temuan "Food Estate"

Nasional
Kakorlantas Minta Personel Pengamanan WWF di Bali Jaga Etika

Kakorlantas Minta Personel Pengamanan WWF di Bali Jaga Etika

Nasional
KPU Pastikan Verifikasi Data Dukungan Calon Perseorangan Pilkada 2024

KPU Pastikan Verifikasi Data Dukungan Calon Perseorangan Pilkada 2024

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com